Suara.com - Machica Mochtar membongkar panggilan sayang dari Jenderal Moerdiono selama mereka bersama. Kira-kira, apa panggilan yang dipakai mantan Menteri Sekretaris Negara di era Presiden Soeharto untuk Machica Mochtar?
Untuk diketahui, Machica Mochtar mengaku pernah menjadi istri siri Moerdiono. Mereka menikah pada tahun 1993 dan dikaruniai seorang putra yang diberi nama Muhammad Iqbal Ramadhan.
Dulu hubungan Machica Mochtar dan Moerdiono pun harmonis. Meski mengaku sempat tidak dizinkan untuk bekerja dan bergaul seperti dulu, Machica Mochtar menikmati perannya sebagai istri sekaligus ibu.
Layaknya kebanyakan pasangan, Moerdiono juga dulunya memiliki panggilan sayang yang khusus dipakai untuk Machica Mochtar. Apa panggilan sayang sang Jenderal untuk Machica Mochtar kala itu?
Penggilan sayang Moerdiono untuk Machica Mochtar terungkap lewat obrolan sang artis dalam YouTube Feni Rose belum lama ini. Di mana saat itu ia tengah menceritakan asal-usul nama Iqbal Ramadhan.
Machica Mochtar menjelaskan dengan detail cerita di balik buah hatinya. Di tengah bercerita, ia mengungkap bahwa Moerdiono biasa memanggil dirinya dengan panggilan "Unyil".
"Saya juga enggak tahu, kenapa nama Iqbal, kenapa bukan nama-nama keren. Siapa kek gitu ya. Kok nama Iqbal enggak pernah tahu saya," cerita Machica Mochtar dilansir dari YouTube Feni Rose Official, Kamis (5/9/2024).
"'Siapa itu Iqbal, Pak?'. Pak Moer kan manggil saya Unyil. 'Unyil, Iqbal itu idola saya. Saya senang sekali baca buku-buku dia dan memang dia koleksi buku-buku Iqbal. 'Oh begitu ya Pak'," imbuhnya.
Dalam kesempatan lain, Machica Mochtar menceritakan bagaimana ia tidak pernah menyangka akan berpisah dengan Moerdiono. Sebab saat itu mereka saling mencintai satu sama lain.
Baca Juga: Rahasia di Balik Nama Iqbal Ramadhan Anak Machica Mochtar dan Moerdiono
"Saya sama beliau memang karena perbedaan usia yang jauh gitu, jadi saya mau apapun perintah dia saya percaya betul semua yang dia katakan adalah hal yang baik. Saya tidak pernah menyangka kami akan berpisah," kata Machica Mochtar dalam tayangan YouTube ALVIN in LOVE, dikutip pada Kamis (5/9/2024).
"Saya pribadi, karena ketika Iqbal lahir, bahagia kami. Saya 8 tahun bersama beliau, jadi tahu betul kasih sayang dia, bagaimana dia memperlakukan saya, anaknya dengan penuh kasih sayang," lanjut penyanyi cantik itu.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Puasa Syaban Berapa Hari? Ini Panduannya Berdasarkan Sunnah dan Amalan Rasulullah
-
Puasa Tahun ini Tanggal Berapa? Ini Jadwal Penetapan Bulan Ramadan 2026
-
Lirik dan Link Resmi Download Lagu 'Rukun Sama Teman', Wajib Dinyanyikan saat Upacara
-
5 Rekomendasi Lip Liner untuk Samarkan Bibir Gelap Usia 40 tahun
-
Doa Bulan Syaban, Arab Latin dan Artinya Agar Dapat Ampunan dan Hati Bahagia Saat Ramadan
-
5 Lipstik Satin untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Ampuh Samarkan Garis Halus
-
5 Moisturizer Gel yang Tidak Cocok Buat Kulit Kering
-
Berapa Kg Beras untuk Bayar Fidyah Puasa 30 Hari? Ini Bacaan Niat dan Panduan Lengkapnya
-
Usia 40 Pakai Sunscreen SPF Berapa? 7 Rekomendasi Untuk Cegah Penuaan Dini
-
5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun