Suara.com - Tercatat sudah 5 tahun Gading Marten menjadi duda setelah bercerai dari Gisella Anastasia. Kendati demikian Gading rupanya tak mau buru-buru menikah.
Saat ini ia masih ingin fokus memberikan kasih sayang dan waktu untuk sang putri tercinta, Gempita Nora Marten alias Gempi.
"Beruntungnya gue sudah punya Gempi, sudah punya anak gitu. Jadi, masalah nanti menemukan pasangan baru atau nikah lagi itu nomor sekian," ujarnya, saat hadir di podcast Wendi Cagur, dikutip Senin (28/10).
"Malah mungkin nanti kasihannya, mungkin misalnya punya pacar, (dia merasa) si Gading mau menikah lagi nggak sih, gitu. Kan begitu punya pasangan baru, pasangan kita pasti pengin punya anak juga, sementara gua nggak dikejar apa-apa," bebernya.
Di kesempatan yang sama, Gading mengaku kini dirinya bukanlah sosok yang terlalu bucin seperti dahulu. Bucin sendiri merupakan singkatan dari "budak cinta" yang menggambarkan seseorang yang tergila-gila dengan pasangannya.
"Gue tuh kelihatan nggak bucin itu belakangan-belakangan ini aja, tapi misalnya kalau track back ke belakang bucin banget gue dari dulu kalau sama cewek," beber pemain film Love for Sale itu.
Lebih lanjut, Gading membeberkan bahwa sikapnya yang tak terlalu bucin saat ini dipengaruhi oleh pengalaman masa lalu. Ia pernah begitu mencintai seorang wanita namun tidak berbalas.
"Karena gue udah pernah ngerasain cinta banget sama orang, orangnya nggak cinta sama gua. Dan gue juga pernah ceweknya cinta sama gua, gua enggak," beber Gading.
Sehingga kini baginya tak ada guna untuk memaksakan perasaan. "Jadi menurut gue buat apa dipaksain. Gue pernah ada di dua posisi itu," sambung pria berusia 42 tahun itu.
Baca Juga: Slay Tapi Gemesin, Ini 8 Potret Gempi Anak Gading Marten Debut di Runway Fashion Show
"Kalau emang nggak cinta ngapain dipaksain," tegasnya lagi.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Mengapa Fun Run Kini Jadi Senjata Ampuh Tanamkan Empati pada Generasi Muda?
-
7 Tips agar Cepat Tidur di Malam Hari, Terbukti Efektif
-
Ini 4 Zodiak Paling Beruntung Besok 16 November 2025, Berkah Datang Bertubi-tubi
-
Souvenir Nikahan Boiyen Diungkap Tamu, Isinya Cuma Satu dan Cantik Banget
-
Rahasia Kulit Kenyal dan Bercahaya: Perawatan Sehari-hari yang Harus Dicoba
-
Cek Ramalan Shio 16 November 2025, Siapa yang Paling Beruntung Besok?
-
Pekerjaan Prestisius Rully Anggi Akbar, Suami Boiyen Beri Maskawin Bernominal Cantik
-
Contoh Soal TKA Bahasa Indonesia SMA, Lengkap dengan Jawaban
-
Kulit Kering di Usia 50-an? Coba 5 Bedak dengan Formula Melembapkan Ini
-
7 Rekomendasi Lulur di Indomaret untuk Angkat Daki dan Mencerahkan, Murah Meriah Dekat dari Rumah