Suara.com - Unggahan Raffi Ahmad yang berjanji akan membagikan sejumlah voucher senilai Rp25 ribu kepada para pelanggan RANS Nusantara Hebat tampak menjadi bulan-bulanan warganet.
Padahal Raffi diduga membagikan ribuan voucher tersebut untuk membantu meramaikan kembali bisnis kuliner yang dibangunnya bersama Kaesang Pangarep tersebut.
"Buat besok, aku mau bagi-bagiin ini banyak banget. Ada voucher Rp25 ribu. Ini cuma sedikit, sisanya ada ribuan voucher aku bagiin buat kalian. Ribuan voucher Rp25 ribu buat kamu!" ucap Raffi di videonya, seperti dikutip pada Senin (7/10/2024).
Namun upaya Raffi untuk membantu mendongkrak lagi keramaian di bisnisnya ini tidak selalu disambut positif. Sebab sejumlah warganet malah mengaitkannya dengan kontroversi penganugerahan gelar Doktor Honoris Causa dari Universal Institute of Professional Management (UIPM) Thailand kepada Raffi.
Untuk pengingat, beberapa warganet mempertanyakan legitimasi institusi yang memberikan gelar doktor kehormatan itu. Bahkan beberapa warganet juga menduga UIPM sebagai kampus abal-abal.
"Tiba-tiba sebar Bansos," sindir warganet. "Cara bungkam berita yang beredar agar tidak kurang followers adalah bagi-bagi duit," sentil warganet lain. "Ada pembagian gelar doktor juga nggak? Mau ikut ni," timpal yang lainnya.
Erina Gudono Juga Pernah Giveaway setelah Ramai Isu Dinasti Politik
Aksi Raffi Ahmad ini sedikit banyak mengingatkan dengan unggahan Erina Gudono setelah tasyakuran 4 bulan kehamilannya. Istri Kaesang Pangarep itu tampak membagikan sejumlah sajadah couple seharga ratusan ribu Rupiah kepada beberapa warganet.
"Aku pengen bagi bagi souvenir sajadah ini ke 8 teman teman yang beruntung! Caranya cukup komen harapan untuk kalian saat ini / doa baik disini untuk bisa diaminkan teman teman dan share post ini," tulis Erina kala itu.
Baca Juga: Raffi Ahmad Tanggung Biaya Persalinan Rp150 Juta Mpok Alpa, Netizen: Suaminya ke Mana?
Namun senada dengan Raffi, beberapa warganet juga menanggapi postingan Erina itu dengan sentilan pedas. Pasalnya kala itu warganet sedang ramai menyoroti isu dinasti politik yang diduga tengah dilanggengkan oleh keluarga Presiden Jokowi.
"Erinaa nanti anak nya brojol dapat jabatan apa??" tanya warganet. "Berpendidikan tinggi, cantik, pinter, top 10 Miss Indonesia pula tapi sangat disayangkan dirimu melenggangkan nepotisme mbak yuu," kritik warganet lain. "Publik figur kalo lagi banyak yang ngehujat suka tiba tiba ngadain giveaway yaaa," imbuh yang lainnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
5 Rekomendasi Sunscreen dengan Tekstur Gel: Ringan, Cepat Meresap, Perlindungan Maksimal
-
Kepedesan Makan Mi, Ahn Hyo Seop Bikin Histeris Fans
-
Cara Baru Manusia Hadapi Kecanggihan AI: Kuncinya Ada di Kolaborasi!
-
Prof. Elisabeth Rukmini: Menenun Sains, Makna, dan Masa Depan Perguruan Tinggi
-
Umrah Kini Bisa Mandiri, Segini Beda Harganya Dibanding Pakai Travel Agent
-
5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung Alpha Arbutin untuk Hempas Flek Hitam Membandel di Usia 40
-
4 Smartwatch untuk Wanita Tangan Besar, Fitur Lengkap dengan Pemantau Kesehatan dan GPS
-
7 Rekomendasi Lipstik untuk Bibir Hitam yang Aman dan Harga Terjangkau!
-
Cara Melakukan Umrah Mandiri, Segini Biayanya!
-
Apa Manfaat Budaya Makan Pakai Tangan Langsung? Viral Jadi Bahan Perdebatan di X