Suara.com - Puasa Sunnah sepanjang Dzuljijjah 2024 dimulai Sabtu, 8 Agustus 2024 dalam sembilan hari berturut – turut. Sementara itu 9 Dzulhijjah 1445 hijriah akan jatuh pada Minggu, 16 Juni 2024. Namun, jika Anda sudah terlanjur melewatkan puasa dari awal, masih ada kesempatan niat puasa 3 hari sebelum Idul Adha, yakni sehari puasa Dzulhijjah, sehari Tarwiyah, dan sehari Arafah.
Perlu diketahui, bahwa terdapat tiga puasa yang disunnahkan selama bulan Dzulhijjah untuk menyambut Idul Adha. Dalam hadis yang diriwayatkan oleh Abu Daud dan Imam An-Nasa'i, disebutkan bahwa Rasulullah SAW biasa berpuasa selama 9 hari awal bulan Dzulhijjah, pada hari Asyura (10 Muharram), puasa 3 hari setiap bulan, dan puasa awal bulan pada hari Senin dan Kamis.
Berdasarkan hadis tersebut, puasa di bulan Dzulhijjah dilaksanakan selama 9 hari pertama bulan Dzulhijjah. Termasuk Puasa Tarwiyah yang dilakukan pada tanggal 8 Dzulhijjah atau Sabtu, 15 Juni 2024 dan Puasa Arafah dilakukan pada tanggal 9 Dzulhijjah atau Minggu 16 Juni 2024. Umat Muslim dianjurkan untuk berpuasa sunnah sebelum Hari Raya Idul Adha tanpa berhenti dari tanggal 1 hingga 9 Dzulhijjah. Sementara itu, Idul Adha 2024 akan jatuh pada Senin, 17 Juni 2024.
Niat Puasa Dzulhijjah
Agar puasa terasa lebih afdhal, beberapa orang lebih suka mengucapkan niat secara lisan tidak hanya di dalam hati. Berikut adalah lafalnya.
نَوَيْتُ صَوْمَ هٰذَا اليَوْمِ عَنْ أَدَاءِ شَهْرِ ذِيْ الْحِجَّةِ سُنَّةً لِلّٰهِ تَعَالَ
"Nawaitu shouma syahri dzil hijjah sunnatan lillahi ta'ala"
Artinya saya berniat puasa sunnah bulan Dzulhijjah karena Allah Ta'ala.
Niat Puasa Tarwiyah
نَوَيْتُ صَوْمَ هٰذَا اليَوْمِ عَنْ أَدَاءِ تَرْوِيَةَ سُنَّةً لِلّٰهِ تَعَالَى
Nawaitu shauma ghadin ‘an ada’i sunnati yaumit tarwiyah lillahi ta’ala.
Artinya: Saya berniat puasa sunnah Tarwiyah esok hari karena Allah Swt.
Niat Puasa Arafah
نَوَيْتُ صَوْمَ هَذَا اليَوْمِ عَنْ أَدَاءِ سُنَّةِ عَرَفَةَ لِلهِ تَعَالَى
Nawaitu shauma hâdzal yaumi ‘an adâ’i sunnati Arafah lillâhi ta‘ala.
Artinya: Aku berniat puasa sunnah Arafah hari ini karena Allah Swt.
Puasa Dzulhijjah memiliki berbagai keutamaan. Salah satunya adalah mampu mengalahkan amalan jihad, sebagaimana disebutkan dalam hadis bahwa tidak ada amalan saleh yang lebih dicintai oleh Allah daripada amalan yang dilakukan pada 10 hari pertama bulan Dzulhijjah.
Dikutip dari NU Online, hadist lain pun memberikan penjelasan tambahan terkait hal itu. Disebutkan disana bahwa Allah akan melipatgandakan pahala umat-Nya yang beribadah di 10 hari pertama Dzulhijjah.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Nisfu Syaban Baca Yasin 3 Kali Setelah Maghrib untuk Apa? Ini Penjelasannya
-
5 Rekomendasi Sunscreen untuk Kulit Berminyak Paling Murah di Indomaret
-
Apa Warna Lipstik untuk Bibir Tipis? Ini 5 Rekomendasi Produknya
-
5 Sunscreen Wardah untuk Cegah Kerutan dan Flek Hitam di Usia 55 Tahun ke Atas
-
7 Rekomendasi Lipstik untuk Bibir Gelap agar Terlihat Muda dan Fresh
-
5 Rekomendasi Sunscreen yang Cocok untuk Kulit Kering dan Kusam
-
5 Serum Wardah Paling Laris untuk Hempas Flek Hitam dan Kerutan di Usia 50-an
-
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
-
Tak Sekadar Juara, Ini Cerita Inspiratif di Balik Kompetisi Robotik Siswa Indonesia
-
3 Cushion Pixy untuk Tutupi Garis Halus pada Lansia Usia 50 Tahun ke Atas