Suara.com - Pegi Setiawan alias Pegi Perong (30), terduga pembunuh Vina Dewi Arsita (16) sempat menjadi buron selama delapan tahun usai kasus pembunuhan Vina mencuat. Pegi menggunakan segudang akal bulusnya untuk sembunyi dari radar pencarian polisi saat menjadi DPO.
Kendati demikian, seluruh upayanya untuk kabur dari jeratan hukum kini sia-sia lantaran Pegi akhirnya dibekuk oleh polisi dan dimintai keterangan terkait keterlibatannya dalam pembunuhan Vina Dewi alias Vina Cirebon.
Lantas, bagaimana Pegi Perong bisa 8 tahun tak ditangkap oleh polisi?
Sembunyi di Bandung dan bekerja menjadi kuli
Ternyata selama ini, Pegi bersembunyi di Bandung selama menjadi DPO. Kabid Humas Polda Jawa Barat Kombes Jules Abraham Abast kepada wartawan, Kamis (23/5/2024) mengungkap bahwa pihaknya berhasil menangkap Pegi di Ibu Kota Jawa Barat tersebut pada Selasa (21/5/2024).
Kombes Jules menerangkan bahwa Pegi juga berprofesi sebagai kuli alias buruh bangunan untuk menghidupi dirinya.
Pegi juga ternyata kerap berpindah-pindah tempat antara Cirebon dan Bandung, sehingga membuat dirinya sulit dilacak oleh polisi ketika berstatus buronan.
Ganti nama jadi Robi
Pegi juga menggunakan nama samaran kala hidup di Bandung.
Baca Juga: Keluarga Vina Dapat Banyak Informasi, Sebut Pegi Setiawan yang Ditangkap Bukan Pelaku Sebenarnya
Kombes Jules mengungkap Pegi memperkenalkan dirinya ke rekan-rekan kerjanya dengan nama Robi.
"Panggilan di tempat kerja mengaku bernama Robi," terang Kombes Jules.
Pegi pakai masker tiap keluar rumah dan jarang bergaul
Selama masih tinggal di Cirebon saat kasus Vina masih bergulir, Pegi menghindari interaksi dengan tetangganya.
Ketua RT Desa Kepongpongan, tempat Pegi tinggal mengungkap bahwa Pegi tidak suka bergaul dengan warga sekitar.
Sang Ketua RT kepada wartawan, Kamis (23/5/2024) juga menyebutkan Pegi malah lebih suka bermain dengan pemuda dari desa lain. Pegi juga kerap pakai masker tiap keluar rumah.
Berita Terkait
-
Keluarga Vina Dapat Banyak Informasi, Sebut Pegi Setiawan yang Ditangkap Bukan Pelaku Sebenarnya
-
Pemuda Cikarang Saksi Kunci Pembunuhan Vina Cirebon: Aep Bongkar Detik-detik Tragis
-
Sosok Pegi dan Perannya di Kasus Pembunuhan Vina Cirebon, Kok Bisa 8 Tahun Jadi Buronan?
-
LPSK Pertimbangkan Beri Perlindungan Saksi Fakta Kasus Pembunuhan Vina Cirebon
-
Publik Curigai Pegi alias Perong Bukan Pembunuh Sebenarnya Vina, Ini Kata Hotman Paris
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Desa Snack: Saat Cerita Desa Menjadi Kekuatan Komunitas Online
-
Kapan Batas Akhir Bayar Utang Puasa Ramadan 2025, Simak Jadwalnya untuk Umat Muslim!
-
5 Salep Apotek untuk Pudarkan Keloid, Cocok untuk Bekas Luka Pascaoperasi
-
3 Lipstik Viva Mulai Rp18 Ribuan untuk Wanita Usia 40-an, Bikin Wajah Tampak Awet Muda
-
3 Rekomendasi Susu Khusus untuk Pasien Kanker, Harga di Bawah Rp100 Ribu
-
4 Sabun Cuci Muka untuk Membantu Mengencangkan Kulit Usia 40 Tahun ke Atas
-
Mengenal Susu Peptibren untuk Pasien Stroke, Lengkap dengan Cara Penyajian yang Benar
-
7 Rekomendasi Sampo Non SLS di Alfamart agar Rambut Halus Berkilau
-
Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
-
4 Sepatu Lari Hoka Selain Clifton yang Nyaman dan Responsif untuk Berbagai Kebutuhan