Suara.com - Calon presiden (capres) nomor urut 3 Ganjar Pranowo punya persiapan khusus jelang debat terakhir Pilpres 2024 nanti malam, Minggu (4/2/2024). Bukan mempersiapkan materi atau pun pakaian khusus untuk tampil nanti malam, Ganjar justru sarapan dengan menu tidak biasa tadi pagi.
Pada unggahannya di platform X, pasangan Mahfud MD itu mengunggah momen ketika doronya sedang makan mie ayam di pinggir jalan. Ganjar terlihat masih memakai pakaian olahraga. Diketahui bahwa mantan Gubernur Jawa Tengah itu sempat lari pagi di Stadion GBK, Senayan, Jakarta, bersama istrinya Siti Atikoh.
Ganjar menyebut kalau menu sarapannya saat itu sebagai persiapan jelang debat nanti malam.
"Persiapan debat terakhir " tulis Ganjar pada cuitannya, dikutip Minggu (4/2/2024).
Postingan itu langsung curi perhatian dengan telah dilihat lebih dari 300 ribu kali hanya dalam beberapa jam. Sejumlah warganet setuju kalau mie ayam memang menu yang tepat untuk disantap saat sarapan, apalagi bila pikiran sedang tak karuan alias mumet. Warganet lainnya, mengingatkan Ganjar jangan terlalu banyak menambah sambal pada mangkuk mie ayamnya.
"Kabeh wong mumet emang biasane maem mie ayam bos," komentar akun @coffxxxx.
"Akan aku hadapi debat capres tapi sambil makan mie ayam," kata @zhaaxxxxx.
"Jan Pedes2 pak ntar mules...muehehehe," ledek @wagixxxxx.
"Emang lebih nikmat makan mie ayam di pinggiran," kata @dAsaxxxxx.
Baca Juga: Alam Ganjar: Anak Muda Harus Berproses dan Pengalaman, Sindir Gibran?
Menu Sarapan Andalan
Ganjar Pranowo memang sempat mengaku kalau dirinya gemar sarapan dengan mie ayam. Hal itu dia akui ketika menjadi bintang tamu podcast Putri Tanjung. Saat momen game jawab cepat, mulanya Putri bertanya hal yang pertama kali dipikirkan Ganjar ketika bangun tidur. Ganjar menjawab dengan singkat kalau dirinya memikirkan olahraga.
Kemudian, pada pertanyaan kedua, Putri bertanya mengenai menu sarapan yang biasa disantap Ganjar.
"Sarapan saya setiap hari adalah?" kata Putri.
"Wah, ini mie ayam kali," jawab Ganjar cepat.
"Wah, enak sih," timpal Putri juga.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
5 Shio Paling Hoki pada 12-18 Januari 2026, Pintu Rezeki Terbuka Lebar
-
Terpopuler: Alasan Aurelie Moeremans Gratiskan Buku Broken Strings hingga Bahaya Child Grooming
-
6 Shio Paling Beruntung 12 Januari 2026, Awal Pekan Panen Hoki
-
Detektif Jubun Bongkar Rahasia Gelap Money Game Syariah: Waspada Riba Berkedok Surga
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan