Suara.com - Sosok Laura Basuki ikut menjadi perbincangan di tengah serba-serbi perbincangan soal menantu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Erina Gudono. Pasalnya, Laura Basuki menuliskan cuitan yang diduga dialamatkan kepada istri Kaesang Pangarep tersebut.
Di mana dalam cuitannya, Laura Basuki mengomentari tentang kesalahan menuliskan trisemester kehamilan menjadi semester. Kebetulan Erina sebelumnya memang sempat salah menyebut trimester menjadi semester ketiga dalam unggahan Instagram Story.
"The only solid reason I have the strength to do master study while in 3rd semester pregnant, working on abroad social project and also babymoon without any hassle -> full support from my husband," tulis Erina Gudono di Instagram Story.
Laura Basuki kemudian mencuit sebuah sindiran bernada lelucon bahwa anak bisa langsung tertawa jika lahir setelah berusia tiga semester alias 18 bulan seperti yang salah disebutkan oleh Erina Gudono.
"Enak juga begitu lahir udah bisa ketawa, langsung mpasi dan bentar lagi jalan," celetuk Laura Basuki via akun media sosial pribadinya.
Usai celetukan tersebut diunggah ke media sosial, publik langsung menyoroti suami Laura Basuki. Diketahui, suami Laura Basuki tak kalah sukses dari suami Erina Gudono. Berikut profil Leo Sandjaja, suami Laura Basuki
Leo Sandjaja: Selisih 10 tahun dengan sang Istri, Kariernya Cemerlang
Ada beberapa fakta unik tentang sosok suami Laura Basuki ini. Di antaranya, Leo Sandjaja diketahui berusia 10 tahun lebih tua dari sang istri. Pria bernama asli Leo Satrya Sandjaja ini lahir pada 16 Juni 1977, sedangkan Laura lahir pada 9 Januari 1988.
Leo dan Laura menikah pada tahun 2011 silam dan pernikahan mereka bertahan lama hingga kini. Melalui pernikahan mereka yang berusia 16 tahun, Leo dan Laura dianugerahi dengan seorang buah hati.
Baca Juga: Sindir Erina Gudono, Laura Basuki Ternyata Benci Nonton Sepak Bola Indonesia, Ada Apa?
Tak heran jika Laura betah menikah dengan Leo yang usianya jauh lebih tua. Sebab, Leo Sandjaja merupakan seorang pengusaha sukses yang punya gurita bisnis di berbagai lini.
Leo Sandjaja tak lain adalah bos brand terkenal bernama Lea Jeans. Diketahui, Leo Sandjaja terlebih dahulu menempuh pendidikan di salah satu universitas ternama di Amerika Serikat.
Leo mengambil jurusan Fashion Institute of Design & Merchandising dan langsung terjun ke dunia industri fashion. Bakat Leo dalam bisnis fashion ternyata diwariskan dari sang ayah. Ayah Leo Sandjaja adalah Gani Sandjaja yang tak mendirikan Lea Jeans.
Keberhasilan Leo Sandjaja dalam Bisnis Fashion
Bisnis Lea Jeans yang kini dinahkodai oleh Leo Sandjaja diketahui sebagai salah satu perusahaan denim tertua di Indonesia dan telah masuk ke pasaran sejak tahun 1972.
Usut punya usut, produk Lea Jeans berhasil masuk ke pasar global dan diekspor ke Dubai, Korea, dan Hongkong.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
Terkini
-
Dari Minuman Kekinian hingga Dessert Estetik, Ini Dia Tren Kuliner Viral 2025
-
Jadi Juara, ISI Jogja & SMKN 5 Denpasar Siap Tampil di Grand Final iForte National Dance Competition
-
Kenalan Apa Itu Transformasi Digital, dari Cara Kerja Manual ke Sistem yang Lebih Rapi
-
5 Hair Tonic untuk Atasi Ketombe dan Gatal, Kulit Kepala Jadi Lebih Sehat
-
5 Sepatu Jalan Lokal Murah Versi Dokter Tirta, Anti Pegal dan Kalcer Dipakai Bergaya
-
7 Rekam Jejak Dr Tyler Bigenho, Suami Aurelie Moeremans Ternyata Dokter Spesialis 'Kretek'
-
7 Sunscreen Tone Up di Indomaret untuk Cerahkan Wajah, Mulai Rp17 Ribuan
-
5 Cat Rambut yang Ampuh Tutupi Uban di Alfamart, Harga Mulai Rp14 Ribuan
-
5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
-
5 Merek Vitamin B Complex Terbaik untuk Jaga Energi dan Saraf Usia 45 ke Atas