Suara.com - Nama Goo Hara kembali menjadi perbicangan usai BBC Eyes merilis film dokumenter Burning Sun. Film dokumenter ini membahas skandal kejahatan terbesar beberapa idol Kpop pada 2019 silam. Tak terkecuali kejahatan Jung Joon Young dan Seungri mantan personel BigBang.
Adapun film dokumenter berjudul "Burning Sun - Exposing the Secret K-pop Chat Groups" ini dirilis dalam akun YouTube BBC World Service. Berikut link untuk menonton: Skandal Burning Sun.
Dalam film berdurasi 1 jam 7 detik ini, diungkap bagaimana perjuangan dua jurnalis asal Korea Selatan yang cukup traumatis dalam membongkar kelamnya dunia Kpop. Dua jurnalis ini adalah Kang Kyung Yoon dan Park Hyo Sil. Keduanya juga mendapat ancaman dan tekanan dari berbagai pihak saat berusaha membongkar skandal Burning Sun.
Film dokumenter Burning Sun menceritakan tentang dua tokoh utama yang diduga menjadi otak kejahatan skandal ini. Mereka adalah Seungri dan Jung Joon Young.
Keduanya terbukti melakukan tindakan kriminal, baik pelecehan seksual hingga menyebarkan video asusila yang terjadi di klub Burning Sun di Gangnam, Seoul, Korea Selatan. Salah satu korban pelecehan mereka adalah mendiang Goo Hara yang akhirnya memutuskan untuk mengakhiri hidupnya.
Lalu, apa yang sebenarnya dibahas dalam film dokumenter Burning Sun?
Lanjutan serial radio Intrigue: Burning Sun
Sebelum merilis film dokumenter Burning Sun, BBC juga sempat merilis serial radio berjudul "Intrigue: Burning Sun". Serial radio ini mengungkap perjuangan para jurnalis dalam berkomunikasi dengan saksi skandal Burning Sun.
Jurnalis ini juga turut mendokumentasikan banyak pihak yang melakukan intimidasi kepada para saksi agar bungkam.
Baca Juga: Viral di Medsos, Film Dokumenter Burning Sun Beber Isi Chat Jung Joon-young
Pengakuan mantan pacar Jung Joon Young terungkap
Kasus Burning Sun ini ternyata bukan terjadi mulai tahun 2019, melainkan sejak tahun 2015 hingga 2016. Hal ini dibuktikan dari kinerja jurnalis Park Hyo Sil, di mana dalam periode itu, ia berhasil meliput pengakuan mantan pacar Jung Joon Young.
Eks kekasih Jung Joon Young ini mengaku dirinya mengalami pelecehan seksual. Korban mengaku Jung Joon Young merekam dirinya secara diam-diam saat mereka berhubungan seks. Akibat aksi tersebut, korban mengalami trauma berat.
Hyo-sil dan eks pacar Jung Joon Young ditekan warga Korea
Semakin miris, pengakuan korban yang dilecehkan oleh Jung Joon Young justru tidak dipercaya warga Korea. Alih-alih mendesak kasus ini diungkap, pecinta Kpop malah menekan korban dan sang jurnalis.
Situasi ini membuat korban akhirnya menarik tuduhannya terhadap Joon Young. Terlebih korban juga diserang habis-habisan oleh fans Joon Young. Fans meyakini idol mereka adalah korban, bukan pelaku.
Berita Terkait
-
Viral di Medsos, Film Dokumenter Burning Sun Beber Isi Chat Jung Joon-young
-
Dokumenter Burning Sun Resmi Dirilis, Skandal Kejahatan Seksual Para Bintang K-Pop Kembali Disorot
-
Link Nonton Dokumenter Burning Sun, Ungkap Grup Chat Rahasia Idol Kpop
-
4 Film Dokumenter Indonesia Bertema Lingkungan, Usung Pesan Kehidupan
-
Zalina Bakal Muncul di Film Dokumenter Harta, Tahta, Raisa, Perdana Wajahnya Diperlihatkan?
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Micellar Water Perlu Dibilas? Ini 5 Produk yang Murah dan Bagus di Bawah Rp50 Ribu
-
Siapa Nama Asli Lula Lahfah? Ini Biodata dan Agama Pacar Reza Arap
-
Terpopuler: Rekomendasi Suncreen Anti Abu-Abu, Kandungan Skincare yang Perlu Dihindari
-
Mau Cari Inspirasi Bisnis Kuliner? Pameran Makanan dan HoReCa Bakal Hadir Akhir 2026
-
Tak Keluar Rumah, Tetap Berpenghasilan: Cara Ibu Rumah Tangga Jadi Mandiri Finansial
-
Hemat Nonton Konser Padi Reborn 2026, Ada Diskon Tiket hingga Rp 200 Ribu
-
Tips Jitu Berburu Barang Branded Preloved Agar Tidak Nyesel Pulang Belanja
-
Update Cara Cek Desil Bansos Lewat HP 2026, Pantau PKH BPNT Kapan Cair
-
LPDP Vs Beasiswa Unggulan 2026, Mana yang Paling Worth It? Cek Benefit dan Syarat Terbaru!
-
5 Rekomendasi Tinted Sunscreen Hilangkan Flek Hitam Usia 45 Tahun ke Atas