Suara.com - Pengakuan Gibran Rakabuming Raka soal tidak adanya budaya membaca di rumahnya kembali viral di media sosial. Blak-blakan Gibran mengaku lebih suka membaca komik dan menghindari bacaan yang dianggapnya berat.
"Apa aja saya bacalah kalau komik. Terus apa kalau artikel-artikel paling artikel-artikel ringanlah nggak pernah yang berat-berat," tutur Gibran, seperti dikutip pada Rabu (18/9/2024).
"Sebenernya budaya baca buku di rumah saya nggak ada. Ya itu tadi pada baca komik, main PS," lanjut sang Wakil Presiden Terpilih 2024-2029 tersebut.
Namun berbeda dari Gibran, Erina Gudono yang kini menjadi adik iparnya tampaknya tidak keberatan untuk menghabiskan waktu dengan membaca buku. Bahkan lewat akun Instagram-nya, Erina pernah membagikan judul-judul buku yang menurutnya harus dibaca oleh pengikutnya.
Bahkan dilihat di Highlights IG-nya, Erina juga memberikan sedikit ulasan terhadap buku-buku yang pernah dibaca.
"Sapiens (Sapiens: Brief History of Humankind oleh Yuval Noah Harari) adalah salah satu buku yang membuatmu memiliki pemikiran yang berbeda tentang sejarah dan sains. Kayaknya ini harus jadi buku yang diwajibkan untuk semua orang di dunia," tulis Erina.
Beberapa buku lain yang sempat diulas oleh Erina di konten tersebut adalah Homodeus oleh Yuval Noah Harari, Tzu (Art of War) oleh Sun Zi, serta 7 Habits of Highly Effective People oleh Stephen Covey.
Erina juga sempat memberikan penilaian dan ulasan singkat terhadap beberapa buku lain. Salah satunya adalah buku Atomic Habits karya James Clear.
"Panduan paling komprehensif untuk mengubah kebiasaan dan bisa membaik dari hari ke hari," tutur Erina. "4.2/5."
Baca Juga: Tampil Sederhana Temani Keluarga Gibran Rakabuming, OOTD Selvi Ananda Bisa Buat Gaji 80 Guru Honorer
Menariknya, buku ini juga pernah direkomendasikan oleh Anies Baswedan. Dilihat di unggahan TikTok @/azhar_qien, Anies sudah beberapa kali merekomendasikan buku tersebut untuk mengembangkan diri.
"Menceritakan bagaimana perubahan yang kecil-kecil itu bisa berdampak yang besar di dalam capaian yang kita kerjakan," kata Anies di salah satu sesi siaran langsungnya.
Berita Terkait
-
Tampil Sederhana Temani Keluarga Gibran Rakabuming, OOTD Selvi Ananda Bisa Buat Gaji 80 Guru Honorer
-
Viral Video Gibran-Kaesang, Dari Gosip Syahrini Hingga Dugaan Obrolan Mesum
-
Diposting Ulang Ernest Prakasa, Beredar Diduga Info Buzzer Diminta Sebar Isu Lain Tutupi Polemik Fufufafa
-
Ada yang Berani Ancam Menkominfo Gegara Dianggap Tutupi Pemilik Akun Fufufafa: Kami Akan Bongkar Semua
-
Apa Arti Nebeng Menurut KBBI? Roy Suryo Sentil Logika Kaesang Terbalik saat Klarifikasi Jet Pribadi
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
5 Sepatu dengan Desain Klasik dan Timeless, Nyaman Maksimal untuk Jalan Kaki
-
5 Bentuk Kacamata yang Cocok untuk Wajah Bulat, Bikin Lebih Tirus dan Tegas
-
Cuma Rp25 Ribuan, 7 Pilihan Lipstik Purbasari untuk Usia 40 Tahun dengan Kulit Sawo Matang
-
Pure Paw Paw untuk Apa Saja? Lebih dari Sekadar Pelembap Bibir, Ini 7 Manfaat Ajaibnya
-
6 Produk Anti Aging Sariayu agar Kulit Kencang dan Cerah, Cocok untuk 40 Tahun ke Atas
-
Urutan 12 Zodiak Paling Rawan Selingkuh, Siapa yang Hobi Permainkan Hati?
-
Apakah Tinted Sunscreen Bisa Memudarkan Flek Hitam? Cek 5 Pilihan yang Murah dan Bagus
-
Sosok Zohran Mamdani, Wali Kota Termuda dan Muslim Pertama dalam Sejarah New York
-
5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
-
Profil dan Pendidikan Gusti Purbaya, Kukuhkan Diri sebagai Raja Baru Keraton Solo di Usia 22 Tahun