Suara.com - Apa itu Bokem? Bokem merupakan istilah yang sering dipakai penggemar Kpop Indonesia untuk idol Korea mereka. Bokem termasuk dalam istilah dari bahasa gaul yang sempat viral di media sosial.
Bukan rahasia lagi jika penggemar Kpop di Indonesia tak terhitung jumlahnya. Mereka menyukai Kpop karena berbagai alasan, mulai lagunya yang enak hingga idol-nya yang tampan dan cantik.
Mengacu pada hal tersebut, berbagai istilah pun kerap disematkan penggemar Kpop Indonesia ini kepada idola mereka,salah satunya adalah Bokem.
Mulanya, Bokem ini dipopulerkan oleh YouTuber ternama Windah Basudara. Dia menggunakan kata ini dalam konten-kontennya, dan kemudian istilah tersebut menyebar luas di kalangan pengguna internet, terutama para penggemar K-pop.
Dan hingga kini, beberapa penggemar Kpop Indonesia kerap menggunakan istilah Bokem tersebut dalam komentarnya di berbagai platform media sosial seperti TikTok dan Instagram.
Apa arti Bokem?
Bokem merupakan bahasa yang tidak resmi alias tidak ada di KBBI. Ini merupakan bagian dari kosakata slang
Secara harfiah, "bokem" adalah singkatan dari istilah "bocil kematian". Kata "bocil" sendiri merupakan singkatan dari "bocah kecil", sehingga "bokem" dapat diartikan sebagai "bocah kecil kematian".
Istilah ini sering diberikan oleh penggemar Kpop di Indonesia untuk idol mereka yang jahil, nakal, usil dan banyak tingkah.
Baca Juga: Apa Itu Red Flag, Kata dari Bahasa Gaul yang Viral di Media Sosial?
Istilah Bokem seringnya digunakan dalam konteks positif. Misalnya ketika penggemar melihat Idol Kpop mereka usil terhadap rekan-rekannya yang lain.
Meski keusilan tersebut mengundang tawa dan gemas, namun penggemar akan menyebut idol tersebut sebagai Bokem alias bocah kecil kematian.
Akan tetapi karena ini adalah bahasa slang, maka pengguna diminta menggunakannya sesuai konteks. Sebab jika tidak, maka akan terjadi kesalahpahaman.
Bukan hanya untuk idol
Seiring perkembangan waktu, istilah Bokem di media sosial tak melulu digunakan untuk menjuluki idol Kpop yang usil dan jahil.
Saat melihat anak-anak dengan sifat dan sikap tertentu, pengguna medsos juga tak segan menjulukinya dengan istilah Bokem.
Berita Terkait
-
Apa Itu Red Flag, Kata dari Bahasa Gaul yang Viral di Media Sosial?
-
Chat Singkat dan Dingin? Kenali Arti Kata Dry Text dan Dampaknya
-
Penjelasan Arti Kata NT dan Contoh Penggunaannya, Bahasa Gaul yang Viral
-
Apa Itu Dry Text? Ini Penjelasan dan Contohnya
-
Apa Itu Lup? Bahasa Gaul yang Sedang Viral di Media Sosial
Terpopuler
- Feri Amsari Singgung Pendidikan Gibran di Australia: Ijazah atau Cuma Sertifikat Bimbel?
- 7 Mobil Kecil Matic Murah untuk Keluarga Baru, Irit dan Perawatan Mudah
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober 2025, Dapatkan 1.500 Gems dan Player 110-113 Sekarang
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
7 Rekomendasi Film Mirip Abadi Nan Jaya, Film Zombie Pertama Indonesia
-
5 Pilihan Sepatu New Balance Ori Paling Murah yang Nyaman dan Stylish
-
5 Sampo Non SLS untuk Rambut Rontok dan Ketombe yang Ramah Lingkungan
-
5 Rekomendasi Parfum Aroma Buah yang Manis, Harga Terjangkau
-
Kalender Jawa 25 Oktober 2025: Potensi Besar Sabtu Kliwon dan Peruntungan Weton Lain
-
Chuck Shine Hingga Classic Trainer: Koleksi Baru Converse 2025 Hadirkan Pilihan Gaya untuk Semua!
-
Biar Muka Putih Glowing Pakai Apa? Ini 5 Produk Skincare yang Bisa Membantu
-
Terpopuler: Penghasilan YouTube KDM yang Sidak Pabrik AQUA hingga Aturan Umrah Mandiri
-
Jakarta Running Festival Bukan Cuma Lari! Ada Edukasi Daur Ulang dan Aksi Nyata Tanam Mangrove
-
Bahasa Portugis Masuk Sekolah? Ini Fakta-fakta Mengejutkan Jejak Portugis di Indonesia