Suara.com - Azriel Hermansyah belum lama ini membeberkan kebaikan sang ibu sambungnya, Ashanty. Seperti ke anak sendiri, Ashanty rela membelikan Azriel sebuah mobil mewah dari tabungannya sendiri.
Hal itu diceritakan Azriel saat hadir di kanal YouTube CURHAT BANG Denny Sumargo sebagai bintang tamu. Saking dekatnya Azriel dengan Ashanty, Densu jadi penasaran dengan kebaikan sang ibu sambung yang tak bisa dilupakannya.
Putra Anang Hermansyah itu lantas menceritakan saat dia SMA, Ashanty ingin Azriel merasakan memiliki mobil mewah. Karena itu, Ashanty menyisihkan uang setiap kali dapat job.
"Jadi 18 tahun pengin dibeliin mobil, Mercy saat itu, jadi nyokap bilang 'setiap nyanyi, bunda itu udah nyiapin tabungan buat mobil kamu'," cerita Azriel, dikutip Jumat (7/6/2024).
Azriel mengatakan bahwa sang ibu sambungnya itu adalah tipe orang yang mudah percaya pada orang lain. Sayangnya, kebaikan Ashanty itu sempat mendatangkan musibah.
Pasalnya saat sudah waktunya untuk membayar mobil, rupanya uang yang sudah disisihkan dibawa kabur asisten Ashanty.
"Nyokap itu kan orangnya itu percaya sama orang, jadi ATM semua dipegang sama sekretaris, pada saat (mobil) mau dibayar itu uang dibawa kabur," kata Azriel.
"Itu ketahuan gara-gara mau beli mobil, kalau waktu itu nggak beli mobil, nggak ketahuan," sambungnya.
Meski menjadi korban penipuan dan uang jerih payahnya lenyap, Ashanty tetap memegang janjinya untuk membelikan Azriel mobil mewah.
Baca Juga: Bertemu Aaliyah Massaid di Rumah Aurel Hermansyah, Ashanty Beri Panggilan Ini
Untuk Azriel, hal itu menjadi momen tak terlupakan dalam hidupnya. Meski tidak satu darah, pengorbanan dan kebaikan Ashanty bagi Azriel bak ke anak kandung sendiri.
"Gue nggak dilahirkan sama dia tapi pengorbanan hidup dia buat gue itu nggak bisa diungkapkan pakai kata-kata lah," pungkas adik Aurel Hermansyah itu.
Berita Terkait
-
Dari Tas Etnik Hingga Parfum Vegan, Ini Deretan Bisnis Sarah Menzel Pacar Azriel Hermansyah, Jadi Modal Nikah?
-
Hampir Sama dengan Nathalie Holscher, Orangtua Sarah Menzel Kasih Syarat Bila Putrinya Ingin Jadi Mualaf
-
Azriel Hermansyah Klarifikasi Soal Ashanty 99% Penyemangat Hidupnya: Gue Bisa Cerita Cuma sama Bunda
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
-
SoftBank Sutradara Merger Dua Musuh Bebuyutan GoTo dan Grab
-
Pertamina Bentuk Satgas Nataru Demi Pastikan Ketersediaan dan Pelayanan BBM
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
Terkini
-
5 Rekomendasi Parfum Floral untuk Calon Pengantin: Aromanya Manis, Elegan, dan Romantis
-
'Tor Monitor Ketua' Lagu Siapa? Ini Profil Pencipta dan Lirik Lengkapnya
-
5 Fakta Menarik Roti Sourdough, Bikin Taylor Swift sampai Terobsesi
-
7 Krim Malam Terbaik untuk Menyamarkan Flek Hitam, Cocok buat Usia 40-an
-
Dari Klinik Rumahan ke Rekor Nasional: dr. Ayu Raih Dua MURI Sekaligus di Hari Kesehatan Nasional
-
7 Rekomendasi Sepatu Lokal yang Empuk Buat Jalan Jauh, Mulai Rp300 Ribuan
-
7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
-
Cheese Eat Up! Penutup Manis Kampanye Keju Prancis di Indonesia, Sentuhan Eropa di Jajanan Nusantara
-
7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
-
Jejak Digital Gus Elham Yahya Ngomong 'Cabul' saat Dakwah Juga Viral