Suara.com - Ulang tahun Fuji memang sudah lewat pada 3 November lalu. Namun, dirinya masih memamerkan mendapatkan kado ulang tahun baru-baru ini dari sang sahabat, Azizah Salsha yang memberikan sebuah benda yang selama ini telah diincarnya.
Tak main-main, istri pesepakbola Pratama Arhan itu harus mengeluarkan kocek dalam-dalam untuk kado ulang tahun untuk Fuji yang terlambat. Jumlahnya bahkan mencapai Rp10 juta.
Dipamerkan Fuji di akun Instagramnya, Azizah Salsha memberikan sebuah perangkat audio dari Apple, AirPod Max berwarna pink yang diketahui dibanderol mencapai Rp9,499 juta.
"Super late birthday gift, soalnya warna pink baru ada, Thank you @azizahsalsha_," tulisnya sambil memamerkan kado tersebut dari sang sahabat seperti yang Suara.com kutip dari akun Instagram @allfujifashion, Kamis (22/2/2024).
Untuk menghargai pemberian Azizah Salsha, Fuji pun langsung memakai AirPods tersebut saat dirinya berlibur bersama sang keponakan Gala. Mantan kekasih Thariq Halilintar itu tampak membawanya saat di bandara.
Penampilannya tampak makin stylish kala memadukannya dengan outfir sweatshirt oversized, garis-garis hijau kuning seharga Rp415 ribu serta celana jeans dan sneakers putih.
Kado mahal dari Azizah Salsha ini pun mendapatkan banyak perhatian dari netizen.
"Wooow mehong mantulll," kata @inaxxxx.
"Menter," ucap @mamaxxxx.
Baca Juga: Asnawi Mangkualam Pindah ke Liga Thailand, Coach Justin Pertanyakan Hal Ini
"Mashallah," tambah @khaxxxx.
Seperti yang kita tahu bahwa Fuji dan Azizah Salsha bersahabat baik. Keduanya sering membagikan momen bersama satu sama lain.
Fuji bahkan sempat dekat dengan Asnawi Mangkualam. Keduanya pertama kali bertemu saat Azizah Salsha dan Pratama Arhan menikah di Jepang, meski keduanya tak sempat berpacaran.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
6 Shio Mendapatkan Keberuntungan Finansial 27 Januari 2026, Kamu Termasuk?
-
Momen Langka: Tiga Pemimpin Sakya Dunia Pimpin Doa Bersama untuk Perdamaian Indonesia
-
Nikita Willy dan Indra Priawan Bagikan Tips Berpakaian Cerdas untuk Keseharian dan Traveling
-
Rangkaian Skincare Skintific untuk Hempas Flek Hitam dan Kerutan Usia 50 Tahun
-
Tiket Kereta Lebaran 2026 Kapan Dibuka? Cek Jadwal Pemesanan dan Tanggal Keberangkatan
-
Terpopuler: Shio yang Beruntung di Pekan Terakhir Januari, Harga Tiket Kereta Lebaran 2026
-
Bukan Sekadar Koleksi: Collectible Card Bisa Jadi Media Belajar dan Bermain
-
Berapa Harga Lipstik Dior? Simak 13 Varian dan Harganya
-
Transisi dari Kerja 9-5 ke Remote Work: Konsultasi Karir untuk Office Workers
-
Siapa Paling Hoki? Ini Daftar 5 Shio Beruntung dan Makmur di 27 Januari 2026