Suara.com - Dalam beberapa tahun belakangan, tren kecantikan dunia, termasuk di Indonesia banyak berkiblat ke Korea Selatan. Maka tidak heran jika banyak masyarakat Indonesia yang ingin memiliki kulit dan penampilan seperti layaknya para idol di Korea Selatan.
Perubahan ini diperkuat oleh media sosial, dan eCommerce, yang memiliki dampak jangka panjang terhadap perilaku pembelian produk dan perawatan kecantikan. Oleh sebab itu, belakangan juga mulai banyak klinik kecantikan yang menawarkan perawatan kecantikan yang berkiblat ke Korea Selatan.
Hal ini yang membuat PT YPK Mandiri bermitra Dongbang Medical dari Korea Selatan, menghadirkan klinik kecantikan Elasty Premium Derma Clinic.
"Kami memutuskan kerja sama dengan Dongbang Medical, sebuah perusahaan asal Korea Selatan, yang merupakan penghasil alat kesehatan dengan teknologi terkini,” kata Direktur Utama PT YPK Mandiri Prof. Dr Endi M Moegni Sp.OG (K), dalam keterangannya.
Klinik ini menawarkan fasilitas terdepan dalam dunia perawatan kecantikan, lengkap dengan ruang-ruang khusus seperti ruang pemeriksaan, ruang laser, ruang facial, hingga ruang VIP. Didesain dengan elegansi dan kemewahan, klinik ini menjamin pengalaman perawatan yang berbeda dan nyaman bagi para kliennya.
Salah satu unggulan dari klinik ini adalah penggunaan alat picolaser terbaru dengan teknologi pionir di dunia. Alat ini memiliki panjang gelombang 755nm dari Cynosure dengan sumber Alexandrite. Dengan keunggulan Focus Lens yang meningkatkan energi hingga 20 kali lipat dan tanpa masa penyembuhan (no downtime), memungkinkan klien untuk kembali beraktivitas segera setelah perawatan. Selain untuk mengatasi pigmentasi, PicoSure juga efektif untuk mengatasi bekas luka, pori-pori besar, dan stretch mark.
Selain picolaser, klinik ini juga dilengkapi dengan teknologi lain seperti HIFU, face skin detector, dan photodynamic therapy. Beberapa perawatan lain yang ditawarkan meliputi picosure laser treatment, exclusive thread lift, comprehensive skin treatment, skin rejuvenation, hair growth treatment, skin contouring, dan comprehensive acne treatment.
Dengan fokus pada layanan premium dan personalisasi, klinik ini menawarkan harga yang kompetitif. Melalui kerjasama dengan Dongbang Medical Korea, klinik ini selalu mengikuti perkembangan terbaru dalam teknologi dan informasi kecantikan. Ini memudahkan klinik untuk memberikan perawatan kecantikan terdepan, mulai dari perawatan dasar hingga lanjutan, bahkan mengakomodasi kebutuhan perawatan di Korea Selatan.
Baca Juga: Syarat Scaling Gigi BPJS, Ini Ketentuan Khususnya
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Detektif Jubun Bongkar Rahasia Gelap Money Game Syariah: Waspada Riba Berkedok Surga
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis