Suara.com - Ayu Ting Ting kembali dikabarkan batal menikah. Kali ini isu tersebut muncul lantaran foto-foto Ayu yang diduga sudah dihapus dari akun media sosial tunangannya, Lettu Muhammad Fardana yang berprofesi sebagai tentara.
Kabar ini jelas menjadi buah bibir, mengingat Ayu sebelumnya sudah beberapa kali batal menikah hingga momen lamarannya dengan Fardana yang sangat menyita perhatian.
Tak hanya itu, keluarga Ayu dan Fardana juga terbilang sudah cukup dekat satu sama lain. Bahkan saking dekatnya, Bilqis Khumairah Razak sampai mempunyai panggilan kesayangan untuk kedua orang tua Fardana.
“Iqis paling seneng banget kalau sudah ketemu sama Akas-nya,” ujar Ayu, menceritakan antusiasme anaknya saat akan berjumpa dengan calon kakeknya, Dharsyi Akib. “Iya, manggilnya Akas.”
“Apa itu (artinya), Kakek. Kalau di Betawi Engkong,” sambung Dharsyi yang tampak duduk di sebelah Ayu, seperti dilihat di unggahan akun TikTok @rina_dindra, Kamis (27/6/2024).
Menurut Ayu, Bilqis bahkan sudah beberapa kali menginap di kediaman keluarga Fardana dan beruntungnya, anak semata wayangnya itu disambut dengan baik di sana.
“Dia seneng banget, kalau sudah main ke sini, dia ketemu sama Akas-nya, udah. Itu Eyang-nya, suka ngomporin mulu, ‘Nginep sini, Iqis?’” tutur Ayu.
“Nih Akas-nya, setiap dia (Bilqis) nginep, udah, nggak boleh pulang. Sama kayak Ibu (ibu Fardana),” imbuh Ayu.
“Ya memang karena anaknya seneng main di sini ya, mungkin karena di sini ada temen mainnya yang sepantaran. (Bilqis) manggilnya Eyang,” ujar ibu Fardana menambahkan.
Baca Juga: Profil dan Pendidikan Sara Wijayanto, Buka-bukaan Khodam Kuat Pelindung Ayu Ting Ting
Sayangnya keakraban ini belakangan diisukan sudah kandas. Bahkan berembus juga rumor Ayu sudah melepas cincin tunangannya dengan Fardana. Meski begitu, banyak warganet yang terus mendoakan supaya Ayu dan Fardana tetap bersama.
Di sisi lain, belakangan ini Fardana memang jarang terlihat bersama Ayu. Bahkan Fardana disebut-sebut absen mengucapkan selamat ulang tahun untuk Ayu. Namun diketahui pula Fardana saat ini sedang menjalankan tugasnya sebagai Anggota TNI.
Berita Terkait
-
Profil dan Pendidikan Sara Wijayanto, Buka-bukaan Khodam Kuat Pelindung Ayu Ting Ting
-
Diduga Batal Nikah Berkali-kali, Ayu Ting Ting Ramai Diminta Introspeksi Diri
-
Latar Belakang Keluarga Ayu Ting Ting, Ternyata Punya Khodam Pelindung 7 Turunan?
-
Ayu Ting Ting Diduga Lepas Cincin Tunangan, Unggahan Umi Kalsum Langsung Jadi Sorotan
-
Calon Suami Hapus Foto Ayu Ting Ting, Umi Kalsum Didesak Bertindak: Seharusnya ...
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Bukan Sekadar Koleksi: Collectible Card Bisa Jadi Media Belajar dan Bermain
-
Berapa Harga Lipstik Dior? Simak 13 Varian dan Harganya
-
Transisi dari Kerja 9-5 ke Remote Work: Konsultasi Karir untuk Office Workers
-
Siapa Paling Hoki? Ini Daftar 5 Shio Beruntung dan Makmur di 27 Januari 2026
-
7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik untuk Anak-Anak, Main di Luar Jadi Tenang
-
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
-
Belanja Sambil Selamatkan Bumi: Daur Ulang Plastik Jadi Gaya Hidup di Bali
-
3 Skincare PinkRoulette untuk Cerahkan Wajah, Salah Satunya Andalan Lula Lahfah
-
2 Pilihan Lipstik Purbasari yang Tahan Lama, Cocok untuk Sehari-hari
-
3 Menit Paham Tata Cara Hadorot Ziarah Kubur, Bekal Penting Nyekar Ramadan 1447 H