Suara.com - Tren transplantasi rambut saat ini semakin dilirik masyarakat Indonesia yang mengalami masalah kebotakan usai banyak selebriti melakukan prosedur tersebut hingga ke Turki.
Bicara soal transplantasi rambut, banyak sekali informasi yang sering kali membuat bingung. Akhirnya hal tersebut membuat sebagian orang merasa ragu untuk memperbaiki kondisi rambut mereka yang juga memengaruhi kualitas hidup.
Padahal, transplantasi rambut modern ternyata sangat efektif, tidak merusak, dan mudah didapatkan. Mari kita simak 5 mitos tentang transplantasi rambut yang terbantahkan dengan fakta.
Mitos 1: Transplantasi Rambut Itu Menyakitkan
Inilah mitos paling banyak beredar dan selalu dipertanyakan oleh peminat transplantasi rambut. Hal tersebut dapat dimaklumi karena dalam prosesnya, transplantasi rambut itu menggunakan alat yang nampak seperti menusuk-nusuk kepala.
Kenyataannya, teknologi dan teknik medis yang sudah maju membuat prosedur ini jauh lebih nyaman daripada yang dicemaskan kebanyakan orang. Transplantasi rambut modern dilakukan dengan anestesi lokal, memastikan kulit kepala mati rasa selama prosedur berlangsung.
Kebanyakan pasien melaporkan tidak merasakan sakit sama sekali selama operasi itu sendiri. Bahkan, banyak yang terkejut dengan betapa rileksnya mereka selama prosedur—beberapa bahkan menonton TV, memainkan gawai, bahkan live streaming di tengah operasi, seperti yang diberitakan oleh Integrafts Hair Transplant Center.
Bagaimana saat setelah operasi? Tenang saja, Dokter meresepkan obat pereda nyeri untuk membantu meredakan nyeri yang tersisa. Bahkan pasien dapat kembali beraktivitas setidaknya 3 hari pasca transplantasi.
Dibandingkan dengan metode pemulihan rambut yang lama, transplantasi rambut modern di Integrafts memberikan pengalaman yang jauh lebih nyaman dan menyenangkan.
Baca Juga: Cegah Kebotakan Dini, Ini 3 Rekomendasi Hair Oil Ampuh Atasi Rambut Rontok
Mitos 2: Cuma Pria yang Perlu Transplantasi Rambut
Memang benar, bila pria lebih sering dikaitkan dengan kebotakan dan transplantasi rambut. Nyatanya, sebagian besar wanita juga mengalami rambut rontok dan kebotakan juga loh.
Ini merupakan masalah nyata dan seringkali menyusahkan jutaan wanita di seluruh dunia. Faktor-faktor seperti perubahan hormon, turunan, dan kondisi medis tertentu bisa sebabkan rambut menipis dan mengakibatkan area-area kebotakan pada wanita.
Dengan demikian, wanita juga bisa memperoleh banyak manfaat dari transplantasi rambut. Prosedur ini merupakan pilihan yang sangat baik bagi wanita yang mengalami penipisan di area seperti ubun-ubun, garis rambut, atau pelipis.
Terlebih lagi, dilansir dari Integrafts Hair Transplant Center, transplantasi rambut sangat diidamkan oleh wanita yang merasa memiliki alis tipis dan kening/dahi yang terlampau lebar.
Wanita yang merasa insecure dengan dahi yang lebar, sejatinya tidak punya pilihan lain selain transplantasi rambut untuk memajukan garis rambutnya. Ini dikarenakan bagian dahi yang lebar tidak memiliki folikel rambut untuk tumbuh, sehingga harus ditanami terlebih dahulu dengan teknik transplantasi rambut
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Cara Menghapus 'Open to Work', Fitur LinkedIn yang Dipakai Prilly Latuconsina
-
9 Promo Paket Viva Cosmetics dari Skincare hingga Bedak, Mulai Rp30 Ribuan
-
7 Rekomendasi Sunscreen untuk Pengendara Motor Sesuai Jenis Kulit
-
Bacaan Doa 'Allahumma Bariklana Fi Rajaba' Lengkap dengan Artinya
-
Kekayaan Kapolri Listyo Sigit Prabowo yang Pilih Jadi Petani Ketimbang Menteri Kepolisian
-
4 Pilihan Lipstik Lokal Anti-Geser untuk Pemakaian Sehari-hari
-
Alur Balik Nama Sertifikat Tanah Warisan: Panduan agar Tidak Salah Langkah
-
Sertifikat Tanah Elektronik Apakah Wajib Dibuat Mulai 2026?
-
7 Gamis Terbaru 2026 Simple Elegan, Rompi Lepas Akan Jadi Tren!
-
POLLING: Mudik 2026 Kamu Naik Apa?