Suara.com - Vidi Aldiano dibuat terkesan dengan wangi badan Lesti Kejora saat berjumpa. Fakta tersebut membuat netizen penasaran dengan parfum yang dipakai Lesti Kejora. Kira-kira, Lesti Kejora pakai parfum apa?
Komentar tentang wangi badan Lesti Kejora disampaikan Vidi Aldiano ketika bertemu di acara "X Factor" baru-baru ini. Suami Sheila Dara itu memuji Lesti Kejora sangat wangi ketika memeluknya.
"Wanginya, buset," kata Vidi Aldiano memuji Lesti Kejora, dikutip pada Kamis (14/3/2024).
Ketika cuplikan ini dibagikan ulang oleh akun TikTok bungsupapih8, netizen langsung berkomentar perihal parfum Lesti Kejora. Mereka penasaran dengan parfum yang dipakai oleh Lesti Kejora.
Merangkum ulasan akun Instagram leslar.looks, Lesti Kejora diketahui memiliki beberapa koleksi parfum mahal. Yuk, intip koleksi parfum Lesti Kejora yang harganya tembus jutaan.
1. Dolce & Gabbana - The Only One Eau de Parfum Intense
Berdasarkan akun Instagram leslar.looks, Lesti Kejora pernah kedapatan memakai parfum The Only One Eau de Parfum Intense 100ml dari Dolce & Gabbana. Parfum seharga Rp2,4 juta ini disebut-sebut memiliki aroma kaya dengan sentuhan buah jeruk, vanila, dan mawar merah.
2. Tiziana Terenzi - Kirke Extrait de Parfum
Salah satu koleksi parfum mahal Lesti Kejora didapat dari sang suami, Rizky Billar. Ia mendapat parfum Kirke Extrait de Parfum 100ml dari merek Tiziana Terenzi. Parfum seharga Rp2,9 juta ini memiliki wangi magis dan sensual ala dewi-dewi yang berasal dari peach, pear, hingga raspberry dan cassis.
Baca Juga: Unjuk Bakat Kemampuan Catwalk, Tiara Andini Ditodong Ikut Ajang Kecantikan
3. Bond No. 9 - The Scent of Peace for Him EDP
Selain merek Tiziana Terenzi, Lesti Kejora juga mendapat Bond No. 9 The Scent of Peace for Him EDP 100ml dari sang suami. Parfum seharga Rp3,5 juta ini memiliki aroma segar dan cerah yang berasal dari campuran juniper berries, nanas, serta bergamot.
4. Dior Beauty - Lucky Fragrance
Lesti Kejora juga punya koleksi parfum lain dari lini kosmetik Dior Beauty. Ibu satu anak itu memilih parfum Lucky Fragrance yang wanginya segar ala fresh floral. Untuk harga, parfum ini dipatok sekitar Rp4,4 juta.
5. Maison Francis Kurkdjian - Baccarat Rouge 540 Extrait de Parfum
Sebagai merek parfum kenamaan Paris, produk Maison Francis Kurkdjian pun masuk dalam deretan koleksi Lesti Kejora. Ia memakai Baccarat Rouge 540 Extrait de Parfum Travel Fragrance Set yang harganya mencapai Rp5,6 juta. Parfum ini memiliki wangi kuat yang berasal dari campuran bahan-bahan alami, seperti apel, kayu cendana, dan berbagai jenis bunga.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
5 Rekomendasi Mascara Waterproof Mulai Rp 30 Ribuan: Anti Luntur dari Hujan, Keringat, dan Air Mata
-
Apa Zodiak yang Paling Red Flag? Ini 6 Tips Jitu untuk Menghadapi Mereka
-
5 Potret Terbaru Diana Pungky, Wajah Awet Muda di Usia Setengah Abad Lebih
-
Kisah Tragis Junko Furuta, Remaja Jepang yang Menjadi Korban Kekerasan dan Pembunuhan
-
7 Parfum Pria Murah Wangi Segar dan Tahan Lama, Harga Mulai Rp20 Ribuan
-
5 Shio Paling Hoki Finansial 6 November 2025: Kelinci, Kambing hingga Ular Panen Rezeki
-
Biodata dan Agama Nessie Judge, Dikecam Akibat Pajang Foto Junko Furuta di Konten YouTube
-
Cari Eyeshadow Palette 3 Warna Selain Pinkflash? Ini 7 Pilihan Aman yang Sudah BPOM
-
Promo Superindo Hari Ini 6 November 2025: Diskon Daging, Buah & Minyak Goreng
-
5 Sunscreen dengan Efek Tone Up, buat Wajah Cerah dan Tampak Segar