Suara.com - Sandiaga Uno melaporkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) usai mengakhiri masa jabatannya sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Memparekraf) era Jokowi. Dalam laporan tersebut, ia memiliki total harta mencapai Rp 11,2 triliun.
Berdasarkan situs e-LHKPN KPK, Sandiaga Uno menyerahkan laporan ini pada 24 Januari 2024. Laporan ini mencantumkan daftar aset dan kekayaan yang dimilikinya hingga akhir menjabat sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.
"Laporan akhir menjabat," ujar Juru Bicara KPK, Tessa Mahardhika.
Dalam laporan tersebut, Sandiaga Uno tercatat memiliki tanah dan bangunan senilai Rp 354 miliar, yang tersebar di Jakarta Selatan, Tangerang, Pandeglang, Singapura, hingga Amerika Serikat (AS). Beberapa aset tanah dan bangunan tersebut berasal dari hibah dengan akta serta hasil sendiri.
Di Singapura, Sandiaga Uno memiliki sebuah bangunan seluas 160 meter persegi senilai Rp 7,5 miliar. Sementara itu, di Amerika Serikat, ia memiliki empat aset properti, yaitu:
- Bangunan 119 meter persegi senilai Rp 7,4 miliar
- Bangunan 110 meter persegi senilai Rp 15,6 miliar
- Bangunan 98 meter persegi senilai Rp 33,2 miliar
- Tanah 311 meter persegi senilai Rp 12,2 miliar
Selain properti, Sandiaga Uno juga tercatat memiliki tiga unit mobil dengan total nilai Rp 1 miliar. Kendaraan tersebut terdiri dari Nissan Grand Livina tahun 2013, Toyota Corolla Cross Hybrid tahun 2021, dan Hyundai Ioniq tahun 2022.
Selain aset properti dan kendaraan, Sandiaga Uno memiliki harta bergerak lainnya senilai Rp 11 miliar, serta surat berharga dengan nilai mencapai Rp 9,3 triliun. Ia juga memiliki kas dan setara kas senilai Rp 2,4 triliun, serta harta lainnya yang ditaksir sebesar Rp 36 miliar.
Namun, di samping kekayaannya yang melimpah, Sandiaga Uno juga tercatat memiliki utang sebesar Rp 1 triliun. Dengan demikian, total harta kekayaannya setelah dikurangi utang mencapai Rp 11,2 triliun.
Jumlah kekayaan Sandiago Uno, jauh melampaui total kekayaan Raffi Ahmad. Berdasarkan informasi yang tertera dalam dokumen portal e-LHKPN KPK, total kekayaan Raffi Ahmad mencapai Rp 1.033.996.390.568 atau Rp 1 triliun lebih. Angka tersebut tersebar di sejumlah aset tanah, bangunan, kendaraan, dan sebagainya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
-
4 HP Snapdragon Paling Murah Terbaru 2025 Mulai Harga 2 Jutaan, Cocok untuk Daily Driver
Terkini
-
4 Zodiak yang Diramal Bakal Hoki Sepanjang Bulan Januari 2026, Kamu Salah Satunya?
-
6 Shio Paling Beruntung Hari Ini 1 Januari 2026, Hoki di Awal Tahun Kuda Api!
-
5 Rekomendasi Sepatu Lokal Selevel Docmart: Harga Lebih Bersahabat, Kualitas Tak Kalah
-
3 Zodiak Paling Beruntung Sepanjang 2026, Karier dan Cinta Dalam Genggaman
-
Hidup Makin Digital, Layanan Antar Barang Ikut Berubah Lebih Personal
-
5 Rekomendasi Krim untuk Mengurangi Kerutan, Harga Terjangkau Mulai Rp15 Ribuan
-
Menuju 2026, Clara Hsu Soroti 4 Sinyal Penting yang Tak Boleh Diabaikan Para Pemimpin
-
26 Ucapan Selamat Tahun Baru 2026 untuk Customer, Menjaga Loyalitas dan Relasi Bisnis
-
5 Serum Retinol Lokal untuk Ibu Rumah Tangga, Efektif Atasi Tanda Penuaan
-
5 Sepatu Skechers yang Diskon 50% di Sports Station, Tahun Baru Gaya Baru