Suara.com - Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus suap Harun Masiku terhadap Komisioner KPU Wahyu Setiawan. Ketua KPK Setyo Budiyanto menyebut Hasto berperan aktif dalam kasus suap untuk memenangkan Harun sebagai Anggota DPR RI.
“Ada upaya-upaya dari saudara HK untuk memenangkan saudara HM melalui beberapa upaya,” ujar Setyo pada Selasa (24/12/2024), sekaligus memastikan bahwa penetapan status tersangka ini dilakukan setelah melakukan gelar perkara.
Penetapan Hasto sebagai tersangka sendiri diwarnai dengan beragam respons, termasuk dugaan politisasi kasus hingga dikaitkan dengan Presiden ke-7 RI Joko Widodo. Bahkan ada pula yang mengaitkannya dengan polemik yang terjadi antara Jokowi dengan PDIP selaku partai yang memecatnya.
Publik pun kini mengantisipasi langkah apa yang akan dilakukan PDIP menyusul penetapan Hasto sebagai tersangka. Namun di tengah panasnya kabar tersebut, penampakan di situs resmi PDIP juga tidak kalah menarik perhatian.
Bagaimana tidak? Pasalnya foto Hasto yang kerap dianggap sebagai anak emas Megawati Soekarnoputri lantaran sudah begitu lama mengabdi sebagai Sekjen PDIP justru tidak lagi ditemukan di laman struktur Dewan Pengurus Pusat (DPP) partai.
Dilihat Suara.com pada Kamis (26/12/2024), sosok Megawati sebagai Ketua Umum PDIP berada di sisi paling kiri atas susunan tersebut. Hasto sebagai Sekjen PDIP terlihat berada di sebelah kanan profil Megawati, lalu diikuti dengan Wakil Sekjen Bidang Internal Utut Adianto. Ketiga profil itulah yang berada di barisan paling atas.
Profil Megawati, Utut, Wasekjen Bidang Program Kerakyatan Sadarestuwati, Wasekjen Bidang Program Pemerintahan Arief Wibowo, dan Bendahara Umum Olly Dondo Kambey yang berada di dekat profil Hasto juga tampak dilengkapi dengan foto berlatar belakang merah. Hanya kolom bagian Hasto lah yang luput dari foto.
Walau begitu, profil dari politisi kelahiran Yogyakarta itu tetap bisa dibuka. Informasi yang termuat di laman profilnya juga masih terbilang lengkap, mencakup identitas pribadi, surel, perjalanan karier baik politik dan non-politik, hingga riwayat pendidikannya.
Klarifikasi PDIP
Baca Juga: Kasus Hasto Berpotensi Guncang 2 Faksi di Tubuh PDIP, Sosok Megawati Jadi Kunci
Tak ada foto Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto dalam susunan struktur di website resmi PDIP pdiperjuangan.id. Hal ini menjadi pertanyaan usai Hasto ditetapkan secara resmi sebagai tersangka oleh KPK terkait kasus Harun Masiku.
Menanggapi hal itu, Juru Bicara PDIP Guntur Romli menjelaskan tak adanya foto Hasto dalam website memang sengaja dilakukan lantaran Hasto memang terbiasa tak mau fotonya ditampilkan.
"Dari dulu Sekjen memang tidak mau pasang foto. Acara-acara resmi partai, spanduk, baliho dan lain-lain juga tidak ada foto sekjen," kata Guntur kepada Suara.com, Jumat (27/12/2024).
Lagi pula, kata dia, struktur partai yang ditampilkan dalam website merupakan kepengurusan DPP yang lama. Sehingga adanya hal itu belum terupdate.
"Wah dari lama itu. Di website kan juga struktur lama. Struktur Pengurus lama," katanya.
Untuk itu, kata dia, kalau pun struktur kepengurusan baru telah diupdate, Hasto tetap tak mau fotonya di pasang.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Cara Mandi Junub yang Benar untuk Pria, Lengkap dengan Niatnya
-
4 Skincare Anti Aging GEUT Milik Dokter Tompi, Berapa Harganya?
-
5 Shio Ini Diprediksi Bakal Kaya Raya dan Sukses Besar di Tahun Kuda Api 2026
-
Hoki! Ini 5 Zodiak yang Bakal Kaya Raya sebelum Akhir Tahun 2026
-
5 Rekomendasi Mudik Gratis Lebaran 2026: Bisa Bareng Indomaret, Bagaimana Caranya?
-
5 Alat Kesehatan untuk Cek Gula Darah dan Kolesterol di Rumah, Mulai dari Rp100 Ribuan
-
5 Sepatu On Cloud untuk Umroh, Nyaman Buat Jalan 25 Ribu Langkah per Hari
-
Cari Cushion untuk Usia 50-an? Ini 5 Pilihan untuk Samarkan Garis Halus dan Kerutan
-
Ibrahim Risyad Larang Istri Jadi IRT, Begini Hukumnya Dalam Islam
-
5 Sampo Non SLS di Bawah Rp50 Ribu, Rahasia Rambut Sehat dan Berkilau