Suara.com - Komedian Andre Taulany diduga menyindir Raffi Ahmad dalam program yang dibawakannya di salah satu stasiun televisi swasta.
Dilihat dari unggahan akun TikTok @comedyloversid, terlihat sebuah ruangan yang telah disulap seolah-olah menjadi gedung tempat wisuda.
Dalam ruangan itu juga terdapat banner bertuliskan "SIDANG TERBUKA UNIVERSITAS MAKMUR JAYA PENGANUGERAHAN GELAR DOKTOR KEHORMATAN".
Pada momen itu, Andre Taulany berperan sebagai seorang mahasiswa yang baru saja diwisuda. Ia tampak mengenakan toga lengkap dan membawa buket bunga.
"Ini kampusnya komandan? Kok agak aneh ya ini kan ruko lantai dua ya, kok lantai satunya masih ada spanduk pecel lele?" tanya Andhika Pratama dikutip Minggu (10/11/2024).
"Kampus kami itu apa istilahnya ya, masuknya tuh langsung dari atas, nggak lewat bawah," jawab Andre Taulany.
Saat ditanya Andhika Pratama mengenai gelar yang diraihnya, Andre Taulany menjawab bahwa gelarnya adalah Sultan.
"Sultan di langit," celetuk Andre disambut tawa rekan-rekannya.
Publik mengasumsikan bahwa candaan Andre Taulany itu menyindir Raffi Ahmad yang menerima gelar doktor honoris causa beberapa waktu lalu.
Baca Juga: Diduga Sindir Andre Taulany, Adab Sensen Asisten Raffi Ahmad Dibandingkan dengan Merry
Pasalnya, kampus pemberi gelar doktor kehormatan suami Nagita Slavina itu sempat diragukan.
Selain itu, warganet juga turut menyoroti peran Ayu Ting Ting dalam parodi tersebut. Menurut warganet, Ayu Ting Ting diduga memerankan Nagita Slavina.
Dalam acara itu, Ayu Ting Ting tampak memakai dress warna pink berbahan brukat. Ibu satu anak ini tampak mengikat setengah rambutnya dengan pita.
"Critanya ayu tingting jd nagitanya?," tulis seorang warganet.
"oh itu sii ayu parodiin gigi kah ceritanya ? bahagia bet romannya," komentar warganet.
"dia lupa ma tas hermes ma mobil cooper sampe ketawa y girang bgt," sindir warganet.
Berita Terkait
-
Diduga Sindir Andre Taulany, Adab Sensen Asisten Raffi Ahmad Dibandingkan dengan Merry
-
Andre Taulany dan Andhika Pratama Parodikan Gelar Sultan di Langit, Nyindir Raffi Ahmad?
-
Raffi Ahmad dan Gigi Diyakini Netizen Dukung Paula Verhoeven Ketimbang Baim Wong, Foto Ini Buktinya?
-
'Dibopong' Raffi Ahmad, Segini Harta Kekayaan Ridwan Kamil yang Dilaporkan ke KPK
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantalan Nyaman Bisa Cegah Nyeri Sendi
-
5 Promo Viva Cosmetics Terbaru Januari 2026, Ada Paket Anti-Aging Rp60 Ribuan
-
7 Rekomendasi Serum Hyaluronic Acid untuk Kulit Lembab, Cerah, dan Kenyal
-
4 Minuman Sehat yang Cocok Dikonsumsi usai Barbeque-an Saat Tahun Baru 2026
-
Maia Estianty Mimpi Bertemu 3 Nabi, Apa Maknanya? Ini Penjelasan Habib Jafar
-
5 Rekomendasi Sunscreen Wudhu Friendly Termurah dan Terbaik di 2026
-
7 Merek Probiotik Anak Terbaik yang Ampuh dan Ramah di Kantong, Harga Mulai Rp10 Ribuan
-
5 Sepatu Running Lokal Kembaran Reebok Ori, Brand Dalam Negeri Kualitas Dunia
-
5 Shio Paling Beruntung di Januari 2026: Siap-siap Sambut Rezeki dan Karier Melejit!
-
Ramalan Lengkap Shio Kuda di 2026: Karakter, Angka Keberuntungan, Pasangan, dan Karier