Suara.com - Denny Sumargo bereaksi setelah Garry Julian membongkar chat dari Pratiwi Noviyanthi terkait penyaluran donasi Rp1,3 miliar kepada korban bencana alam di Nusa Tenggara Timur (NTT). Garry mengaku ada intervensi yang diduga dilakukan oleh Teh Novi.
Terjadi kesalahpahaman antara Garry selaku Ketua Yayasan Rumah Peduli Kemanusiaan dengan Teh Novi. Setelah sepakat untuk mengalihkan uang donasi yang sedianya untuk pengobatan Agus Salim ke korban bencana NTT, ada hambatan karena dana senilai Rp500 juta mendadak ditahan.
"Gua juga mau sekaligus klarifikasi. Betul, saat kita di Labuan Bajo itu, ada intervensi. Setelah uang masuk dari bendahara, Rp500 juta ke rekening gue pribadi, ada intervensi dari ibu NP (Teh Novi)," jelas Garry.
Sebagai bukti, Garry juga menunjukkan chat dengan bendahara yayasan serta chat dirinya saat mencoba mengonfirmasi kepada Teh Novi, namun mendapat jawaban tak pasti.
Kala itu, Garry menyakini dirinya sudah bertindak sesuai SOP yayasan untuk menyelesaikan masalah donasi, namun justru merasa diintervensi oleh Teh Novi yang notabene mantan ketua yayasan. Diakui oleh Garry, Denny Sumargo sampai ikut membantunya mencari solusi dana yang terhambat hingga akhirnya jelas keesokan harinya.
"Semua WA, sosmed diblok. Mungkin gue bikin marah karena uang Rp500 diminta balik tapi gak gue balikin. Saat itu yaudah, gue kasih tahu Bang Densu akhirnya Bang Densu coba bantu. Yasudah siangnya uang sisanya ditransfer," pungkasnya.
Setelah memberikan klarifikasi, Garry pun kembali mendapat dukungan dari Denny Sumargo. Tampak sang podcaster membagikan ulang video Garry sambil mengutip ayat Alquran tentang kesabaran.
"Sesungguhnya Allah bersama orang-orang yang sabar [Al-Anfaal:46]," tulis Densu.
Tak hanya itu, suami Olivia Allan tersebut juga menuliskan pepatah motivasi bahasa Arab yang memiliki makna "Barang siapa yang bersungguh-sungguh, maka ia akan berhasil".
Baca Juga: Respons Menohok Denny Sumargo Usai Karakter Asli Teh Novi Terungkap: Semua Orang Bisa Bicara...
"@garyyjuliannn Man Jadda wa Jadda," cuitnya.
Sementara itu, pihak Agus Salim masih kekeh memperjuangkan uang donasi Rp1,3 miliar yang sudah dialihkan ke korban NTT. Agus juga melaporkan Teh Novi, Gerry, Denny Sumargo dan Pablo Benua atas dugaan penipuan dan penggelapan dana.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
7 Rekomendasi Warung Selat Solo Legendaris, Rasa Otentik Sejak Tahun 70-an
-
4 Sunscreen Terbaik dengan SPF 100 yang Ampuh Blokir Sinar UV
-
Literasi Keuangan untuk Gen Z di Kampus: Bekal Wajib di Tengah Maraknya Layanan Finansial Digital
-
7 Sunscreen Paling Murah dengan Efek Mencerahkan, Kulit Kusam Teratasi
-
Era Baru Makeup Flawless: Saat Riasan Tak Hanya Mempercantik, Tapi Juga Merawat Kulit
-
Terpopuler: Beda Silsilah Keluarga 'Dua' Raja Solo hingga 5 Dosa Habib Bahar bin Smith
-
Panduan Memilih Sepatu Terbaik di Wedding Season: Tampil Stylish Tanpa Mengorbankan Kenyamanan
-
Kulitmu Punya Cerita: Intip Pameran Seni 'Museum of Speaking Skin' yang Bikin Terpukau
-
5 Sepatu Lokal Mirip New Balance 574, Harga Cocok untuk Budget Terbatas
-
7 Moisturizer untuk Usia 40 Tahun ke Atas di Indomaret, Best Anti Aging!