Suara.com - YouTuber Indah G dan Komika Coki Pardede mendadak menjadi sorotan publik, lantaran ulahnya dalam sebuah video di media sosial X.
Dalam potongan video tersebut, keduanya tampil bersama dan menertawakan aksi boikot produk Israel yang tengah marak belakangan ini.
Dalam video tersebut, Indah G bertanya pada Coki mengenai salah satu brand kopi yang diduga ikut mendukung agresi Israel terhadap Palestina.
"Kamu masih minum Starbucks?" tanya Indah G dalam bahas Inggris, di akun YouTube-nya yang diunggah ulang akun X Kamis (25/7/2024).
Seakan tanpa beban apapun, Coki lantas dengan enteng menjawab kalau dirinya masih meminum kopi yang dimaksud Indah, bahkan hampir setiap hari.
"Gue enggak mau mempersulit diri gue, dengan enggak bisa minum kopi enak," ujar Coki.
Mendengar jawaban Coki, Indah langsung tertawa lepas. Sementara Indah tertawa, Coki menyinggung mengenai aksi boikot yang menurutnya tak berdampak signifikan.
Atas ulahnya, Indah dan Coki jadi sasaran amarah warganet karena dianggap tidak peka dengan penderitaan warga Palestina yang terus dibombardir Israel.
"Boikot enggak boikot terserah, tapi mengejek dan tertawa keras seperti jelas-jelas perilaku setan. Semoga penderitaan rakyat Palestina dipindahkan semua ke Indah G dan Coki Pardede," komentar salah satu warganet.
Baca Juga: Pendidikan Coki Pardede vs Indah G, Adabnya Menertawakan Aksi Boikot Produk Pro Israel Tuai Kecaman
"Ribuan orang termasuk perempuan dan anak meninggal, tapi mereka dengan entengnya tertawa sambil mencari untung dari penonton. Kalian sungguh memalukan," kata warganet lainnya.
Kecaman yang diarahkan pada Indah G dan Coki Pardede di atas menambah panjang daftar kontroversi yang pernah dibuat oleh mereka sebelumnya.
Apa saja kah kontroversi tersebut? Berikut ulasannya.
Kontroversi Indah G
Cibir penggalangan donasi ke Palestina
Indah G pernah menyinggung soal penggalangan donasi ke Palestina dan ia kaitkan dengan isu Papua. Dalam sebuah video yang ia unggah di akun TikTok pribadinya, Indah mengawali argumennya dengan menyatakan kalau dirinya tak menentang dukungan ke Palestina dalam bentuk apapun.
Berita Terkait
-
Pendidikan Coki Pardede vs Indah G, Adabnya Menertawakan Aksi Boikot Produk Pro Israel Tuai Kecaman
-
Siapa Indah G? Namanya Jadi Viral di X Gegara Tertawakan Aksi Boikot Starbucks
-
5 Gerai Kopi Lokal yang Lebih Enak dari Starbucks, Coki Pardede Harus Tahu
-
Coki Pardede dan Indah G Tuai Kecaman usai Tertawakan Aksi Boikot Produk Pro Israel
-
Laba Sentuh Level Terendah 10 tahun, Bos Unilever Mengelus-elus Dada: Dampak Boikot Masih Ada!
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
5 Body Lotion SPF Tinggi untuk Pria: Tidak Lengket, Cocok Buat Aktivitas Outdoor
-
5 Bedak Padat untuk Kulit Berminyak Usia 40 Tahun ke Atas, Ampuh Samarkan Garis Halus
-
7 Rekomendasi Sepatu Running Anak Lokal: Murah Kualitas Juara, Harga Mulai Rp100 Ribuan
-
5 Bedak Padat Wardah untuk Usia 30 Tahun ke Atas, Kulit Flawless Bebas Cakey
-
5 Cushion untuk Usia 50 Tahun yang Ramah Garis Penuaan
-
Anak Muda Indonesia Ini Tawarkan Model Bisnis Berbasis Kepercayaan dan Data
-
5 Shio Paling Beruntung dan Berlimpah Rezeki Besok 18 November 2025, Termasuk Kamu?
-
10 Bedak Padat untuk Tutupi Garis Penuaan Usia 50 Tahun ke Atas
-
Daftar Universitas dengan Jurusan IT Terbaik di Indonesia, PTN dan PTS
-
Dorongan Implementasi Bangunan Hijau untuk Infrastruktur Berkelanjutan di Indonesia