Suara.com - Ustaz Adi Hidayat turut berkomentar terkait Miftah Maulana Habiburrahman alias Gus Miftah yang menghina penjual es teh saat pengajian beberapa waktu lalu. Menurut Ustaz Adi Hidayat, ia banyak memuji Allah terkait kejadian tersebut.
"Saya malah banyak memuji Allah yang kemarin ramai-ramai itu. Saya memuji Allah, luar biasa masyaAllah, subhanallah, takdir Allah begitu luar biasa," ungkapnya seperti dilihat dari video yang dibagikan ulang akun Instagram @undercover.id, Senin (9/12/2024).
Ustaz Adi Hidayat, selain mengangkat derajat penjual es, kejadian itu juga sebagai momen agar Gus Miftah mengoreksi dirinya menjadi lebih baik.
"Satu sisi memuliakan pihak yang satu diangkat jadi baik, mengubah nasibnya.Tangannya kan sakit bermasalah, alih profesi berjualan, diangkat oleh Allah statusnya dengan satu cara. Dan cara itu pun mengangkat lagi derajat hambanya yang lain untuk mengoreksi keadaan dirinya menjadi lebih baik," lanjutnya.
Komentar bijak Ustaz Adi Hidayat tentang kasus Gus Miftah ini berhasil menuai pujian publik.
"MasyaAllah UAH, bijak sekali kalimat yg disampaikan, dengan jalan Allah status keduanya diangkat," ujar warganet.
"Pendakwah seperti ini yg asli bukan abal2..adem bgt dengernya masyaAllah," puji warganet.
Lantas, seperti apa pendidikan Ustaz Adi Hidayat hingga ilmunya menuai pujian?
Ustaz Adi Hidayat sempat mengenyam pendidikan di SMP 1 Pandeglang, Banten. Setelah itu, ia memutuskan untuk beralih mendalami ilmu agama di Madrasah.
Baca Juga: Usai Gus Miftah, Terbit Nama Ustaz Adi Hidayat, Bakal Jabat Utusan Khusus Presiden?
Pada 1997 lalu, Ustaz Adi Hidayat melanjutkan ke Pondok Pesantren Darul Arqam Muhammadiyah Garut. Setelah selesai, ia berkuliah di Fakultas Dirasat Islamiyyah (FDI) di UIN Syarif Hidayatullah pada 2003.
Pada 2005, Ustaz Adi Hidayat melanjutkan pendidikan di Kulliya Dakwah Islamiyyah di Tripoli, Libya. Ia belajar mengenai agama Islam lebih mendalam di sana.
Ustadz Adi Hidayat juga diketahui telah menyelesaikan pendidikan pasca-sarjana di Islamic Call College Tripoli, Libya. Kemudian ia menyelesaikan gelar magister di Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati Bandung.
Berita Terkait
-
Usai Gus Miftah, Terbit Nama Ustaz Adi Hidayat, Bakal Jabat Utusan Khusus Presiden?
-
Beda Penampakan Rumah Gus Miftah dan Gus Baha, Mewah Vs Sederhana
-
Beda 180 Derajat, Adik Gus Miftah Kini Puji Kakak Setinggi Langit: Dia Tulang Punggung Keluarga
-
Mengenal Prabu Brawijaya: Raja Majapahit yang Diklaim Satu Garis Keturunan dengan Gus Miftah
-
Saat Gus Miftah Dihujat, Raffi Ahmad Justru Tuai Pujian Sebagai Utusan Khusus Presiden
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
5 Sepatu Safety Brand Lokal Terbaik, Nyaman & Tahan Benturan Benda Keras Mulai 200 Ribuan
-
5 Rekomendasi Moisturizer untuk Skin Barrier Rusak, Produk Lokal Mulai Rp40 Ribuan
-
Makna Shio Kuda Api Tahun 2026, Lengkap dengan Warna dan Angka Keberuntungan Anda
-
Apakah 2 Januari 2026 Cuti Bersama? Simak Aturan SKB 3 Menteri Berikut Ini
-
4 Shio Paling Apes Januari 2026, Waspada Harus Ekstra Hati-hati
-
Lebaran 2026 Kapan? Catat Perkiraan Tanggal Idul Fitri 1447 H dan Jadwal Libur Panjangnya
-
7 Rekomendasi Vitamin D3 1000 IU yang Bagus dan Aman untuk Lambung
-
Wajib Punya! 5 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Original Terbaik, Plus Cara Cek Keasliannya
-
Hari Ini Terakhir, Cek Promo Gantung Minyak Goreng 2 Liter dan Susu Formula di Alfamart
-
Katalog Promo 1.1 Alfamart Spesial Tahun Baru 1 Januari 2026: Banjir Buy 1 Get 1, Cek Daftarnya!