Suara.com - Pasangan Dinda Hauw dan Rey Mbayang merayakan ulang tahun pernikahan yang ke-4 pada 10 Juli 2024 kemarin. Di momen bahagia tersebut, Rey terlihat memberikan hadiah spesial untuk sang istri, yakni sebuah campervan.
Hal itu diketahui dari unggahan terbaru Instagram @rey_mbayang. Dalam video singkat itu, merekam momen romantis saat Rey hendak memberikan kejutan kepada istri tercintanya.
Dinda dengan mata tertutup dibawa ke sebuah lapangan yang cukup besar. Saat penutup matanya dibuka, Dinda pun terkejut lantaran melihat sebuah campervan berwarna putih yang dihiasi bunga-bunga.
"Haii dinda ku.. Aku ingin mencintaimu lebih banyak dari debar, lebih besar dari sabar, lebih lama dari selamanya.. Sederhananya aku ingin terus sama sama sampai akhir," tulis Rey pada caption, dikutip Kamis (18/7).
"Selamat 4 tahun pernikahan sayang, terimakasih untuk cintanya ke aku dan anak anak," sambungnya.
Pada akhir caption, Rey seperti menyiratkan perihal hadiah yang sudah sang istri inginkan sejak lama, yakni sebuah campervan.
"Sudah aku siapkan rumah berjalan yang selalu kita obrolin setiap malam. Segera kita namai yaa," pungkasnya.
Sontak saja momen bahagia Rey dan Dinda menuai beragam reaksi netizen. Tak sedikit yang dibuat baper dan berharap pasangan ini bisa terus langgeng hingga akhir hayat.
Sebagai informasi, campervan adalah kendaraan yang telah dimodifikasi untuk menjadi tempat tinggal sementara untuk perjalanan jarak jauh.
Baca Juga: Ucapan Terima Kasih Irfan Hakim ke Istri Curi Perhatian: Jangan Lelah Bergandengan Tangan Sayang
Campervan biasanya dilengkapi dengan fasilitas dasar seperti tempat tidur, dapur mini, dan toilet portable. Kendaraan ini sangat cocok bagi orang-orang menyukai travelling lewat perjalanan jalur darat.
Untuk harga, campervan ini dibanderol dengan harga beragam, tergantung ukuran hingga fasilitas. Campervan baru dijual mulai kisaran Rp100 juta. Sementara untuk unit bekas, dibanderol mulai puluhan juta.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
6 Shio Paling Beruntung pada 11 Januari 2026, Akhir Pekan Kebanjiran Rezeki
-
6 Merk Kaos Lokal Selevel Adidas-Uniqlo, Bahan Nyaman Rp 50 Ribuan Keren Buat Nongkrong
-
5 Rekomendasi Sandal Empuk untuk Kesehatan Lansia, Harga Mulai Rp20 Ribuan
-
7 Vitamin Wajib untuk Lansia, Atasi Badan Lemas Tubuh Auto Bertenaga
-
5 Rekomendasi Parfum Mobil Terbaik yang Tidak Bikin Pusing dan Mual
-
5 Rekomendasi Sepatu Safety Krisbow Terbaik untuk Kerja, Aman dan Nyaman
-
Skincare Apa Saja yang Sebaiknya Dipakai di Usia 50-an? Simak Anjuran Dokter Kulit
-
5 Sepatu Velcro Lokal Tanpa Tali, Solusi Anti Repot Buat Orang Tua
-
5 Sabun Cuci Muka Pilihan Paling Aman untuk Lansia, Ampuh Rawat Kulit Menipis
-
5 Parfum Murah Pria Tahan Lama Mirip Bleu de Chanel, Mulai Rp200 Ribuan