Suara.com - Latar belakang keluarga Halilintar Anofial Asmid dan Geni Faruk belakangan ikut disorot, terutama karena keduanya akan segera menyambut Aaliyah Massaid sebagai menantu kedua.
Bila Thariq Halilintar dan Aaliyah jadi menikah, maka sudah dua anak diva yang menjadi menantu Gen Halilintar. Pasalnya sebelumnya Atta Halilintar diketahui sudah menikah dengan Aurel Hermansyah yang merupakan anak Kris Dayanti.
Mencari anak diva sebagai calon menantu, memang seperti apa latar belakang keluarga Anofial dan Geni?
Anofial merupakan putra sulung dari pasangan Asmid bin Datuk Syamsuddin Malako Kayo dan Nurdini binti Zainuddin. Keduanya merupakan perantau dari Sumatera Barat yang bermukim di Dumai, Riau, sehingga tak heran bila Anofial kemudian dilahirkan di Dumai.
Ayah Anofial, yakni Asmid, berasal dari Kabupaten Agam dan bekerja di Accounting Department Caltex. Sementara ibunda Anofial, yaitu Nurdini, adalah lulusan Fakultas Kedokteran Universitas Andalas.
Dengan latar belakang sementereng itu, tak heran jika Anofial juga memiliki riwayat pendidikan yang luar biasa. Pria dengan 11 orang anak itu merupakan lulusan Teknik Elektro Universitas Indonesia, tetapi kini aktif menggeluti usaha butik dan kafe di Prancis, serta peternakan kambing di Australia.
Sementara itu, orang tua Lenggogeni Faruk juga memiliki riwayat karier yang tidak kalah mentereng dari besannya. Diketahui ayah Geni, Umar Faruk bin Haji Muhd Zein, adalah lulusan Sekolah Farmasi di Institut Teknologi Bandung yang kemudian bekerja di Medical Department Caltex.
Geni juga diketahui menempuh pendidikan tinggi, bahkan dikabarkan sudah menggenggam gelar Ph.D. Geni diriwayatkan pernah berkuliah di Fakultas Ekonomi UI, kemudian dikabarkan melanjutkan studi sampai jenjang doktoral di Universiti Selangor Malaysia.
Dengan keluarga besar yang memiliki riwayat pendidikan serta karier sementereng itu, tampaknya tidak heran bila Gen Halilintar kini mendapatkan pasangan dengan latar belakang cemerlang. Selain anak diva dan artis terkemuka Indonesia, baik Aaliyah dan Aurel merupakan putri dari politisi kondang Tanah Air.
Baca Juga: Sama-sama Unik, Beda Gaya Parenting Ashanty vs Geni Faruk Disorot
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
5 Body Lotion SPF Tinggi untuk Pria: Tidak Lengket, Cocok Buat Aktivitas Outdoor
-
5 Bedak Padat untuk Kulit Berminyak Usia 40 Tahun ke Atas, Ampuh Samarkan Garis Halus
-
7 Rekomendasi Sepatu Running Anak Lokal: Murah Kualitas Juara, Harga Mulai Rp100 Ribuan
-
5 Bedak Padat Wardah untuk Usia 30 Tahun ke Atas, Kulit Flawless Bebas Cakey
-
5 Cushion untuk Usia 50 Tahun yang Ramah Garis Penuaan
-
Anak Muda Indonesia Ini Tawarkan Model Bisnis Berbasis Kepercayaan dan Data
-
5 Shio Paling Beruntung dan Berlimpah Rezeki Besok 18 November 2025, Termasuk Kamu?
-
10 Bedak Padat untuk Tutupi Garis Penuaan Usia 50 Tahun ke Atas
-
Daftar Universitas dengan Jurusan IT Terbaik di Indonesia, PTN dan PTS
-
Dorongan Implementasi Bangunan Hijau untuk Infrastruktur Berkelanjutan di Indonesia