Suara.com - Sosok artis senior yang kini terjun ke dunia politik, Desy Ratnasari baru-baru ini menjadi pusat perhatian lantaran desas-desus kedekatannya dengan Ruben Onsu. Keduanya sempat terlihat menghadiri acara bersama hingga membagikan potret kebersamaan mereka di media sosial.
Hal ini tentu membuat nama Desy Ratnasari menjadi trending di beberapa media sosial. Anak Desy Ratnasari, Nasywa Nathania juga disebut-sebut merestui hubungannya. Nasywa mengaku bahagia melihat ibunya bersama Ruben Onsu.
"Yang penting bundanya happy," ucap Nasywa.
Bagi yang penasaran dengan sosok Desy Ratnasari, berikut silsilah keluarga selebritis senior yang satu ini.
Silsilah Keluarga Desy Ratnasari
Artis yang sudah cukup lama meninggalkan panggung hiburan dan fokus berkarier di dunia politik ini rupanya sempat ditentang sang ayah untuk terjun ke dunia hiburan. Sang ayah bahkan diketahui memberikan syarat khusus untuk Desy yakni harus menyelesaikan pendidikan hingga jenjang S1 jika ingin terjun ke dunia hiburan.
Perempuan kelahiran Sukabumi, Jawa Barat pada 12 Desember 1973 ini merupakan anak sulung dari empat bersaudara. Orang tuanya bernama Syahminan dan Mulyanah. Ia menghabiskan masa kecil di tempat kelahirannya, Sukabumi.
Tiga tahun lalu, tepatnya tahun 2022 Desy mengabarkan berita duka kematian ibunya. Ibu Desy Ratnasari meninggal dunia karena sakit yang dideritanya.
Desy Ratnasari memiliki tiga orang saudara kandung, yakni Yoseph Mahdi Yunansyah, Saskia Puspasari, dan Medya Aprilansyah. Yoseph merupakan sosok saudara yang memiliki peran penting dalam karier politik Desy.
Baca Juga: Seperti Desy Ratnasari, Kenapa Wanita Cenderung Suka Pria yang Lebih Tua?
Yoseph pernah menjabat sebagai Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) untuk Desy serta ikut berpartisipasi mengelola Tim Relawan Barayana Desy Ratnasari (Bandera) yang mendukung keberhasilan Desy menjadi anggota DPR RI. Sosok Yoseph pula yang menggarap lagu 'Melati di Sukabumi' yang dinyanyikan Desy Ratnasari.
Adik Desy Ratnasari, Medya Aprilansyah, ternyata memiliki segudang bakat di berbagai bidang. Selain berprofesi sebagai seorang dosen, ia juga dikenal sebagai penyiar, vlogger, model, hingga penyanyi.
Desy Ratnasari telah memiliki seorang putri dari pernikahannya dengan Sammy Hamzah. Putri semata wayang Desy yang bernama Nasywa Nathania Hamzah ini lahir pada 21 Juli 2022.
Sang putri semata wayang Desy Ratnasari ini diketahui berkuliah di Institut Pertanian Bogor (IPB) dengan jurusan Teknik Pangan.
Kontributor : Rizky Melinda
Berita Terkait
-
Profil Nasywa Nathania: Anak Desy Ratnasari Ngode Restui Hubungan Ibu dengan Ruben Onsu?
-
Segini Uang Pensiun Desy Ratnasari sebagai Anggota DPR, Pantas Tak Mau Pria Bergaji Kecil
-
Adu Gaya Desy Ratnasari dan Sarwendah: Lagi PDKT vs Mantan Ruben Onsu
-
Beda Sikap Betrand Peto dan Nasywa soal Kedekatan Ruben Onsu dan Desy Ratnasari, Cuek Vs Beri Restu
-
Dekat dengan Ibunya, Begini Hubungan Ruben Onsu dengan Anak Desy Ratnasari
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Dari Lapangan ke Lifestyle: Sepatu Tenis Makin Jadi Statement Gaya Hidup Aktif
-
Furnitur Lokal Naik Kelas, Siap Jadi Bagian dari Tren Desain Global
-
4 Sabun Cuci Muka Viva untuk Lawan Penuaan Dini, Mulai Rp15 Ribuan Saja
-
Daftar Tanggal Merah, Hari Libur Nasional, dan Cuti Bersama di Februari 2026
-
5 Moisturizer Bakuchiol Lokal, Cocok untuk Cegah Kerutan Wanita Usia 41 Tahun ke Atas
-
KUIS: Mental Health Check-in Kamu Lagi di Fase Apa?
-
5 Rekomendasi Sepeda Ban Besar yang Nyaman dan Mudah Dikendarai Lansia
-
Apa Manfaat Whip Pink yang Beredar di Pasaran? Pahami Kegunaannya
-
Profil Ressa Rizky Rossano, Menanti Panjang Diakui Sebagai Anak Denada
-
6 Sabun Cuci Muka Wardah: Cocok untuk Pekerja Milenial, Cerahkan untuk Kulit Kusam