Suara.com - Setelah diterpa rumor selingkuh dari Pratama Arhan, selebgram Azizah Salsha terlihat menjalankan ibadah umrah ke Tanah Suci. Momen ini pun mendapatkan beragam tanggapan dari publik.
Tak sedikit yang mencibir keputusan Azizah Salsha untuk pergi umrah di tengah kisruh tentang rumah tangganya dengan Pratama Arhan yang baru satu tahun terjalin.
Banyak netizen menyebut jika ia sengaja memilih beribadah ke Tanah Suci untuk 'cuci tangan' atas kesalahannya hingga membersihkan namanya yang sudah terlanjut jelek.
Rupanya hal tersebut membuat Azizah Salsha merasa gemas. Di Instagram Story eksklusif miliknya, putri anggota DPR RI Andre Rosiade itu menjelaskan jika umrah yang ia jalani sebenarnya sudah direncanakan sejak jauh hari.
Azizah Salsha pun mengaku merasa gemas dengan berbagai komentar miring mengenai perjalanan ibadahnya tersebut.
"Cuci tangan lgsng umroh". "Biar nama bersih langsung mroh"."Abis viral baru langsung umroh". Lumayan gemes bacanya," tulis dia seperti Suara.com kutip di akun TikTok @randomme__0, Selasa (27/8/2024).
Wanita 20 tahun itu pun mengatakan jika dirinya memang telah memiliki rencana umrah sejak dua minggu sebelum rumor perselingkuhan yang menghebohkan itu beredar.
Bahkan Azizah Salsha juga menyebut jika apa yang terjadi padanya merupakan ujian sebelum dirinya umrah.
"Karena ini umroh udah di plan dari 2 minggu yang lalu tapi ternyata pas bgt ada berita ini itu diluar sana, positive thinking ini semua ujian sebelum umroh," kata dia lagi.
Baca Juga: Media Belanda Bongkar Kemampuan Spesial Calvin Verdonk, Pratama Arhan Siap-siap Cadangan 'Abadi'?
Zize, sapaan akrabnya pun mendoakan jika banyak orang bisa ikut menyusul dirinya ke Tanah Suci. Menurutnya umrah juga bukan ajang mencari perhatian di media sosial.
Sayangnya penjelasan tersebut malah mengundang komentar miring makin bertambah tentang dirinya.
"Semangat zize bersih-bersihnya, kan udah dibacking abi," kata @mrs****.
"Ga umroh pun tetep dicebokin sama abi dan arhan," ujar @din****.
"Anak sholeha umi abi, kuat x mentalnya," ungkap @ida****.
"Semangaat ya zize jgn dengetin kata netizen... karna semua itu bener," tambah @cok****.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Satu dari Tiga Pemimpin Bisnis Global Adalah Perempuan, Tapi Modal Masih Jadi Kendala
-
Dari Barat ke Timur, Sorong Kedatangan Toko Retail yang Hadirkan Pengalaman Belanja Seru
-
Jelang Akhir Tahun, Lonjakan Pengiriman Paket Bikin Banyak yang Lupa Soal Ini
-
7 Fakta Kereta Rata Pralaya, Pusaka Kraton Solo untuk Pemakaman Pakubuwono XIII
-
7 Rekomendasi Warna Lipstik Pigmented untuk Kulit Sawo Matang, Mulai Rp50 Ribuan
-
5 Rekomendasi Sunscreen Azarine Mengandung Vitamin C untuk Kulit Remaja Berjerawat
-
Urutan Skincare Cowok Remaja hingga Dewasa Muda Biar Wajah Cerah: Ini Rekomendasinya
-
3 Zodiak Paling Beruntung soal Asmara di November 2025, Cinta Lagi Manis-manisnya
-
6 Model Frame Kacamata yang Stylish dan Keren di 2025, Mana Pilihanmu?
-
Kapan Jumat Kliwon Bulan November 2025? Catat Ini Tanggalnya