Suara.com - Kedatangan Sandra Dewi di Kejaksaan Agung atau Kejagung dalam memenuhi panggilan pada Kamis (4/4/2024) menuai perhatian publik. Pasalnya, istri tersangka korupsi PT Timah, Harvey Moeis itu muncul dengan ekspresi yang tampak tenang dan ceria.
Bukan cuma itu, tak sedikit netizen yang juga salah fokus dengan lengan Sandra Dewi yang terlihat dibalut perban kecil. Hal ini biasanya digunakan untuk menutupi bekas suntikan.
Saat itu, wanita berusia 40 tahun tersebut hadir bersama dua orang pengacaranya, mengenakan atasan putih bermodel crop top dengan lengan puffy dan memadukannya dengan celana palazzo abu-abu.
Ia tampak melambaikan tangannya ke arah kamera rekan media yang telah menunggunya. Saat berjalan itulah, lengan bekas suntikan Sandra Dewi yang melengkapi penampilannya dengan loafers putih dari rumah mode Loro Piana itu jelas terlihat.
"Habis disuntik, salfok ke lengan," tulis akun TikTok @penulis_asinar seperti yang Suara.com kutip pada Jumat (5/4/2024).
Hal tersebut langsung menimbulkan spekulasi di tengah netizen. Banyak yang menduga Sandra Dewi sempat drop saat sang suami ditetapkan menjadintersangka hingga membutuhkan perawatan.
Adapula yang mengatakan itu merupakan suntikan vitamin agar kondisinya tetap fit di tengah kondisi tersebut. Hal ini ramai-ramai disampaikan netizen di kolom komentar.
"Bohong klo dia ga stress ato malu. Senyum itu cara dia mengelabui hatinya sendiri," kata @userxxxx.
"Injeksi whitening biar tetap glowing ke dokter kecantikan yang dipakai duit hasil korup," tambah @yihxxxx.
Baca Juga: Ada Bekas Suntikan Saat Sandra Dewi Datangi Kejagung, Netizen Julid: Suntik Vitamin Anti Malu?
"Dia kan sempet operasi ambyen , kalangan si sandra pasti dia pola makanannya sehat dong terjaga. Faktor utamanya adalah stres," ucap @ta_xxxx.
"Pasti drop mikirin rumah tangga nya kedepan gimana.. secara manusia biasa," tulis @avrixxxx.
Sebelumnya, Direktur Penyidikan pada Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus Kejaksaan Agung (Dirdik Jampidsus), Kuntadi menyampaikan bahwa pemeriksaan Sandra Dewi sebagai saksi.
"Kita hanya sebatas untuk meneliti apakah rekening yang telah kita blokir ada kaitannya atau tidak ya," ujar Kuntadi.
Setelah diperiksa selama 5 jam lamanya, ibu dua anak itu meminta doa dan mengingatkan agara semua pihak melihat lagi data dengan benar sehingga tidak menimbulkan kebingungan di publik.
"Tolong lihat data yang bener," jelasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Naik!
-
IHSG Berpeluang Menguat Hari Ini, Harga Saham INET dan BUVA Kembali Naik?
-
Zahaby Gholy Starter! Ini Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Tinggal Klik! Ini Link Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Siapa Justen Kranthove? Eks Leicester City Keturunan Indonesia Rekan Marselino Ferdinan
Terkini
-
5 Sepatu Hitam Terbaik yang Netral, Bisa Dipakai Kerja dan Hangout Mulai Rp100 Ribuan
-
Ramalan Zodiak 11 November 2025: Panduan Lengkap Keberuntungan dan Cinta Anda
-
3 Parfum Lokal Aroma Sabun yang Segar dan Tahan Lama, Ampuh Tutupi Bau Keringat
-
Lebih dari Sekadar Membaca: Ini 'Keajaiban' yang Ditanamkan Kegiatan Pojok Literasi Kak Rara
-
5 Rekomendasi Foundation Terbaik untuk Wanita Aktif di Musim Hujan, Anti Luntur dan Tahan Lama
-
5 Rekomendasi Body Mist di Bawah Rp50 Ribu dengan Wangi Segar Bikin Badan Harum Seharian
-
3 Shio Paling Beruntung dan Bersinar di 11 November 2025: Cuan Mengalir
-
Terpopuler: Kembali Mengenang Aktivis Marsinah, Hitung-hitungan Sanksi Adat Pandji Pragiwaksono
-
7 Rekomendasi Microwave Low Watt untuk Keluarga Baru, Daya Mulai 400 Watt
-
5 Zodiak Paling Beruntung 11 November 2025, Kamu Termasuk?