Suara.com - Baim Wong dan Raffi Ahmad dikenal sebagai sahabat dekat yang merintis karier di dunia hiburan bersama-sama. Bahkan persahabatan mereka sudah lebih dari 20 tahun.
Keduanya saling mendukung dan mendorong untuk sukses bersama untuk bisa sukses seperti sekarang. Jika dilihat dari masa lalu, karier Raffi Ahmad dan Baim Wong jauh melesat. Keduanya pun kini masuk dalam jajaran artis Indonesia terkaya.
Kendati demikian, keduanya memiliki kehidupan pernikahan yang cukup kontras. Hampir menikah selama 6 tahun dan dikaruniai dua putra, kini rumah tangga Baim Wong dan Paula Verhoeven berada di ujung tanduk.
Seperti yang diketahui, Baim Wong baru saja melayangkan gugatan cerai ke Paula Verhoeven. Berkas perceraiannya terdaftar di Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada Selasa (8/10).
Dalam konferensi pers di hari yang sama, Baim Wong menuturkan bahwa salah satu alasan itu menggugat cerai karena diselingkuhi Paula Verhoeven. Ironisnya, Baim Wong menyebut lelaki yang menjadi selingkuhan sang istri adalah temannya sendiri.
"Sebenarnya posisi saya itu sulit. Saya dikhianati sama dua orang terdekat saya, dari pihak perempuan sama laki laki," beber Baim Wong.
Namun hingga kini, Paula Verhoeven sendiri tidak memberikan keterangan apa-apa perihal kondisi rumah tangganya.
Kondisi itu berbeda dengan kehidupan pernikahan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. Menikah sejak 2014, keduanya bakal merayakan sepuluh tahun pernikahan pada 17 Oktober mendatang.
Menjelang ulang tahun pernikahan mereka, Raffi Ahmad pun mengenang perjalanan asmaranya dengan Nagita Slavina.
Lewat unggahan Instagram, Raffi Ahmad memperlihatkan rangkaian foto mulai dari menunjukkan buku nikah hingga masa-masa PDKT. "Cie mau 10 tahun," tulis Raffi Ahmad di Instagram @raffinagita1717, dikutip Minggu (13/10).
Dalam perjalanannya, rumah tangga Raffi Ahmad dan Nagita Slavina memang tidak selalu mulus. Contohnya, saat isu Raffi Ahmad berselingkuh dengan Ayu Ting Ting berhembus kencang.
Namun baik Raffi Ahmad maupun Nagita Slavina memilih untuk tak mengumbar masalah rumah tangga mereka. Seiring waktu, isu tidak sedap itu memudar.
Bahkan keluarga mereka kini tampak lebih harmonis, terlebih dengan kehadiran dua putra. Keluarga yang dijuluki Sultan Andara ini juga menambah anggota dengan satu putri yang mereka adopsi.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
5 Shio Paling Hoki pada 12-18 Januari 2026, Pintu Rezeki Terbuka Lebar
-
Terpopuler: Alasan Aurelie Moeremans Gratiskan Buku Broken Strings hingga Bahaya Child Grooming
-
6 Shio Paling Beruntung 12 Januari 2026, Awal Pekan Panen Hoki
-
Detektif Jubun Bongkar Rahasia Gelap Money Game Syariah: Waspada Riba Berkedok Surga
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan