Suara.com - Jennifer Jill ternyata memberikan fasilitas terbilang mewah untuk para ART (Asisten Rumah Tangga) di rumahnya. Saking mewahnya, fasilitas ART Jennifer Jill bahkan sempat membuat Onad melongo.
Informasi tersebut disampaikan oleh Jennifer Jill saat ngobrol dengan Onad untuk YouTube The Leonardo's. Awalnya, pengusaha berjuluk Sultan Ancol itu membahas soal rumah miliknya yang dikenal sangat mewah.
Di tengah-tengah obrolan, Jennifer Jill mengaku memberikan fasilitas berupa rumah untuk para ART yang bekerja untuknya. Rumah itu terletak di bagian depan kediaman utama miliknya.
"Gue punya rumah di depan, di mana semua pembantu di situ. Pembantu itu enggak boleh tidur di main house (rumah utama)," kata Jennifer Jill, seperti dikutip dari YouTube pada Sabtu (17/2/2024).
Peraturan itu dibuat oleh almarhum suami Jennifer Jill, Maxwell Armand Oktoselja. Sosok Maxwell ternyata sangat peduli dengan privasi para ART sehingga memutuskan untuk memberikan fasilitas berupa rumah untuk mereka.
"Sama almarhum (suami) emang enggak boleh. Jadi kalau udah malam, semua di situ. Jadi memang sudah ada rumah sendiri supaya mereka juga punya privasi," jelas Jennifer Jill.
"Kalau pembantu itu mau bawa keluarga, silakan. Boleh tidur di situ. Kadang-kadang mereka, 'Anak saya datang dari kampung'. Silakan, mau keluarga kalian datang, silakan," imbuhnya.
Tak sampai di situ, Jennifer Jill juga menjelaskan bahwa rumah untuk para ART-nya dilengkapi dengan fasilitas lain, seperti kolam renang. Hal ini rupanya membuat Onad sempat terkaget-kaget.
"Mereka dapat apa pun. Semua komplit, ada kolam renang. Mereka berenang," jelas istri Ajun Perwira itu membeberkan fasilitas untuk ART di rumahnya.
Baca Juga: Beda dari Artis Lainnya, Jennifer Jill Punya Rumah Khusus untuk ART
"Pembantu, ART lu dapat kolam renang?" celetuk Onad kaget.
"Kan emang rumahnya gitu," tutur Jennifer Jill lagi.
Sementara itu, Jennifer Jill memang diketahui memiliki rumah yang sangat luas dan mewah. Dia sampai harus membayar tagihan listrik ratusan juta untuk rumah tersebut. Tapi sekarang dia berusaha mengurangi penggunaan listrik hingga bisa menurunkan tagihan per bulan menjadi sekitar Rp30-an juta.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
Terkini
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis
-
5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
-
Belajar dari Kisah Aurelie Moeremans, Apa Itu Child Grooming dan Bahayanya Pada Anak?