Suara.com - Syahnaz Sadiqah yang baru saja menunaikan haji, terlihat terus mendampingi sang suami, Ritchie Ismail atau yang akrab disapa Jeje Govinda yang diketahui bakal maju dalam kontestasi Pilkada di Kabupaten Bandung Barat.
Baru-baru ini, adik Raffi Ahmad tersebut juga ikut blusukan ke wilayah Bandung Barat bersama suaminya. Mulai dari naik angkot hingga makan lontong sayur, gaya Syahnaz Sadiqah pun menjadi sorotan.
Terlebih saat itu, Syahnaz Sadiqah terlihat masih setia mengenakan hijabnya. Wanita 30 tahun tersebut terlihat mengenakan busana bernuansa denim, berupa crop vest dan celana baggy jeans biru.
Pada potret yang dibagikannya di Instagram, adik ipar Nagita Slavina itu jiga terlihat melengkapi penampilannya dengan Mini Goyard Anjoue Tote Pink yang diketahui memiliki harga mencapai Rp41,5 jutaan.
Ibu dari dua anak kembar tersebut juga menambahkan pasmina hitam untuk penampilannya yang senada dengan dalaman manset yang ia kenakan. Penampilan Syahnaz Sadiqah pun berhasil menuai sorotan netizen.
Terlebih, di antara kakak-kakaknya yang lain yang juga berhijab usai pulang dari Tanah Suci, Syahnaz Sadiqah merupakan sosok yang paling benar dalam menutup auratnya karena selalu terlihat rapi dengan rambut yang terjaga.
"Nanas cantik berhijab dan udah rapih banget pake hijabnya gak nerawang, gak diliatin rambutnya walaupun secuil, pakaiannya juga gak ketat, seperti wanita2 berhijab pada umumnya dan fashionable. Semoga istikomah ya nas.. Aamiin," ujar @mimxxxx.
"Seriusss ni suka lihat syahnaz sekarang udah pakek hijab makin cantikk," tambah @sapixxxx.
"Kalo syanaz sudah pinter pake hijab tapi kalo gigi belom bisa," kata @ratxxxx.
"Bentar lagi outfitnya viral nih. cakeep cakeep yg dipake nanas," tambah @yadxxxx.
Berita Terkait
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
6 Fakta Demo Madagaskar: Bawa Bendera One Piece, Terinspirasi dari Indonesia?
-
5 Rekomendasi HP 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Pertamax Tetap, Daftar Harga BBM yang Naik Mulai 1 Oktober
-
Lowongan Kerja PLN untuk Lulusan D3 hingga S2, Cek Cara Daftarnya
-
Here We Go! Jelang Lawan Timnas Indonesia: Arab Saudi Krisis, Irak Limbung
Terkini
-
Kenali Ciri-Ciri Adidas Samba KW, Jangan Tergiur Harga Bersahabat!
-
Keajaiban Musim Gugur Colorado: Petualangan Kereta Api yang Memukau Hati!
-
Decluttering Mission 2025, Astra Motor Yogyakarta Ajak Anak SMK 'Beresin' Lemari Jadi Cuan
-
Inovasi Dunia Skincare: Tren Riasan dan Fokus pada Perawatan Pria
-
8 Cara Jitu Bedakan Sepatu Vans Asli dan KW, Jangan Sampai Ketipu!
-
Zulhas Sebut Udang Terpapar Radioaktif Masih Aman Dikonsumsi, Padahal Ini Bahayanya...
-
Onitsuka Tiger Made in Indonesia Apakah Ori? Ini Penjelasan Lengkapnya
-
Tepuk Sakinah Wajib atau Tidak? Simak Penjelasan Pihak KUA
-
Apa Itu Cesium-137? Zat Radioaktif yang Ditemukan di Udang Cikande
-
Intip Jumlah Kekayaan Dedi Mulyadi, Dapat Peringatan dari Prabowo saat Akad Massal KPR