Suara.com - Bersilaturahmi untuk saling bermaafan dengan keluarga besar, kerabat, serta tetangga adalah hal yang awam dijumpai di hari Lebaran. Tak jarang seseorang sampai berkunjung ke luar kota atau tempat yang jauh demi bersilaturahmi.
Namun tak jarang momen ini malah membuat keki jika muncul pertanyaan-pertanyaan kepo nan jahil, termasuk “kapan menikah?”. Acap kali pertanyaan semacam ini membuat seseorang jadi tersinggung, padahal ada 12 template jawaban yang bisa dipakai untuk ngeles alias menghindar dari pertanyaan tersebut.
Penasaran seperti apa jawaban yang bisa diberikan? Yuk simak ulasannya berikut ini:
1. “Nanti ya. Kalau nggak Sabtu, ya Minggu.”
Diketahui biasanya pernikahan diselenggarakan saat akhir pekan, yakni antara hari Sabtu atau Minggu. Hanya saja bedanya kamu belum tahu kapan tepatnya hari Sabtu atau Minggu untuk menikah.
2. “KUA masih tutup!”
Template jawaban ngeles lainnya adalah menyebut saja Kantor Urusan Agama (KUA) untuk mendaftarkan pernikahan masih tutup di hari Lebaran.
3. “May tahun depan nih…”
Selaras dengan opsi pertama, jawaban ini terkesan menjebak lantaran menyebutkan bulan May alias Mei, padahal maksudnya adalah “maybe yes, maybe no” alias kamu sendiri belum menentukan kapan akan menikah.
Baca Juga: Momen Desta dan Natasha Rizky Rayakan Lebaran Bareng Anak, Baju Seragam Bikin Netizen Baper
4. “Nunggu Dollar turun sampai Rp10 ribu deh.”
Mungkin ini jawaban paling lugas dan menegaskan bahwa rencana pernikahan masih jauh dari kenyataan sebab sekarang nilai tukar Rupiah dan Dollar Amerika Serikat saja sudah mencapai angka Rp15.835.
5. “Doain aja.”
Kalau ini template jawaban paling standar tapi ampuh untuk menjawab pertanyaan kepo seputar rencana pernikahan. Lagipula siapa tahu doa dari penanya dikabulkan Yang Maha Esa dan membuatmu secepatnya bertemu dengan jodoh, benar kan?
6. “Lagi fokus karier.”
Akui saja kalau kamu masih fokus membangun karier yang baik dan mantap sebelum memutuskan menikah dengan seseorang. Tambahkan pula dengan permintaan mendoakan, siapa tahu jodohmu akan datang setelah diamini oleh saudara dan tetangga.
Berita Terkait
-
Momen Desta dan Natasha Rizky Rayakan Lebaran Bareng Anak, Baju Seragam Bikin Netizen Baper
-
Pemeringkatan Transportasi Mudik Lebaran 2024: Penumpang Angkutan Udara Lebih Banyak dari Darat
-
Poster Ucapan Idulfitri Jokowi Dikritik Gegara Pakai AI, Warganet Salfok Gambar Durian
-
Foto Lebaran Cuma Bertiga dengan Putranya, Keberadaan Putri Ridwan Kamil Dipertanyakan Publik: Zara ke Mana?
-
Empat Menteri Jokowi Lebaran Ke Kediaman Megawati, Siapa Mereka?
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Baterai Besar Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Menkeu Purbaya Pernah Minta Pertamina Bikin 7 Kilang Baru, Bukan Justru Dibakar
-
Dapur MBG di Agam Dihentikan Sementara, Buntut Puluhan Pelajar Diduga Keracunan Makanan!
-
Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
-
Harga Emas Antam Terpeleset Jatuh, Kini Dibanderol Rp 2.235.000 per Gram
Terkini
-
Berapa Penghasilan YouTube Lidya Pratiwi? Jadi YouTuber Kuliner Usai Bebas dari Penjara
-
Beda Pendidikan Gibran dan Selvi Ananda, Siapa Paling Mentereng?
-
Praktis Maksimal, Ini Dia Inovasi Sunscreen Makeup Multifungsi yang Lagi Digandrungi
-
7 Rekomendasi Peeling Serum Mengandung AHA BHA, Paling Ampuh Hilangkan Flek Hitam
-
5 Rekomendasi Cushion untuk Kulit Kuning Langsat, Gak Bikin Wajah Abu-Abu
-
Apa Pekerjaan Subhan Palal yang Berani Gugat Gibran Rp125 Triliun?
-
Apa Pekerjaan Pinkan Mambo Sekarang? Pindah dari Rumah Mewah ke Apartemen
-
Bingung Pilih Serum Anti Aging untuk Usia 40-an? Ini 6 Rekomendasi Terbaik Mulai Rp20 Ribuan
-
Kini Tepis Isu Cerai, Deddy Corbuzier Pernah Banggakan Sabrina Chairunnisa Jadi Istrinya
-
Keretakan Deddy Corbuzier - Sabrina Dicurigai Jadi Pengalihan Isu MBG, Dulu Pernah Bela Mati-Matian