Suara.com - Sudah bukan rahasia lagi jika Alyssa Daguise kerap menghadiri berbagai acara yang dihelat brand kenamaan. Baru-baru ini, kekasih Al Ghazali tersebut ikut dalam event Dior Beauty.
Bertajuk wellness trip, Alyssa Daguise berkesempatan menaiki kereta yang membawanya dari Singapura ke Malaysia. Dalam beberapa potretnya, ia terlihat memukau dan berkelas hingga mendapatkan banyak pujian dari netizen.
"All aboard for the best wellness trip this year! from Singapore to Malaysia romanticizing life with @diorbeauty on the @easternoriental," kata Alyssa Daguise di Instagram pribadinya pada Jumat (19/7/2024).
Berikut pesona Alyssa Daguise dalam momen tersebut, hingga mendapatkan komentar gemas dari sang kekasih, Al Ghazali.
1. Pada momen satu ini, Alyssa Daguise tampil cantik dengan outfit simpel serba Dior yang elegan. Itu merupakan mini dress putih dengan leher lebar unik ala pelaut. Tak main-main, Dioriviera Straight Dress dibanderol Rp56 juta.
2. Saat itu, Alyssa Daguise juga menenteng sebuah tas denim dari brand yang sama, yakni Medium Dior Toujours Bag. Tas denim itu diketahui memiliki harga mencapai Rp72 juta.
3. Sementara itu, wanita berdarah Prancis ini juga memadukannya dengan sepatu sneakers Dior, yakni Walk'n'Dior Platform Sneaker dengan harga Rp19 juta.
4. Alyssa Daguise tampak bergaya di sebuah gerbong kereta bernuansa vintage yang membawanya. Ia tampak menguncir rambutnya dengan gaya ponytail simpel.
5. Sementara, meski hadir ke acara makeup terkemuka, Alyssa Daguise tetap merias wajahnya dengan riasan flawless dan tak berlebihan. Hal ini menonjolkan kecantikan alaminya.
Baca Juga: 7 Potret Rumah Mamah Dedeh yang Sudah 33 Kali Naik Haji, Mewah Serba Emas
Banyak netizen yang salah fokus dengan komentar Al Ghazali di postingan Alyssa tersebut. Hal ini karena mereka berdua dikabarkan telah menjalin hubungan asmara kembali.
"Naik kereta api.. tut.. tut.. tut," tulis Al Ghazali di kolom komentar. Alyssa Daguise lalu membalas komentar itu. "Tuut tuut tuutt," katanya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
3 Shio Paling Beruntung Besok 7 November 2025, Cek Nomor Hokinya!
-
5 Moisturizer Non-Comedogenic untuk Acne Prone Skin, Bebas Clog Kulit Tetap Lembap
-
Tema dan Link Downlod Logo Resmi Hari Pahlawan 2025, Lengkap dengan Makna dan Filosofinya
-
10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
-
6 Rekomendasi Serum Retinol untuk Pekerja Malam, Lawan Penuaan Meski Kurang Tidur
-
Cara Mudah Cek BPOM Kosmetik Pakai Barcode, Pastikan Produkmu Aman dan Asli!
-
8 Bahan Berbahaya dalam Kosmetik Temuan BPOM: Dari Merkuri hingga Pewarna Karsinogenik
-
Apakah Sunscreen Bisa Menghilangkan Flek Hitam? Ini 5 Rekomendasi yang Punya Kandungan Pencerah
-
BPOM Larang 2 Produk Pinkflash Mengandung Pewarna K10 dan Acid Orange, Ini Bahayanya untuk Kesehatan
-
Hari Pahlawan 2025 Jatuh pada Hari Senin, Siswa Libur atau Tidak? Cek Aturan Resminya