Suara.com - Bunga Citra Lestari alias BCL dan Tiko Aryawardhana belum lama ini terlihat menghabiskan waktu liburan bersama. Terlihat dalam unggahan akun Instagram pribadinya, BCL membagikan momen romantis keduanya saat berada di Italia.
BCL dan Tiko Aryawardhana juga tampak mengunjungi berbagai tempat sekaligus mencoba berbagai destinasi wisata unik. Dalam salah satu unggahannya, keduanya terlihat menikmati pemandangan Danau di Como dengan menyewa sebuah perahu.
Selain itu, keduanya tampak menikmati pemandangan kota dan bangunan dengan naik perahu di Venice. BCL dan Tiko Aryawardhana juga membagikan momen keduanya berpose dengan pemandangan indah bangunan-bangunan di kota tersebut.
Tempat lain yang dikunjungi BCL dan Tiko Aryawardhana juga yakni Roma. Keduanya terlihat berkeliling wilayah Roma sambil mengendarai sepeda motor. BCL dan Tiko Aryawardhana tampak menyewa motor untuk menikmati panorama kota Roma yang indah.
Tidak berhenti di sana, destinasi lain yang juga dikunjungi BCL dan Tiko Aryawardhana yakni Capri. Pasangan satu ini tampak menyewa speedboat untuk menikmati pemandangan laut indah di Capri. Keduanya juga berenang bersama di laut biru dengan tebing batu yang indah.
Berbagai destinasi wisata yang dilakukan BCL dan Tiko Aryawardhana lantas menjadi sorotan terutama mengenai biaya yang dikeluarkan. Pasalnya, pada liburan tersebut, BCL dan Tiko Aryawardhana tampak menyewa perahu hingga sepeda motor di Italia. Hal itu membuat warganet penasaran dengan biaya yang dihabiskan. Lantas berapa perkiraan biaya yang dihabiskan keduanya?
BCL dan Tiko Aryawardhana terlihat menyewa perahu saat berada di danau Como. Melihat dari laman Lake Como Charter, untuk menyewa perahu di Como sendiri diperkirakan menghabiskan biaya sekitar 270 Euro atau setara dengan Rp 4,7 juta untuk 1 jam.
Harga ini bisa akan naik dan biasanya akan jauh lebih murah jika menyewanya untuk beberapa jam. Bukan hanya itu, harga juga ditentukan dengan paket destinasi yang ingin diambil.
Sementara itu, BCL dan Tiko Aryawardhana juga terlihat menyewa motor Vespa saat berada di Roma. Setelah ditelusuri, untuk menyewa motor sendiri dalam waktu 1 jam kurang lebih sekitar 20 Euro atau sekitar Rp 351 ribu. Namun, untuk menyewa seharian, biaya yang dihabiskan yakni sekitar 100 Euro atau setara dengan Rp 1,7 juta. Hanya saja ini belum dengan biaya bensinnya.
Baca Juga: Asyiknya Packrafting di Kali Papah, Cocok untuk Liburan Bareng Keluarga
Untuk biaya sewa speedboat di Capri juga berbeda. Dari laman resminya, untuk menyewa speedboat khusus tur pasangan memiliki harga sekitar 1.289 Euro. Harga tersebut maka setara dengan Rp 22,6 juta.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
5 Ide Kado Hari Guru Nasional 2025, Sederhana tapi Berkesan
-
5 Cushion yang Bagus untuk Usia 40-an, Garis Halus dan Flek Hitam Tersamarkan
-
5 Cushion dengan SPF 50 untuk Aktivitas Outdoor, Lindungi dari Sinar UV
-
Program Penanaman 1.000 Pohon Gaharu Dorong Ekosistem Industri Berbasis Keberlanjutan
-
7 Rekomendasi Serum Retinol untuk Usia 50 Tahun, Samarkan Tanda Penuaan
-
7 Sunscreen untuk Flek Hitam Usia 70 Tahun ke Atas, Rawat Kulit Tipis
-
Bukan Hanya Tren: Indonesia Pimpin Gerakan 'Slow Fashion' Global di BRICS+ Fashion Summit Moskow
-
5 Rekomendasi Body Lotion Mengandung AHA dan BHA untuk Memutihkan Kulit
-
5 Rekomendasi Lipstik Matte untuk Bibir Kering Usia 40 Tahun ke Atas
-
Dari Wellness hingga Kuliner Viral: Panduan Lengkap Menikmati Kemeriahan di Bulan November