Suara.com - Hubungan Ayu Ting Ting dan Muhammad Fardhana alias Lettu Fardhana kandas setelah pada awal bulan Februari 2024 lalu menggelar acara pertunangan secara tertutup.
Ayu Ting Ting menjelaskan bila hubungannya dengan Lettu Fardhana kandas sejak 22 Juni 2024. Kedua belah pihak keluarga pun sudah sepakat untuk mengakhiri hubungan.
"Pertunangan saya dengan Mas Dhana sudah dinyatakan putus sejak tanggal 22 Juni, itu diantara kami. Tanggal 27 Juni di antara orang tua alhamdulilah secara resmi," kata Ayu.
Pedangdut itu juga turut membeberkan penyebab ia memutuskan hubungan dengan Lettu Fardhana, yaitu karena adanya perbedaan prinsip, bukan karena masalah ekonomi.
"Memang ada hal yang sangat prinsip sekali buat saya, yang tidak bisa kami jembatanin lagi satu sama lain," terang Ayu.
"Banyak juga yang bilang karena masalah ekonomi dan lain-lain, saya tegaskan sekali lagi, kalau dari masalah ekonomi saya nggak mungkin sampai sejauh ini," imbuhnya.
Seiring dengan hebohnya kabar pertunangannya dengan Ayu Ting Ting yang kandas, banyak warganet yang penasaran dengan kabar Lettu Fardhana.
Pasalnya, Lettu Fardhana tak memberikan tanggapan apapun usai pemberitaannya viral. Hanya orang tuanya saja yang buka suara mengklarifikasi kabar tersebut.
Kendati demikian, kini publik dapat mengetahui kabar terbaru Lettu Fardhana dari unggahan akun TikTok salah satu rekan satuan mantan tunangan Ayu Ting Ting tersebut.
Baca Juga: Ayu Ting Ting Ajak Bilqis Liburan ke Amerika, Komentar Inul Jadi Sorotan
"Ada yang tahu?" tulis akun TikTok @/sekytanaem saat mengunggah foto bersama Lettu Fardhana dikutip pada Minggu (14/7/2024).
Pemilik akun TikTok tersebut mengunggah foto bersama Lettu Fardhana di depan air terjun. Lettu Fardhana terlihat tersenyum semringah ke arah kamera sambil berpose peace.
Unggahan rekan satuan Lettu Fardhana tersebut kini viral. Beragam komentar dilontarkan warganet. Tak sedikit warganet yang menanyakan kabar anggota TNI AD tersebut.
"Mas Dhana baik-baik saja kan Ndan?" tanya warganet.
"Sehat walafiat," balas rekan satuan Lettu Fardhana.
Selain itu, tak sedikit warganet yang mendoakan agar Lettu Fardhana segera dipertemukan dengan jodohnya yang terbaik.
Berita Terkait
-
Ayu Ting Ting Ajak Bilqis Liburan ke Amerika, Komentar Inul Jadi Sorotan
-
Pekerjaan Enji Baskoro, Mantan Suami Ayu Ting Ting Ngeluh 10 Tahun Tak Diizinkan Bertemu Bilqis
-
Perjalanan Cinta Ayu Ting Ting dan Enji, Berakhir 10 Tahun Tak Ketemu Bilqis
-
Apa Jabatan Terakhir Ayah Ojak? Gaji 9 Tahun Tak Diambil, Kehidupan Dijamin Ayu Ting Ting
-
Diajak Belanja, Style Rambut Bilqis Anak Ayu Ting Ting Jadi Perbincangan
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Lewat FCU, Yohanes Auri dan Deddy Corbuzier Kumpulkan 'Avengers' Dunia Industri Kreatif
-
7 Sepatu Trail Run Lokal Siap Geser HOKA Original: Harga Murah Kualitas Tak Mau Kalah
-
4 Penyebab Henti Jantung Mendadak, Si Silent Killer Penyebab Lula Lahfah Meninggal
-
Bukan Sekadar Prestise: Inilah Alasan Sesungguhnya Pelajar Indonesia Serbu Studi ke Luar Negeri
-
4 Tips Membersihkan Wajan Gosong dengan Bahan Sederhana di Rumah, Wajib Coba!
-
6 Physical Sunscreen Terbaik dengan Perlindungan UVA dan UVB, Harga Mulai Rp20 Ribuan
-
5 Rekomendasi Body Lotion untuk Kulit Bersisik
-
5 Night Cream untuk Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
-
Apakah Sunscreen dan Sunblock Boleh Dipakai Bersamaan?
-
5 Moisturizer Untuk Kulit Kering di Cuaca Panas dan Angin