Suara.com - Gonjang – ganjing jenama kosmetik MS Glow “bubar” trending di Twitter atau X. Pasalnya, dua pemiliknya yakni Maharani Kemala Dewi dan Shandy Purnamasari dikabarkan pecah kongsi. Nasib reseller dan cabang MS Glow di berbagai daerah di Indonesia pun terancam bakal terombang – ambing jika kabar bubarnya brand kosmetik ini benar – benar terjadi.
Isu tersebut terus menghangat, bahkan 'MS Glow bubar' sedang trending di X pada Sabtu (3/8/2024) pukul 20.30 WIB. Kabar pecah kongsinya kedua pemilik sekaligus pendiri MS Glow tersebut bermula dari komentar Maharani Kemala Dewi di salah satu unggahan TikTok miliknya.
Bermula saat seorang warganet menuliskan, "Cuma owner MS Glow yang nggak pernah ambyarin harga seambyar-ambyarnya buat pelanggan setianya." Kemudian dibalas Maharani, "Maaf bukan owner MS Glow." Komentar tersebut menimbulkan spekulasi bahwa Maharani Kemala tak lagi menjadi bagian dari MS Glow.
MS Glow merupakan merek kosmetik yang berpusat di Malang. Perusahaan ini didirikan oleh Maharani Kemala Dewi dan Shandy Purnamasari. Berawal dari hobi yang ingin terlihat cantik dan sehat, keduanya kemudian mendirikan perusahaan kosmetik serta perawatan kulit.
Tahun 2013, MS Glow pertama kali berdiri. Awalnya produk yang dihasilkan ialah skincare dan body care yang dijual secara online. Dengan cepat kosmetik ini diminati para milenial dan Gen-Z di Indonesia.
Pesatnya perkembangan perusahaan ini, kemudian melebarkan sayap dengan menyediakan personel care dan pada 2015, Ms Glow Aesthetic Clinic diluncurkan. Saat ini, sudah ada di 12 cabang kota-kota besar di Indonesia antara lain di Malang, Surabaya, Bali, Jakarta, Bandung, Sidoarjo, Bekasi, Makassar, Semarang, Medan, Bogor dan Depok. MS Glow kini memiliki ribuan seller, termasuk di luar negeri, yakni Malaysia, Jepang, Arab, Hongkong, Taiwan dan Singapura. Bisa dibayangkan berapa perputaran profit sekaligus tenaga kerja yang terserap dari industri ini.
Penamaan MS Glow tak jauh-jauh dari dua pendirinya. MS merupakan singkatan dari huruf awal dari dua nama Maharani Kemala Dewi dan Shandy Purnamasari. Keduanya sangat melekat, beberapa kali kerap hadir bersama saat menghadiri beberapa acara.
Kontributor : Nadia Lutfiana Mawarni
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Mobil Keluarga 7 Seater Seharga Kawasaki Ninja yang Irit dan Nyaman
- Bukan Akira Nishino, 2 Calon Pelatih Timnas Indonesia dari Asia
- Diisukan Cerai, Hamish Daud Sempat Ungkap soal Sifat Raisa yang Tak Banyak Orang Tahu
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober 2025, Dapatkan 1.500 Gems dan Player 110-113 Sekarang
- 3 Rekomendasi Mobil Keluarga 9 Seater: Kabin Lega, Irit BBM, Harga Mulai Rp63 Juta
Pilihan
-
Emil Audero Akhirnya Buka Suara: Rasanya Menyakitkan!
-
KDM Sebut Dana Pemda Jabar di Giro, Menkeu Purbaya: Lebih Rugi, BPK Nanti Periksa!
-
Mees Hilgers 'Banting Pintu', Bos FC Twente: Selesai Sudah!
-
Wawancara Kerja Lancar? Kuasai 6 Jurus Ini, Dijamin Bikin Pewawancara Terpukau
-
5 Laga Klasik Real Madrid vs Juventus di Liga Champions: Salto Abadi Ronaldo
Terkini
-
Tren Produk dan Inovasi Menarik dalam Industri Perawatan Rambut Terbaru
-
Pabrik AQUA di Mana? Disidak KDM dan Diduga Bohong soal Sumber Air Pegunungan
-
Madakaripura Tawarkan Keindahan Air Terjun Tertinggi di Jawa
-
Raisa Cerai Kenapa? Resmi Gugat Hamish Daud, Sidang Perdana 3 November 2025
-
5 Rekomendasi Kopi Hitam Tanpa Ampas: Mudah Didapatkan, Harga Terjangkau
-
Sejarah Panjang Berdirinya Aqua: Jadi AMDK Pertama di Indonesia tapi Kini Keasliannya Dipertanyakan
-
Ramalan Zodiak Raisa dan Hamish Daud yang Diterpa Isu Perceraian: Punya Karakter Berlawanan
-
5 Parfum dengan Aroma Warm dan Spicy untuk Pria, Cocok Dipakai Malam Hari
-
Pertunjukan Musikal Dari Limbah Jadi Anugerah, Edukasi Soal Energi Bersih dan Ekonomi Sirkular
-
7 Fakta Menarik Hamish Daud: Setengah Wajah dari Besi, Pernah Koma