Suara.com - Tidak terasa dua bulan sudah Bunga Citra Lestari alias BCL menjalani biduk rumah tangga dengan Tiko Aryawardhana. Dalam rangka merayakan momen spesial ini, Tiko menyiapkan kejutan manis untuk BCL.
Seperti diketahui, BCL menikah dengan Tiko pada 2 Desember 2023 di Bali. Jadi usia pernikahan mereka sudah memasuki bulan kedua pada Jumat (2/2/2024).
Momen hari jadi pernikahan ini ternyata dirayakan Tiko dengan memberikan kejutan untuk sang istri. Informasi ini diketahui dari unggahan akun TikTok pribadi BCL, itsmebcl_.
Menilik video tersebut, kejutan Tiko untuk merayakan hari jadi pernikahannya dengan BCL pun tidak terlalu ribet. Dia hanya memberikan sekitar lima bungkus cotton candy dengan bentuk yang menggemaskan.
Tiko juga membawa satu cotton candy lagi yang dibuat bentuk kue. Di sana tertulis kalimat ucapan untuk BCL dan Tiko. "Happy Monthsary Bunga & Tiko," begitu bunyi tulisan yang disiapkan Tiko.
Meski nampak sederhana, nyatanya BCL sangat bahagia mendapat dari sang suami. Terlebih nampaknya BCL tidak mengira sang suami akan memberikan kejutan di hari jadi pernikahan mereka yang kedua bulan.
"Apa ini?" tutur BCL sambil menerima cotton candy dari Tiko, dikutip dari TikTok pada Jumat (2/2/2024).
Cara Tiko merayakan hari jadi pernikahan dengan BCL ikut membuat netizen baper alias terbawa perasaan. Sebab, menurut sejumlah netizen, tidak semua suami bisa melakukan hal manis seperti Tiko.
"Sederhana emang, tapi gak semua suami bisa gini ke istrinya," tulis salah satu netizen sambil menuliskan emoji menangis. "Bener banget," kata yang lain setuju. "Dan pasti istri bahagia banget," sahut lainnya.
Baca Juga: BCL Akui Tak Ingin Punya Anak dengan Tiko: Kayaknya Saya Sudah Cukup Tua
"Tidak harus mewah dan mahal, yang penting effort," celetuk netizen. "Jadi bukan lagi soal materi ketika kebutuhan emosional sudah terpenuhi," tulis yang lain menambahkan. "Sederhana tapi gak semua bisa," kata netizen lain.
Sementara itu, pernikahan BCL dan Tiko juga dihadiri oleh keluarga almarhum Ashraf Sinclair. Kedua orang tua Ashraf Sinclair juga menyambut kehadiran Tiko dengan begitu hangat di tengah keluarga mereka.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- 7 Rekomendasi Lipstik Mengandung SPF untuk Menutupi Bibir Hitam, Cocok Dipakai Sehari-hari
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- 7 Lipstik Halal dan Wudhu Friendly yang Aman Dipakai Sehari-hari, Harga Mulai Rp20 Ribuan
Pilihan
-
Jeje Koar-koar dan Bicara Omong Kosong, Eliano Reijnders Akhirnya Buka Suara
-
Saham TOBA Milik Opung Luhut Kebakaran, Aksi Jual Investor Marak
-
Isuzu Kenalkan Mesin yang Bisa Telan Beragam Bahan Bakar Terbarukan di JMS 2025
-
Pabrik Sepatu Merek Nike di Tangerang PHK 2.804 Karyawan
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah mulai Rp 1 Jutaan, Cocok untuk Ojol!
Terkini
-
5 Rekomendasi Sepatu Badminton Pria Murah Meriah, Dijamin Anti Cidera
-
5 Ide Kado Hari Guru TK yang Bikin Hati Meleleh, Lebih dari Sekedar Barang!
-
5 Sepatu Lari New Balance Terlaris di Shopee yang Wajib Dibeli: Model Stylish, Performa Oke
-
5 Rekomendasi Parfum Lokal Non Alkohol: Wangi Awet, Salat Tetap Sah
-
TES KEPRIBADIAN: Kamu Alfa, Beta, Omega, atau Sigma?
-
5 Rekomendasi Lipstik Velvet di Bawah Rp50 Ribu: Nyaman dan Mampu Menutupi Bibir Hitam
-
Perpaduan Gaya: Filosofi Jepang dan Spirit Bandung dalam Budaya Sneakers
-
Biodata dan Agama Fina Phillipe, Atlet BJJ Wakili Indonesia di Acara Physical Asia
-
5 Rekomendasi Kulkas 2 Pintu Freezer Besar Tanpa Bunga Es
-
Panduan Lengkap Menulis Surat Lamaran Kerja yang Benar dan Menarik HRD