Suara.com - Tarian Haka sedang viral di media sosial usai dibawakan oleh Hana Rawhiti di Parlemen NZ sebagai bentuk protes. Lantas apa itu tarian Haka? Nah untuk mengetahuinya, yuk simak berikut ini ulasannya.
Sebelum ramai jadi perbincangan di media sosial, menyebar sebuah berisi sosok Hana Rawhiti anggota parlemen termuda di parlemen Selandia Baru menari Haka bersama beberapa anggota parlemen lainnya.
Dalam video tersebut Hana menari Haka dengan penuh semangat sembari merobek kertas yang berisi RUU kontroversial tentang perubahan interpretasi perjanjian Waitangi. Perjanjian ini dokumen penting yang manyebutkan bahwa Selandia Baru mengakui hak-hak dari suku Mori.
Karena adanya rencana perubahan perjanjian tersebut, Hana sebagai anggota parlemen pun mencoba untuk menolak RUU tersebut dengan manari Haka bersama beberapa anggota parlemen lainnya.
Nah yang jadi pertanyaan, apa itu tarian Haka? Untuk selengkapnya, yuk simak berikut ini penjelasan tentang tarian Haka yang dilansir dari berbagai sumber.
Apa Itu Tarian Haka
Diketahui bahwa tarian Haka merupakan sebuah tarian untuk seruan perang atau protes dari Suku Maori yang ada di Selandia Baru. Jadi, Hana menarikan tarian Haka di Parlemen ini sebagai bentuk protes atau menentang terhadap RUU kontroversial
Adapun tarian Haka ini melibatkan seluruh anggota tubuh dengan gerakan ritmis namun kuat. Selain itu, tarian ini juga meliputi gerakan goyang, menepuk-nepuk dada dan paha, serta menghentakkan kaki, dan beberapa gerakan lainnya.
Tarian Haka ini bukan hanya sekedar tarian saja, tapi juga diirngi dengan nyanyian. Atau bisa juga diiringi ekspresi wajah yang garang dengan tujuan mengintimidasi, seperti ekpresi wajah yang geram, mata melotot hingga menjulurkan lidah.
Secara tradisional, tarian Haka ini dilakukan untuk ritual pertemuan ketika ada dua pihak yang melakukan pertemuan. Selain itu, tarian ini juga biasanya digunakan untuk oleh komunitas atau suku saat menyambut kunjungan seorang pengunjung.
Baca Juga: Rekam Jejak Hana Rawhiti, Politisi Muda Curi Perhatian Usai Menari Haka di Parlemen NZ
Tarian Haka juga biasanya ditampilkan di acara-acara modern, seperti pernikahan, ulang tahun, , pemakaman, dan berbagai acara perayaan lainnya. Tarian ini juga kada dijadikan sebagai simbol identitas suatu suku.
Sejak tahun 1972, tarian haka sudah jadi salah satu ciri khas acara festival seni pertunjukan Te Matatini dan sangat populer. Acara festival seni ini biasanya diselenggarakan di Selandia Baru setiap dua tahun sekali.
Demikian ulasan mengenai apa itu tarian Haka yang baru-baru ini viral di media sejak dibawakan oleh Hana Rawhiti di Parlemen. Semoga informasi ini bermanfaat!
Kontributor : Ulil Azmi
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
5 Sepatu Lokal yang Nyaman untuk Flat Foot, Harga Mulai Rp300 Ribuan
-
5 Sepatu Safety Brand Lokal Terbaik, Nyaman & Tahan Benturan Benda Keras Mulai 200 Ribuan
-
5 Rekomendasi Moisturizer untuk Skin Barrier Rusak, Produk Lokal Mulai Rp40 Ribuan
-
Makna Shio Kuda Api Tahun 2026, Lengkap dengan Warna dan Angka Keberuntungan Anda
-
Apakah 2 Januari 2026 Cuti Bersama? Simak Aturan SKB 3 Menteri Berikut Ini
-
4 Shio Paling Apes Januari 2026, Waspada Harus Ekstra Hati-hati
-
Lebaran 2026 Kapan? Catat Perkiraan Tanggal Idul Fitri 1447 H dan Jadwal Libur Panjangnya
-
7 Rekomendasi Vitamin D3 1000 IU yang Bagus dan Aman untuk Lambung
-
Wajib Punya! 5 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Original Terbaik, Plus Cara Cek Keasliannya
-
Hari Ini Terakhir, Cek Promo Gantung Minyak Goreng 2 Liter dan Susu Formula di Alfamart