Suara.com - Sosok Azis Gagap belakangan menjadi perbincangan karena gaya hidupnya yang sederhana. Ia mengaku tak tergiur untuk memiliki rumah mewah seperti kebanyakan artis Tanah Air.
Azis Gagap menyampaikan pengakuan tersebut dalam acara "Sobat Misqueen" episode 27 November 2021. Pemilik nama asli Muhammad Aziz itu merasa bahwa rumah mewah tidak menjamin kebahagiaan.
"Rumah besar atau kecil itu gak menjamin sebuah kebahagiaan. Yang penting bagaimana rumah itu bisa menjadi Surga buat yang mengisinya," kata Azis Gagap, dilansir dari YouTube Trans7 Official, Selasa (20/8/2024).
Dalam episode tersebut, ditunjukkan pula penampakan rumah Azis Gagap dan keluarga. Rumah Azis Gagap terdiri dari dua lantai dengan desain yang sederhana dan asri.
Di lantai satu rumah Azis Gagap, terdapat lemari yang digunakan untuk menyimpan koleksi tas branded sang istri. Kira-kira, seperti apa koleksi tas branded istri Azis Gagap?
Azis Gagap rupanya mengizinkan istrinya memiliki koleksi tas branded seperti kebanyakan istri artis. Tapi koleksi tas istri Azis Gagap tidak sebanyak yang dibayangkan. Ia hanya membeli beberapa tas sesuaik kebutuhan.
Terlihat ada sekitar 8 tas branded dari berbagai merek tertata rapi di dalam lemari kaca. Tas-tas tersebut berasal dari rumah mode ternama dunia, mulai dari Louis Vuitton, Fendi, Gucci, hingga Furla.
Azis Gagap kemudian membocorkan bahwa salah satu koleksi tas sang istri harganya mencapai Rp15 juta. Tapi entah bercanda atau tidak, ia mengaku membeli tas tersebut dengan sistem nyicil.
"Ini (tas merek Furla) kurang lebih Rp15 juta. Jangan kaget dulu, (ini) 15 kelas kali bayar," celetuk Azis Gagap.
Yang tak kalah mahal adalah tas Fendi istri Azis Gagap. Mpok Alpa selaku pemandu acara kala itu memperkirakan bahwa tas Fendi milik istri Azis Gagap menyentuh angka Rp25-an juta.
Namun saat ditelusuri lebih jauh, tas yang diperkirakan termasuk tipe Fendi Handbags Double F 8BT297 A5MP F153A itu harganya bisa lebih mahal. Tas tersebut dijual seharga Rp41 juta di laman vipstation.com.hk.
Itu dia deretan koleksi tas branded istri Azis Gagap yang terlihat dari tayangan "Sobat Misqueen". Bagaimana pandapatmu?
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
Terkini
-
Teras Main Indonesia, Ruang Belajar Nilai Pancasila Lewat Permainan Tradisional
-
5 Bedak Padat dengan SPF Mulai Rp20 Ribuan, Bikin Kulit Tetap Cerah dan Terlindungi
-
Bye-Bye Kulit Sensitif! Rahasia Skincare Menenangkan yang Bikin Kulit Bernapas Lega
-
5 Body Lotion SPF Tinggi untuk Pria: Tidak Lengket, Cocok Buat Aktivitas Outdoor
-
5 Bedak Padat untuk Kulit Berminyak Usia 40 Tahun ke Atas, Ampuh Samarkan Garis Halus
-
7 Rekomendasi Sepatu Running Anak Lokal: Murah Kualitas Juara, Harga Mulai Rp100 Ribuan
-
5 Bedak Padat Wardah untuk Usia 30 Tahun ke Atas, Kulit Flawless Bebas Cakey
-
5 Cushion untuk Usia 50 Tahun yang Ramah Garis Penuaan
-
Anak Muda Indonesia Ini Tawarkan Model Bisnis Berbasis Kepercayaan dan Data
-
5 Shio Paling Beruntung dan Berlimpah Rezeki Besok 18 November 2025, Termasuk Kamu?