Suara.com - Maia Estianty menyusul Irwan Mussry ke Jepang baru-baru ini. Setelah beberapa hari tak berjumpa, Maia bertemu sang suami di Negeri Sakura.
Kedatangan Maia Estianty ke Jepang bukan tanpa sebab. Ibunda Al El Dul itu mengaku ingin merayakan ulang tahun suami, karena kebetulan belum sempat dilakukan di Indonesia.
Selama di Jepang, pasangan tersebut tak melewatkan kesempatan untuk kulineran. Menariknya, Irwan dan Maia memilih blusukan ke Pasar Tsukiji mencari makanan enak.
"Kita keliling mau cari makanan pasar. Kapan lagi Maia dan Irwan Mussryke pasar. Makan di pasar lho," kata Maia Estianty dilihat dari tayangan YouTube pribadinya, Kamis (28/11/2024).
Setelah mencicipi ramen terkenal di pasar tersebut, mereka pun melanjutkan untuk mencari makanan lain yang tak kalah lezat. Akhirnya, Irwan Mussry dan Maia Estianty mendatangi restoran yang menjual bulu babi (uni). Lalu memakan sate khas Jepang yang disebut Yakitori dan ditutup dengan es krim.
"Seru ya habis makan uni, ramen, yakitori, sekarang makan es krim," ujar pentolan Duo Ratu.
Pasar Tsukiji yang berlokasi di distrik kota Chuo, Tokyo Jepang tampaknya membuat Irwan Mussry dan Maia Estianty nyaman. Irwan Mussry bahkan menunjukkan tingkah lucu saat berkeliling pasar bersama istri dan sejumlah rekannya.
Pengusaha jam tangan mewah tersebut berpose mengikuti gaya patung di depan sebuah restoran hingga mengundang gelak tawa yang lainnya.
Tak pelak momen tersebut juga memancing reaksi warganet yang dibuat takjub dengan tingkah random Irwan Mussry setelah menyaksikan YouTube Maia. Beragam komentar pun dituliskan.
Baca Juga: Ririe Fairus Ditikung Nissa Sabyan, Maia Estianty Ngaku Senasib: Saya Jilid 2
"Kok senangnya lihat Bunda Maia bahagia, punya suami mesra, lucu, tajir lagi," kata warganet.
"Pak Mussry mesra dan playful, lucu pula. Anak-anaknya bunda kalah," sahut yang lain.
"Pak Irwan bener-bener sdh ketularan kocak ceplas ceplos seperti bunda Maia," tulis warganet.
"Daddy kocak banget hahahaha," tukas yang lain.
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Mawar: Tahan Lama, Wanginya Bikin Orang Terpikat
-
5 Jam Tangan Casio Wanita Terbaik yang Murah, Stylish, dan Anti Air
-
PMB 2026 Universitas BSI Dibuka, Bangun Karir dari Kampus yang Tepat!
-
Terpopuler: Ribka Tjiptaning Dipolisikan, Penyebab BLT Kesra Belum Cair
-
Siapa Saja Shio Paling Beruntung 14 November 2025? Ini 6 Daftar Lengkapnya
-
Benarkah Madu dan Sirup Maple Lebih Sehat dari Gula Biasa? Ini Faktanya
-
5 Rekomendasi Lipstik Transferproof: Tahan Lama, Cocok untuk yang Suka Jajan
-
SPF Lebih Tinggi Pasti Lebih Baik? Ini 5 Mitos Sunscreen yang Ternyata Salah Kaprah
-
Jelajahi Pacitan: Panduan Lengkap Destinasi Wisata Surga Tersembunyi di Jawa Timur
-
4 Parfum Aroma Powdery yang Wajib Kamu Coba, Harga Mulai Rp100 Ribuan