Suara.com - Sosok wasit Shen Yinhao jadi bulan-bulanan setelah dianggap merugikan Timnas Indonesia U-23 saat pertandingan lawan Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2023, Senin (20/4/2024). Ayah YouTuber Fadil Jaidi, Pak Muh ikut emosi melihat kepemimpinan wasit asal China tersebut.
Pak Muh memantau pertandingan dari rumahnya lewat gawai. Sebagai bentuk dukungan, Pak Muh memakai jersey merah timnas dan menyaksikan pertandingan dari kamarnya. Momen tersebut dibagikan oleh Fadil Jaidi lewat Story Instagram.
Sejatinya, penggemar Timnas Indonesia U-23 sempat dibuat semringah lewat tendangan Muhammad Ferrari ke gawang lawan. Namun, senyuman berubah menjadi kekesalan setelah wasit Shen Yinhao menganulir gol itu.
Sang wasit membuat pencinta Timnas Indonesia U-23 naik darah, terlebih ia beberapa kali membuat keputusan kontroversial yang dinilai berat sebelah hingga anak asuh Shin Tae-yong kalah 0-2 dari Uzbekistan.
Pak Muh kecewa dengan wasit Shen Yinhao. Bahkan, sosok ayah tiga anak yang dikenal sering melucu itu sampai melontarkan kecaman.
"Wasitnya ngawur, wasitnya ngawur buta ini wasitnya aduh. Gue samperin rumahnya nanti ni wasit nih," celetuk Pak Muh seperti dilihat dari postingan yang dibagikan ulang @/pakmuhfamily.
Bukan hanya sekali, Pak Muh meluapkan emosinya kepada wasit Shen Yinhao yang keputusannya dianggap merugikan timnas.
"Udah gak usah pakai wasit, berantem aja sekalian udah," ujarnya.
Kecaman yang disampaikan Pak Muh ke wasir hanya luapan kekesalan dari penggemar timnas, seperti yang dirasakan pencinta sepak bola lainnya termasuk rekan artis lain seperti Raffi Ahmad, Sule, Atta Halilintar hingga El Rumi.
Baca Juga: Gagal Melaju ke Final, Indonesia Akan Hadapi Irak di Perebutan Tempat ke-3
Warganet pun berada di pihak Pak Muh dan ramai-ramai mengecam wasit yang memimpin laga Timnas U-23 vs Uzbekistan.
"Info IG wasitnya Pak Muh, kita silaturahmi," kata warganet "Gue baru kali ini dengar pak muh bilang kata-kata begitu, mantap Pak Muh," sahut lainnya.
Berita Terkait
-
Pecinta Bola di Medan 'Hajar' Wasit Shen Yinhao, Kecewa Indonesia Kalah
-
Marselino Ferdinan Tolak Jadi Kapten Timnas Indonesia U-23 vs Uzbekistan, Kepalang Emosi ke Wasit Shen Yinhao?
-
Wasit Shen Yinhao Terbiasa Buat Keputusan Kontroversial, Eks Man United Sampai Kesal
-
Protes Justru Dikartu Kuning, Shin Tae-yong Cuma Bisa Hela Napas Lihat Keputusan Kontroversi Wasit Shen Yinhao
-
Imbas Wasit Berat Sebelah, Instagram Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Digeruduk Suporter Timnas Indonesia
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
Terkini
-
Rekomendasi 5 Sepatu Lokal Harga Rp200 Ribuan: Nyaman, Nggak Bikin Pegal saat Berdiri di KRL
-
Terpopuler: Raisa dan Hamish Sepakat Cerai, Warganet Debat Makan Pakai Tangan
-
Tak Cuma Produk Skincare, 5 Bahan Alami Ini Juga Ampuh Hilangkan Flek Hitam di Wajah
-
5 Artis dengan Pernikahan Tersingkat, Ada yang Cuma Bertahan 2 Hari
-
Rangkaian Produk Wardah untuk Hilangkan Flek Hitam, Mengandung Alpha Arbutin dan Niacinamide
-
5 Rekomendasi Sunscreen dengan Tekstur Gel: Ringan, Cepat Meresap, Perlindungan Maksimal
-
Kepedesan Makan Mi, Ahn Hyo Seop Bikin Histeris Fans
-
Cara Baru Manusia Hadapi Kecanggihan AI: Kuncinya Ada di Kolaborasi!
-
Prof. Elisabeth Rukmini: Menenun Sains, Makna, dan Masa Depan Perguruan Tinggi
-
Umrah Kini Bisa Mandiri, Segini Beda Harganya Dibanding Pakai Travel Agent