Suara.com - Pendidikan Kris Dayanti dan Agnez Mo menarik untuk dikulik usai punya respon berbeda ketika menanggapi soal izin dan royalti penggunaan lagu ciptaan Ari Bias di pertunjukan live.
Diceritakan dalam YouTube Dunia Manji, Ari Bias yang menciptakan lagu 'Ku Tak Sanggup' untuk Krisdayanti menyebut bahwa penyanyi yang akrab disapa KD itu langsung merespons positif. Manajemen KD juga sudah mengatur tentang pembayaran royalti pertunjukan setiap kali sang diva membawakan lagu-lagu Ari Bias secara live.
Namun, respons berbeda didapatkan dari manajemen Agnez Mo saat Ari Bias menghubungi mereka. Ari Bias tak mendapat respon yang jelas dari manajemen Agnez hingga kemudian meminta bantuan Ahmad Dhani. Namun Ahmad Dhani juga diacuhkan oleh pihak Agnez soal royalti lagu 'Bilang Saja' ciptaan Ari Bias.
Dari situ, Ari Bias membawa kasus royalti ke ranah hukum hingga Agnez diputus bersalah karena pelanggaran hak cipta sehingga wajib membayar denda royalti lagu Rp1,5 miliar pada Ari Bias.
Lantas apa pendidikan KD dan Agnez Mo yang punya respon beda soal royalti lagu ciptaan Ari Bias? Simak penjelasan berikut ini.
Pendidikan Kris Dayanti
Kris Dayanti atau akrab disapa KD merupakan seorang penyanyi, pemeran, dan politikus. Dia dibesarkan di kota kelahirannya, Batu, sebelum pindah ke Jakarta pada tahun 1984.
Ibunda Aurel Hermansyah ini mengenyam bangku sekolah dasar (SD) di Menteng Dalam Jakarta. Setelah itu, KD melanjutkan pendidikan di SMP 67 Jakarta dan SMA 3 Jakarta. KD yang lulus SMA tahun 1993 memilih tidak melanjutkan kuliah karena ingin fokus pada karier menyanyinya.
Keputusan KD itu berbuah manis hingga kini dikenal sebagai salah satu diva Indonesia. Meski hanya lulusan SMA, dia berhasil menduduki kursi di Senayan sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) periode 2019-2024. KD juga sempat mencoba kembali peruntungannya di Pemilu 2024 dan Pilwakot Batu, tetapi gagal.
Namun, aktivitas KD di dunia tarik suara memang tidak sesibuk dulu sejak jadi anggota dewan. Meski begitu, dia masih beberapa kali terlihat mengisi acara, baik online maupun offline. Apalagi kini setelah gagal berpolitik, KD pun mulai kembali ke dunia musik Tanah Air yang telah membesarkan namanya.
Baca Juga: Muncul di Tengah Panasnya Konflik Royalti Lagu, Agnez Mo Singgung Orang Narsis
Pendidikan Agnez Mo
Agnes Monica atau kini dikenal Agnez Mo merupakan seorang penyanyi, produser musik, aktris, penari, model, pengusaha dan tokoh televisi. Dia menghabiskan masa kecilnya hingga dewasa di Jakarta. Sejak kecil, Agnez Mo sudah menunjukkan kemampuannya di bidang seni.
Latar belakang pendidikan Agnez adalah pernah bersekolah di SD Katolik Tarakanita DKI Jakarta dan memulai kariernya sebagai penyanyi cilik. Karier musik Agnez mulai melambung saat dia bersekolah di SMP dan SMA Sekolah Pelita Harapan School Lippo Karawaci.
Ketika itu, Agnez menjadi salah satu siswa berprestasi di sekolahnya dan mendapat banyak beasiswa dari prestasi yang diraihnya dalam bidang seni. Selain menyanyi, Agnez juga memiliki bakat di bidang olahraga.
Setelah lulus SMA, Agnez melanjutkan pendidikan kuliah di Universitas Pelita Harapan (UPH) di jurusan Hukum. Namun dia sempat cuti kuliah lantaran kesibukannya sebagai penyanyi. Karier Agnez yang semakin menanjak di tahun 2008 membuatnya mengundurkan diri dari UPH dengan IPK terakhir 3,67.
Namun Agnez Mo tak menyerah dalam pendidikannya. Sejak mulai go internasional di tahun 2009, Agnez kembali mengejar gelar pendidikan dengan berkuliah di Oregon State University (OSU), Amerika Serikat.
Agnez mengambil program pendidikan jarak jauh di jurusan Political Science. Dia tak menyangkal keinginannya belajar politik berasal dari sang inspirator, Barack Obama yan merupakan mantan Presiden Amerika Serikat.
Berita Terkait
-
Banyak Salah Paham, Rp1,5 Miliar yang Harus Dibayar Agnez Mo ke Ari Bias Bukan Royalti
-
Ahmad Dhani Ledek Pembela Agnez Mo yang Dikalahkan Ari Bias: Jangan Dengar yang Masih S1
-
Musisi Terbagi Dua Kubu di Kisruh Agnez Mo vs Ari Bias, Pandji Pragiwaksono Ibaratkan Film Avengers Civil War
-
Mengintip Kekayaan Ahmad Dhani di LHKPN, Ngaku Sempat Ingatkan Agnez Mo Bayar Royalti
-
Muncul di Tengah Panasnya Konflik Royalti Lagu, Agnez Mo Singgung Orang Narsis
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Cristina Macina, Pemimpin Perempuan yang Dorong Masa Depan Pangan Berkelanjutan di Indonesia
-
Transformasi Para Muse Natasha Luxe di Panggung Jakarta Fashion Week 2026
-
Koridor Timur Jakarta Kian Berkembang, Kini Jadi Magnet Investasi Brand Ternama
-
Perubahan Besar Dimulai dari Langkah Kecil: Gaya Hidup Berkelanjutan yang Bisa Dimulai Hari Ini
-
Apakah Semua Produk Wardah Wudhu Friendly? Ini 6 Pilihan Produk yang Aman untuk Muslimah
-
5 Rekomendasi Sunscreen SPF 50 Buat Cegah Flek Hitam di Usia 30
-
Mau Beli Hijab Baru? Kenali Dulu 5 Jenis Kain yang Paling Populer Ini
-
3 Shio Paling Beruntung Besok 7 November 2025, Cek Nomor Hokinya!
-
5 Moisturizer Non-Comedogenic untuk Acne Prone Skin, Bebas Clog Kulit Tetap Lembap
-
Tema dan Link Downlod Logo Resmi Hari Pahlawan 2025, Lengkap dengan Makna dan Filosofinya