Suara.com - Raffi Ahmad diketahui dekat dengan anak-anak Presiden Joko Widodo alias Jokowi, baik Gibran Rakabuming maupun Kaesang Pangarep. Apalagi, Raffi Ahmad disebut sebagai tim sukses pasangan capres Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming. Hal ini terlihat dari Raffi Ahmad yang sering menghabiskan waktu bersama kedua putra presiden tersebut.
Namun, bukan sekadar hal politik itu, kedekatannya dengan Kaesang Pangarep sendiri rupanya juga memiliki hubungan pekerjaan. Pasalnya, Kaesang Pangarep merupakan komisaris dari perusahaan milik Raffi Ahmad yaitu Rans Entertainment.
Hal ini terlihat dari kehadiran Kaesang Pangarep dalam undangan kerjasama antara Grup Emtek dan Rans Entertainment dalam acara Babak Baru Rans dan Emtek. Pada acara tersebut, terlihat kalau suami Erina Gudono ini menjabat sebagai komisaris.
Terkait bergabungnya Kaesang Pangarep dengan perusahaan Raffi Ahmad itu, rupanya putra bungsu Jokowi ini memiliki alasan tersendiri. Saat ditanya oleh Rudy Salim dalam salah satu podcast, Kaesang Pangarep mengatakan, ia memilih bergabung dengan Rans Entertainment sebab visi misinya.
Ia mengungkapkan, Rans Entertainment tidak hanya sebatas hiburan saja. Bagi Kaesang Pangarep, perusahaan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina itu menggeluti berbagai bidang lainnya. Hal ini membuatnya tertarik bergabung dengan Rans Entertainment.
“Kenapa masuk ke dunia entertainment, di Rans Entertainment, apa yang dilihat?” tanya Rudy Salim dalam video yang diunggah di kanal Youtube Prestige Productions beberapa waktu lalu.
“Kalau saya sih lebih lebih ngeliat visinya dari Rans. Karena kalau Rans kan orang lihat hanya sebatas entertainment, padahal mereka besar banget apalagi mereka punya kayak bidang F&B, properti nah itu yang sebenarnya saya lebih lihat sih,” ungkap Kaesang Pangarep.
Meski demikian, Kaesang Pangarep juga tidak bisa memungkiri kalau bidang entertainment dari Rans ini sendiri sangat unggul juga. Namun, dari ekosistem yang dimiliki perusahaan tersebut yang membuatnya tertarik. Di sisi lain, Kaesang Pangarep juga menilai Rans mengikuti perkembangan zaman dan berusaha adaptif dalam segala situasi.
“Sebenarnya entertainment-nya oke, tapi saya lebih tertarik di bidang itunya ekosistemnya dari Rans itu. Apalagi mereka punya Rans semua (bidang) di mana sekarang udah zamannya metavers jadi dari segi perusahaan mereka selalu up to date dan adaptif terhadap sekitar,” pungkasnya.
Baca Juga: Ria Ricis Hindari Wartawan, Sikap Raffi Ahmad Lindungi Istri Teuku Ryan Tuai Pujian
Sebagai komisaris sendiri Kaesang Pangarep bertugas bekerja secara kolaboratif dengan direksi dan memiliki tanggung jawab terhadap kemajuan keseluruhan perusahaan, dengan otoritas untuk memimpin dan mengawasi pihak-pihak di bawahnya. Komisaris juga memiliki peran dalam mengawasi pelaksanaan strategi perusahaan untuk memenuhi harapan pemegang saham dan pihak
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
7 Moisturizer Niacinamide untuk Remaja dan Dewasa, Kulit Wajah Auto Cerah!
-
7 Body Lotion yang Wanginya Tahan Lama Kayak Habis Pakai Parfum, Mulai Rp20 Ribuan
-
30 Link Twibbon Hari Guru Nasional 2025 untuk Diunggah ke Media Sosial
-
25 Contoh Ucapan Hari Guru Nasional 2025, Menyentuh dan Penuh Makna
-
25 Ucapan Hari Guru Nasional dari Murid untuk Konten #TerimaKasihGuruku
-
Bukan Cuma Kasino: Macau Kini Jadi Magnet Event Gastronomi dan Budaya Asia
-
Susunan Upacara Hari Guru Nasional 2025, Ini Aturan Berpakaiannya
-
7 Lipstik Glossy Terbaik untuk Bibir Kering, Melembapkan dan Bikin Wajah Lebih Fresh
-
5 Zodiak yang Rata-Rata Diisi oleh Orang Kaya, Punya Sifat Ulet dan Ambisius
-
5 Rekomendasi Foundation Water Based yang Wudhu Friendly, untuk Makeup Natural Seharian