Suara.com - Nonton konser Bruno Mars bareng Mahalini Raharja, Rizky Febian kedapatan pakai tas mewah berupa sling bag keluaran brand Prada seharga 6 kali UMR Bali yakni Rp 18,2 juta.
Mahalini dan Rizky Febian juga disebut edang sangat fokus mempersiapkan pernikahannya di Bali pada 8 Mei 2024 mendatang. Ini karena keduanya kompak mengunggah pas foto dengan latar atau background berwarna biru, sebagai syarat mendaftarkan pernikahannya.
Menariknya, Rizky Febian juga berkelakar akan mengundang Bruno Mars untuk datang dan mengisi hiburan di acara pernikahannya.
"Fix nikah undang Bruno, Mahalini," ungkap Rizky Febian dalam komentar unggahan Mahalini pada 6 April 2024, dikutip suara.com, Jumat (3/5/2024).
Adapun saat menonton konser, tampak Rizky Febian dan Mahalini tampil kasual menggunakan kemeja sebagai outer dipadukan kaos putih sebagai inner. Sedangkan Mahalini percaya diri mengenakan busana serba hitam dipadukan celana panjang glossy dan membiarkan rambut panjangnya tergerai.
Namun yang cukup mencolok yaitu tas sling bag hitam, dengan ikon Prada cukup khas tertera pada tas mungil hitam anak sulung Komedian Sule itu.
Menurut situs Voila, tas yang digunakan Rizky Febian jadi bagian dalam salah satu produk Prada Triangle Logo Messenger Bag Black. Produk ini terdiri dari 2 detail produk yaitu tas berukuran medium, dan tas mungil kecil yang menggantung.
Hanya saja Rizky Febian lebih pilih hanya menggunakan tas mungil agar lebih nyaman saat menonton konser. Adapun dari sisi harga tas tersebut dijual dengan harga Rp 18,2 juta.
Harga tas ini terbilang cukup fantastis karena melebihi 6 kali UMR Bali 2024, tyang berada di angka Rp 3 juta.
Baca Juga: Singgung Masalah Zina, Ketua MUI Ungkap Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini Tidak Sah?
Rizky Febian dan Mahalini menikah 5 Mei 2024
Hubungan Rizky Febian dan kekasihnya Mahalini akan masuk ke tahap yang lebih serius. Pasangan musisi itu akan menikah dalam waktu dekat di Jakarta.
Adapun ijab Kabul pernikahan Rizky Febian dan Mahalini akan digelar 8 Mei 2024. Sebelum ijab Kabul, akan ada pesta adat di Bali pada 5 Mei 2024.
Prosesi pernikahan mereka akan dilakukan dengan prosesi adat Hindu di kediaman Mahalini yang ada di daerah Tibubeneng, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali.
Sementara itu, Kelihan Dinas atau Kepala Banjar Aseman Kawan, I Gede Hardi Raharja menjelaskan jika pihak keluarga Mahalini sudah menginformasikan rencana kegiatan ini sejak pekan lalu.
Sudah ada rapat antara pihak keluarga dan pengurus banjar terkait prosesi pernikahan ini.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
5 Rekomendasi Bedak untuk Menyamarkan Hiperpigmentasi Usia 45 Tahun ke Atas
-
6 Rekomendasi Moisturizer Jepang Paling Efektif untuk Kulit Lembap dan Kenyal
-
Bounce Street Asia Bintaro Resmi Dibuka: Destinasi Wajib Keluarga Muda untuk Gaya Hidup Aktif
-
6 Shio Mendapatkan Keberuntungan Finansial 27 Januari 2026, Kamu Termasuk?
-
Momen Langka: Tiga Pemimpin Sakya Dunia Pimpin Doa Bersama untuk Perdamaian Indonesia
-
Nikita Willy dan Indra Priawan Bagikan Tips Berpakaian Cerdas untuk Keseharian dan Traveling
-
Rangkaian Skincare Skintific untuk Hempas Flek Hitam dan Kerutan Usia 50 Tahun
-
Tiket Kereta Lebaran 2026 Kapan Dibuka? Cek Jadwal Pemesanan dan Tanggal Keberangkatan
-
Terpopuler: Shio yang Beruntung di Pekan Terakhir Januari, Harga Tiket Kereta Lebaran 2026
-
Bukan Sekadar Koleksi: Collectible Card Bisa Jadi Media Belajar dan Bermain