Suara.com - Sosok Putri Titian meroket sebagai pemeran FTV dan series. Setelah menikah, istri Junior Liem itu menepi dari dunia hiburan Tanah Air.
Saat ini, Putri Titian fokus mengurus dua anak laki-lakinya yang bernama Theodore Iori Liem dan Muka Iago Liem. Meski vakum dari dunia akting, potret keseharian Putri Titian dalam terlihat dari media sosial pribadinya.
Ibu dua anak itu kerap membuat konten tentang dirinya dan keluarga kecilnya, maupun untuk urusan endorsement.
Baru-baru ini, Putri Titian menuai perhatian setelah memamerkan potret selfie dirinya dengan wajah tanpa riasan. Wanita berusia 33 tahun itu memperlihatkan senyum manisnya ke kamera.
Putri Titian yang membiarkan rambutnya tergerai terlihat berpose dengan mengangkat satu tangan. Foto itu diunggah dengan caption menggelitik.
"Ilang ilangan, dateng dateng ngasi selfie. Wkwkwkwk.. Jadi gimana? Apa kabar nih pemirsa?," tulisnya seperti dikutip Senin (20/5/2024).
Foto selfie Putri Titian ramai dibahas setelah dibagikan ulang oleh akun base X, tanyarl. Banyak yang menyoroti paras Putri yang dinilai tak berubah. Meski sudah punya dua anak, pemain Mini Serie Jungkir Balik Dunia Sissy itu disebut tetap terlihat seperti remaja.
"Umur 33 anak 2, sumpahh dia emang gak tua-tua apa titisan Edward Cullen?," kata warganet. "Mukanya gak berubah sumpah dari dulu masih kelihatan muda kayak anak SMA," sahut warganet.
"Artis yang awet imut, Putri Titian. Suka banget walaupun dulu kalau di film perannya suka judes," tulis warganet.
Baca Juga: Bahas Lamaran Thariq Halilintar ke Aaliyah Massaid, Dandanan Aurel Hermansyah Jadi Perbincangan
"Aku kira masih bocah 17 tahunan," kata yang lain. "Doi memang baby face jadi gak kaget kalau mukanya gak banyak berubah gitu-gitu aja," tulis yang lain.
Jika Putri Titian disebut awet muda, reaksi berbeda didapat oleh Aurel Hermansyah yang sama-sama memiliki dua anak. Aurel sempat disebut lebih tua gara-gara dandanannya.
Berita Terkait
-
Beda Respons Aurel Hermansyah dan Mahalini Diberi Gelar Wanita Cantik Indonesia, Ada yang Bahas Kekurangan
-
Bergelar Wanita Cantik Indonesia 2024, Aurel Hermansyah Dicibir Perkara Etika
-
Kompak Dapat Penghargaan dari Liliana Tanoe, Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Sabrina Chairunnisa Disorot
-
Kerap Dibully Karena Bentuk Tubuh, Aurel Hermansyah Dapat Penghargaan Beautiful Women
-
Asyik Joget di Depan Aurel Hermansyah, Outfit Ameena Ramah Kantong
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
5 Rekomendasi Sunscreen dengan Tekstur Gel: Ringan, Cepat Meresap, Perlindungan Maksimal
-
Kepedesan Makan Mi, Ahn Hyo Seop Bikin Histeris Fans
-
Cara Baru Manusia Hadapi Kecanggihan AI: Kuncinya Ada di Kolaborasi!
-
Prof. Elisabeth Rukmini: Menenun Sains, Makna, dan Masa Depan Perguruan Tinggi
-
Umrah Kini Bisa Mandiri, Segini Beda Harganya Dibanding Pakai Travel Agent
-
5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung Alpha Arbutin untuk Hempas Flek Hitam Membandel di Usia 40
-
4 Smartwatch untuk Wanita Tangan Besar, Fitur Lengkap dengan Pemantau Kesehatan dan GPS
-
7 Rekomendasi Lipstik untuk Bibir Hitam yang Aman dan Harga Terjangkau!
-
Cara Melakukan Umrah Mandiri, Segini Biayanya!
-
Apa Manfaat Budaya Makan Pakai Tangan Langsung? Viral Jadi Bahan Perdebatan di X