Suara.com - Penampakan rumah Mahalini Raharja di Bali sukses menuai atensi dari netizen. Tak sedikit netizen yang takjub melihat rumah Mahalini lantaran nampak megah dan besar.
Rumah Mahalini terlihat dalam berbagai unggahan di media sosial. Salah satunya dibagikan oleh akun TikTok bernama dharwaca_nas.
"Rumah Mahalini Raharja di Bali sudah mulai berhias, jelang Pernikahan 5 Mei 2024?" bunyi caption unggahan tersebut, seperti dikutip dari TikTok pada Kamis (2/5/2024).
Di kolom komentar, banyak netizen yang mengomentari penampakan rumah Mahalini di Bali. Mereka takjub dengan rumah calon istri Rizky Febian.
"Biasanya orang Bali yang asli Canggu orang-orang punya semua," tulis netizen. "Berarti Mahalini udah sultan dari sebelum Idol lah ya. Rumahnya udah pinggir jalan raya gitu," sahut yang lain.
Setelah ditelusuri lebih lanjut, Mahalini datang dari keluarga dengan latar belakang yang mentereng. Ayah Mahalini, I Gede Suraharja, memiliki pekerjaan tak kaleng-kaleng.
I Gede Suraharja diketahui bekerja sebagai pengusaha. Ia memiliki bisnis di berbagai bidang, mulai dari transportasi hingga penginapan.
Selain menggeluti bisnis, I Gede Suraharja juga terjun ke dunia politik. Ia tercatat pernah menjabat sebagai Kepala Desa Tibubeneng periode tahun 2009 hingga 2013.
Ayah Mahalini juga pernah menjadi Anggota DPRD Badung Dapil Kuta Utara periode 2014-2019. Ia sempat kembali maju di Pemilu 2019, namun gagal lolos.
Baca Juga: Surya Paloh Beberkan Alasan Tak Hadiri Acara Pembubaran Timnas AMIN di Rumah Anies
I Gede Suraharja lantas mencoba peruntungan lagi di Pemilu 2024. Tapi belum diketahui apakah kali ini calon mertua Rizky Febian lolos atau tidak.
Dengan latar belakang pekerjaan sang ayah yang tak kaleng-kaleng, rasanya tidak heran jika Mahalini punya rumah mewah di Bali. Terlebih dia juga sudah sukses menjadi seorang penyanyi sekarang.
Berita Terkait
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
Terkini
-
Kumpulan Doa Menyentuh Hati untuk Ayah di Hari Ayah Nasional 12 November 2025
-
7 Parfum Miniso yang Tahan Lama untuk Harian, Mirip Wangi Parfum Mahal
-
Promo Superindo 12 November 2025, Diskon Up to 50% Minyak Goreng hingga Camilan
-
Ramalan Zodiak Leo dkk 12 November 2025: Peluang Baru, Keuangan & Asmara Terungkap
-
6 Rekomendasi Lip Liner untuk Bibir Makin On Point dan Cantik, Harga Mulai Rp15 Ribu
-
4 Zodiak yang Diprediksi Kurang Beruntung Sepanjang November 2025
-
4 Rekomendasi Lipstik untuk Kulit Gelap, On Point dan Mudah Didapatkan
-
10 Prompt Gemini AI Edit Foto Bersama Ayah, Cocok untuk Rayakan Hari Ayah Nasional
-
30 Ucapan Hari Ayah dari Anak Perempuan dalam Bahasa Inggris, Cocok untuk Caption Instagram
-
Apa Bedanya Hari Ayah 12 November dengan Hari Ayah 15 Juni? Ini Asal-usulnya