Suara.com - Silsilah keluarga Moerdiono, ayah kandung dari demonstran Iqbal Ramadhan sontak menjadi sorotan publik. Hal tersebut bermula ketika penyanyi Machica Mochtar yang merasa tak terima jika sang anak, Iqbal Ramadhan mendapat kekerasan ketika melakukan aksi demo kawal putusan MK terkait UU Pilkada, beberapa waktu lalu.
Semula, tak banyak yang tahu jika Iqbal Ramadhan adalah anak dari Moerdiono, seorang jenderal yang memiliki kedekatan Presiden Soeharto. Barulah ketika Machica Mochtar bersuara, silsisah keluarga diketahui publik secara luas.
Bahkan, Machicha Mochtar juga menceritakan bagaimana pesan Moerdiono ketika masih hidup agar membesarkan anak dengan baik agar menjadi lelaki sejati.
"Anak laki-laki harus kamu didik keras, supaya dia jadi laki-laki (sesungguhnya)," ungkap Machica pada (2/9/2024).
Setelah mengetahui bahwa Iqbal Ramadhan adalah anak dari Jendral Moerdiono, warganet mulai membanding-bandingkan prestasi antara anak dan ayah.
Beda Prestasi Jenderal Moerdiono vs Iqbal Ramadhan
Moerdiono lahir di Banyuwangi, 19 Agustus 1934 yang kemudian menjadi lulusan Akademi Pemerintahan Dalam Negeri (APDN) Malang pada 1957.
Kendati saat itu usianya masih 23 tahun, ia memiliki bakat kepemimpinan sehingga dilirik oleh militer. Barulah pada tahun 1959, Moerdiono mengikuti pelatihan di Sekolah Calon Perwira (Secapa) di Yogyakarta.
Seiring berjalannya waktu, nama Moerdiono semakin bersinar, terlebih pasca peristiwa G30S yang mengguncang Indonesia kala itu.
Baca Juga: Tak Banyak yang Tahu, Ternyata Ini Panggilan Sayang Moerdiono untuk Machica Mochtar
Ia terpilih untuk bergabung dengan tim Letnan Kolonel Sudharmono di Penguasa Perang Tertinggi (Peperti) yang memiliki peran dalam pembuatan SK pembubaran PKI.
Pada tahun 1972, ia diangkat menjadi Sekretaris Presiden dalam Kabinet Ampera, kemudian berlanjut menjadi Menteri Muda Sekretaris Kabinet periode 1983-1988.
Hingga pada puncak kariernya, Moerdiono diangkat sebagai Menteri Sekretaris Negara untuk dua periode, yaitu 1988-1993 dan 1993-1998.
Hal tersebut membuat namanya dikenal masyarakat luas sebagai salah satu orang yang berpengaruh di era Orde Baru.
Pada tahun 2009, kesehatannya mulai menurun dan mengembuskan napas terakhir di Singapura pada tahun 2011.
Sementara sang anak, Iqbal Ramadhan adalah alumni Ilmu Hukum Universitas Al-Azhar Indonesia. Ia saat ini sedang menempuh program magister di Universitas Al-Azhar Indonesia.
Berita Terkait
-
Tak Banyak yang Tahu, Ternyata Ini Panggilan Sayang Moerdiono untuk Machica Mochtar
-
Sumber Penghasilan Machica Mochtar: Berdarah-darah Besarkan Iqbal Ramadhan, Anaknya dengan Moerdiono
-
Nama Jenderal Moerdiono Tak Ada di Akta Kelahirannya, Iqbal Ramadhan Sulit Masuk Sekolah
-
Padahal Anak Kandungnya, Machica Mochtar Ungkap Alasan Moerdiono Tak Mau Foto Bareng Iqbal Ramadhan
-
Pilunya Hidup Iqbal Ramadhan Sejak dalam Kandungan Ibu, Machica Mochtar 'Dipenjara' Moerdiono
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
5 Sunscreen untuk Wanita 35 Tahun ke Atas, Ampuh Hempas Flek Hitam
-
3 Zodiak Ini Bakal Masuk Era Baru yang Penuh Kekuatan Mulai 28 Januari 2026
-
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
-
Puasa Syaban Berapa Hari? Ini Panduannya Berdasarkan Sunnah dan Amalan Rasulullah
-
Puasa Tahun ini Tanggal Berapa? Ini Jadwal Penetapan Bulan Ramadan 2026
-
Lirik dan Link Resmi Download Lagu 'Rukun Sama Teman', Wajib Dinyanyikan saat Upacara
-
5 Rekomendasi Lip Liner untuk Samarkan Bibir Gelap Usia 40 tahun
-
Doa Bulan Syaban, Arab Latin dan Artinya Agar Dapat Ampunan dan Hati Bahagia Saat Ramadan
-
5 Lipstik Satin untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Ampuh Samarkan Garis Halus
-
5 Moisturizer Gel yang Tidak Cocok Buat Kulit Kering