Suara.com - Tahun ini banyak artis dan pesohor Tanah Air yang merayakan Iduladha di luar negeri. Salah satunya, keluarga Gilang Juragan 99 dan Shandy Purnamasari yang merayakan Iduladha di Amerika Serikat.
Memantau postingan di media sosial, Gilang dan Shandy Purnamasari memang memboyong anak-anaknya untuk tinggal di Los Angeles. Mereka rupanya tetap berada di sana sampai Hari Raya Iduladha.
Kendati sedang berada di negara yang mayoritas non-muslim, keluarga Shandy Purnamasari tetap antusias menyambut Iduladha. Mereka sudah bersiap sejak pagi untuk menunaikan salat Iduladha di King Fahad Mosque, Los Angeles.
"Selamat lebaran idul Adha semuanyaa. Kita duluan ya lebarannya disini, btw disini gak ada pemotongan qurban karena aturan dari pemerintah," tulis Shandy Purnamasari di Instagram, Senin (17/6/2024).
Soal penampilan, Shandy Purnamasari menyiapkan baju seragam untuk keluarganya. Ia dan kedua putrinya mengenakan gamis, sementara Gilang memakai baju koko dengan motif senada.
Shandy Purnamasari kemudian melengkapi penampilannya dengan barang branded yang harganya mencapai ratusan juta Rupiah. Barang branded tersebut berupa tas mungil yang ternyata berasal dari rumah mode Hermes.
Setelah ditelusuri lebih jauh, tas Shandy Purnamasari diperkirakan termasuk Hermes seri Mini Bolide 1923 Orange Matte Alligator. Tas ini dijual seharga USD16.900 atau sekitar Rp270 juta di situs Sothebys.com.
Bos MS Glow tersebut juga menghiasi tas mewahnya dengan charm berbentuk pegasus yang lagi-lagi berasal dari Hermes. Tak main-main, charm alias gantungan tas Hermes biasanya seharga jutaan atau bahkan puluhan juta.
Sementara itu, Shandy Purnamasari memang dikenal sebagai pencinta tas branded. Ia diketahui memiliki banyak koleksi tas mahal dari berbagai merek, mulai dari Hermes, Loro Piana, hingga Chanel.
Baca Juga: Cantiknya Ayu Ting Ting Dandan ala Hong Hae In 'Queen of Tears', Bawa Tas Mewah Favorit Konglomerat
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
Terkini
-
5 Krim Malam Lokal untuk Atasi Kulit Kendur Usia 50 Tahun ke Atas, Mulai dari Rp20 Ribuan
-
Dari Jalur Ringan Hingga Ekstrem: Ini Dia Sepatu Hiking Terbaru yang Dirancang untuk Semua Tantangan
-
Handbody Apa yang Bisa Menghilangkan Bekas Luka? Cek 7 Rekomendasinya
-
Jadwal Penukaran Uang Baru 2026, Cek Tata Cara dan Syaratnya
-
Rahasia Kece ala Ummi Quary: Mandi Bukan Sekadar Wangi, Tapi Harus Kasih Nutrisi!
-
7 Bedak Anti Geser untuk Pengendara Motor, Tahan Lama Seharian
-
10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
-
Apakah Virus Nipah Bisa Sembuh? Ini Penjelasan Medisnya
-
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
-
Cara Mencegah Terpapar Virus Nipah: Kenali Gejala dan Langkah Pencegahannya