Nama Agus Salim kini ikut mencuri perhatian warganet di media sosial usai deretan kontroversinya bermunculan ke permukaan. Namanya dikenal usai diberitakan menjadi korban penyiraman air keras sampai kehilangan penglihatan di matanya.
Kontroversi Agus Salim bermula ketika hubungannya dengan Pratiwi Noviyanthi, pemimpin yayasan yang membantunya, justru berubah menjadi perselisihan.
Dikumpulkan dari beberapa sumber, berikut adalah deretan kontroversi Agus Salim.
1. Diduga selewengkan dana donasi
Usai menjadi korban disiram air keras, Agus Salim sempat muncul di kanal YouTube Denny Sumargo untuk meminta kepedulian masyarakat Indonesia. Ia ingin matanya kembali sembuh dan bisa melihat dengan normal.
Yayasan milik Pratiwi Noviyanthi ini pun membuka donasi untuk membiayai pengobatan Agus dan berhasil mengumpulkan uang sebanyak Rp1,5 miliar. Namun, rupanya Agus dan keluarganya diduga menggelapkan uang donasi tersebut.
Novi selaku pemilik yayasan pun mengetahui bahwa uang donasi tersebut sudah disalahgunakan oleh Agus dan keluarga.
“Pada saat saya pulang 500 juta, makanya saya update 500 juta, tetapi saat saya pulang sudah satu miliar lebih guys. Jadi saya dibohong-bohongin,” ujar Novi pada salah satu media sosialnya.
2. Kesaksian mantan karyawan
Baca Juga: Drama Donasi Rp1,5 Miliar: Agus Salim Tuntut Novi, Kemana Larinya Uang Korban Air Keras?
Suara.com - Agus Salim berhasil menjadi sorotan lebih banyak pihak usai perilakunya selama menjadi atasan di sebuah restoran Korea Chinese dibongkar oleh salah satu mantan karyawannya. Melalui postingan akun @whoopziy di X, seorang netizen membuka sisi gelap Agus. Postingan itu menunjukkan tangkapan layar dari salah satu akun Instagram.
Pemilik akun Instagram tersebut mengungkapkan tabiat buruk Agus selama bekerja dengannya. Pemilik akun ini mengaku pernah bekerja sebagai asisten kepala waiters di restoran yang sama dengan tempat Agus bekerja. Ia juga mengaku sering menjadi korban perlakuan buruk Agus.
“Gue bakal speak up tapi tidak semua bisa diceritakan karena emang aib dia ada di gue semua,” ujar mantan karyawan tersebut.
Ia mengungkapkan bahwa perlakuan Agus sering membuat hati karyawannya terluka, terutama ketika menegur bawahannya. Agus disebut-sebut mempunyai sifat mudah emosi. Ia juga ingin selalu dihormati sebagai atasan, tetapi gagal memberi penghargaan yang sama kepada anak buahnya.
3. Petisi agar Agus kembalikan uang donasi
Para netizen yang mengikuti kasus ini pun membuat sebuah petisi agar Agus Salim mengembalikan uang donasi. Dilansir dari laman Change.org pada Selasa (23/10/2024), sebuah petisi dengan judul ‘Kembalikan duit donator yang sudah disumbangkan kepada Agus korban penyiraman air keras’ sudah ditandatangani oleh lebih dari 50 ribu orang.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Tembus Tembok Retail Modern: Cara UMKM Jakarta Barat Naik Kelas dari Lokal ke Global
-
5 Shio Paling Hoki Besok 14 Januari 2026, Ada Ular dan Monyet
-
7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
-
5 Body Lotion Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Kulit Jadi Kenyal dan Sehat Terawat
-
5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
-
Bikin Cuan Ngalir Terus, Ini 7 Tanaman Hias Pembawa Keberuntungan untuk Dekorasi Rumah
-
16 Januari 2026 Libur Isra Miraj, Ini Amalan yang Bisa Dilakukan Umat Islam
-
4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
-
Bukan Buka Luka Lama, Psikolog Ungkap Pentingnya Aurelie Moeremans Tulis Pengalaman Traumatiknya
-
Viral Kisah Pilu Aurelie Moeremans, Ini Ciri Pelaku Child Grooming yang Perlu Diwaspadai