Suara.com - Kakak Alyssa Soebandono, Ananda Soebandono menjadi perbincangan karena memutuskan untuk pindah agama Kristen pada 2016 silam.
Dalam pengakuannya, Ananda Soebandono memilih untuk pindah agama setelah melalui berbagai kejadian dalam hidupnya. Keputusan berpindah keyakinan pun tak mudah seperti yang dibayangkan.
Keputusannya itu tentu saja ditentang oleh keluarga, sebab sejak lahir Ananda hidup dan tumbuh besar di lingkungan keluarga yang islami.
Dalam kanal YouTube Diaspora TV, Ananda mengaku sempat mendapat penolakan dari keluarga besarnya, termasuk orangtua dan adik-adiknya, Alyssa dan Annissa Soebandono.
“Apa yang gue alami, juga cerita ke keluarga gue, ada rejection tentunya. Nyokap gue kayak masih enggak menyangka gue akan ngambil keputusan ini," ungkapnya.
Ananda menuturkan ketika itu ia bahkan merasa adik-adiknya tak menganggap dirinya sebagai saudara. Menurutnya, bahkan Alyssa bahkan sempat mengirimi sebuah pesan singkat.
"Benar-benar kayak enggak dianggap saudara. 'Mas ini enggak sayang apa sama Daddy? Enggak sayang apa sama keluarga? Enggak tahu dosa apa yang dilakuin?'," katanya menirukan pesan Alyssa.
Ananda Soebandono yang berselisih memilih untuk pergi dari rumah. Ia mencari tempat tinggal dan hidup sendiri.
"Itu benar-benar hubungan gue dan keluarga gue asam banget," sebut Ananda.
Baca Juga: Dude Harlino dan Alyssa Soebandono Tambah Hewan Kurban Usai Dikaruniai Anak ke-3
Namun demikian, konflik antara Ananda dan keluarganya tidak berlangsung lama. Semua bermula ketika Ananda ingin dibaptis di Semarang.
Sang pastor mengingatkan untuk meminta restu kepada orangtua.
"Sampai akhirnya pastornya ini bilang, 'Saya mau membaptis kamu. Tapi, coba kamu ngomong, minta restu ke orang tua kamu'. Dan itu gue deg-degan dong, waduh gimana," ujar Ananda.
Profil Ananda Soebandono
Ananda Soebandono adalah pria kelahiran Jakarta pada 4 Desember 1990. Ia beragama Kristen, dan semula beragama Islam. Ia lahir dari pasangan ayah JP Soebandono dan ibu Angki Soebandono.
Ananda mempunyai dua saudara, yaitu Alyssa Soebandono dan Annissa Soebandono.
Ananda mempunyai istri bernama Odhizsa Rachel, yang ia nikahi pada bulan April 2018 silam dengan dihadiri keluarga besar mereka.
Berita Terkait
-
Dude Harlino Luruskan Isu Miring Rumah Tangganya dengan Alyssa Soebandono
-
Klarifikasi Dude Harlino Terkait Kabar Cerai dengan Alyssa Soebandono
-
Dinilai Netizen Sia-siakan Gelar S2, Dude Harlino Bela Alyssa Soebandono!
-
Bela Istri, Dude Harlino Tanggapi Nyinyiran soal Alyssa Soebandono Jadi Ibu Rumah Tangga
-
Dude Harlino Jadi Sasaran Keluhan Nasabah Usai Dana Syariah Indonesia Tertahan Rp1,2 Triliun
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Bukan Sekadar Koleksi: Collectible Card Bisa Jadi Media Belajar dan Bermain
-
Berapa Harga Lipstik Dior? Simak 13 Varian dan Harganya
-
Transisi dari Kerja 9-5 ke Remote Work: Konsultasi Karir untuk Office Workers
-
Siapa Paling Hoki? Ini Daftar 5 Shio Beruntung dan Makmur di 27 Januari 2026
-
7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik untuk Anak-Anak, Main di Luar Jadi Tenang
-
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
-
Belanja Sambil Selamatkan Bumi: Daur Ulang Plastik Jadi Gaya Hidup di Bali
-
3 Skincare PinkRoulette untuk Cerahkan Wajah, Salah Satunya Andalan Lula Lahfah
-
2 Pilihan Lipstik Purbasari yang Tahan Lama, Cocok untuk Sehari-hari
-
3 Menit Paham Tata Cara Hadorot Ziarah Kubur, Bekal Penting Nyekar Ramadan 1447 H