Suara.com - Anies Baswedan batal mencalonkan diri di Pilkada 2024. Ia pun kini melabeli dirinya sebagai pengacara atau pengangguran banyak acara.
Seperti dilansir dari unggahan Instagram-nya pada Senin (7/10/2024), Anies Baswedan mengunggah tangkap layar profil Linkedln-nya yang baru di-update.
"Karena sedang jadi pengacara ada yang mengusulkan saya jadi atlet lari di GBK, naik gunung, main di curug, ngalor-ngidul naik transum," tulis Anies.
"Berhenti di Perpusnas, ke Sarinah, dan nongkrong di coffee shop. Nah, sebelum melakukan itu semua, tidak lupa update LinkedIn dulu," sambungnya.
Mantan gubernur DKI Jakarta ini pun secara terbuka mempersilakan warganet yang mau berjejaring dengannya untuk langsung membuka profil Linkedln-nya.
"Tapi serius nih, buat yang mau berjejaring dengan saya via LinkedIn, silakan mampir di sini ya," ungkap Anies.
Ia menjanjikan nanti akan rutin berbagi informasi soal kepemimpinan, pengembangan diri profesional, hingga kemampuan manajerial di Linkedln.
"Insya Allah saya akan rutin berbagi terkait kepemimpinan, pengembangan diri profesional, dan kemampuan manajerial. Sampai ketemu di LinkedIn," tandas Anies.
Unggahan Anies Baswedan ini sontak saja menyita perhatian warganet. Apalagi kini Anies Baswedan memasang status "Open To Work" di Linkedln.
Baca Juga: Kalem saat Dicap Pengangguran, Apa Pekerjaan Anies Baswedan Sekarang?
"Ada aja gebrakan Abah kita," ujar warganet.
"Semakin berat persaingan pengangguran di Indonesia. Lawannya Pak Anies," imbuh warganet.
"Saingan tambah satu, bedanya Pak Anies lebih unggul karena berpenampilan menarik," timpal warganet.
"Doi aja masih pasang Open To Work, anaknya Mulyono enak banget ya," tambah warganet.
"Pernah enggak sih open to work tapi sainganmu seorang Anies Baswedan," komentar warganet lain.
Berita Terkait
-
Kalem saat Dicap Pengangguran, Apa Pekerjaan Anies Baswedan Sekarang?
-
Hubungan Anies Baswedan dengan Keluarga Marissa Haque, Ikang Fawzi Menangis di Pelukannya
-
Arti Lucky Vicky yang Disebut Anies Baswedan Kala Batal ke Solo hingga Bedanya dengan Toxic Positivity
-
Doa Anies Anies Baswedan untuk Mendiang Marissa Haque: Semoga Diampuni Segala Khilaf dan Dilapangkan Kuburnya!
-
Warganet Ini Dibuat Malu Sendiri saat Koreksi Tulisan Anies Baswedan: Maaf Pak Saya Baru Paham
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Review dan Harga Face Wash Sombong 5-in-1, Sabun Cuci Muka Milik Denny Sumargo
-
Ucapan Selamat Hari Gizi Nasional untuk Kolega, Formal dan Informal
-
6 Produk GEUT Milik dr Tompi untuk Atasi Melasma, Mulai dari Rp100 Ribuan
-
7 Sunscreen Korea Untuk Hilangkan Flek Hitam dan Garis Penuaan
-
Primer Dulu atau Sunscreen Dulu? Ini Panduan Lengkapnya
-
5 Rekomendasi Moisturizer Hada Labo Sesuai Jenis Kulit, Kamu yang Mana?
-
5 Sunscreen Wajah Terbaik untuk Pria Usia 40 Tahun ke Atas, Bye-Bye Flek Hitam
-
Berapa Harga Puma Speedcat Ballet Ori? Ini Cara Membedakan Produk Asli vs Palsu
-
5 Lipstik Lokal Elegan dan Awet untuk Usia 45 Tahun, Murah Mulai Rp30 Ribuan
-
5 Sepatu Lari Ortuseight Senyaman Hoka, Cushion Tebal Kaki Anti Pegal